Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ini Prediksi Mengerikan Perubahan Iklim terhadap Kesehatan Masyarakat Indonesia 2070

Reporter

image-gnews
Sejumlah warga menggunakan perahu saat melintasi pemukiman yang terendam banjir di tepian Sungai Kapuas di Kota Putussibau, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Senin 14 September 2020. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kapuas Hulu mengimbau masyarakat setempat untuk mewaspadai potensi banjir yang semakin besar dan meluas karena debit air dari hulu Sungai Kapuas semakin meningkat. ANTARA FOTO/Jessica Helena Wuysang
Sejumlah warga menggunakan perahu saat melintasi pemukiman yang terendam banjir di tepian Sungai Kapuas di Kota Putussibau, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Senin 14 September 2020. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kapuas Hulu mengimbau masyarakat setempat untuk mewaspadai potensi banjir yang semakin besar dan meluas karena debit air dari hulu Sungai Kapuas semakin meningkat. ANTARA FOTO/Jessica Helena Wuysang
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Perubahan iklim adalah kondisi di mana suhu dan pola cuaca Bumi berubah dalam jangka panjang. Pada beberapa kasus sepanjang abad ini, suhu di Bumi terus menghangat akibat aktivitas manusia. Pembakaran bahan bakar fosil yang terus-menerus kerap memerangkap gas panas di muka Bumi sehingga menimbulkan efek rumah kaca, pemanasan global, hingga kerusakan lapisan ozon.

Keadaan krisis iklim kemudian mendesak negara-negara di dunia untuk berunding mencari cara mengatasinya. Seperti pada KTT Iklim COP27 di Mesir pada November 2022 lalu, sejumlah anggota negara menghasilkan beberapa poin kesepakatan. Salah satu poin tersebut berkaitan dengan dana kompensasi bagi negara-negara miskin yang terdampak pemanasan global dari aktivitas emisi negara kaya dan berkembang.

Dampak Perubahan Iklim

Lantas, apa saja dampak dari perubahan iklim dan pemanasan global itu sendiri? Selain dari segi ekonomi, perubahan iklim juga jelas berdampak pada kesehatan makhluk hidup. Beberapa ancaman kesehatan akan terus meningkat dan bermunculan. Namun, tidak semua orang memiliki risiko yang sama. Hal itu tergantung pada usia, sumber daya ekonomi, hingga lokasi geografis.

Menurut Asian Development Bank (ADB) dan World Health Organization (WHO), terdapat sejumlah dampak kesehatan dari perubahan iklim di Indonesia yang diproyeksikan terjadi beberapa dekade ke depan.

1. Banjir Tahunan akibat Kenaikan Permukaan Laut

Di tengah skenario emisi yang tinggi tanpa investasi besar dalam adaptasi, sebanyak 4.215.700 orang per tahun akan terkena dampak banjir akibat kenaikan permukaan laut antara tahun 2070 dan 2100. Jika emisi global menurun dengan cepat dan ada peningkatan besar dalam perlindungan (pembangunan atau peninggian tanggul), populasi yang terkena dampak tahunan dapat berkurang menjadi 2.900 orang.

Adaptasi saja tidak akan memberikan perlindungan yang memadai. Kenaikan permukaan laut adalah proses jangka panjang dengan skenario emisi tinggi yang terus berlanjut hingga akhir abad ini.

2. Penyakit Menular yang Dibawa oleh Patogen

Menjelang 2070, sekitar 308 juta orang diproyeksikan berisiko mengalami malaria. Pertumbuhan populasi juga dapat menyebabkan peningkatan risiko di daerah kehadiran malaria statis di masa depan. Kapasitas vektoral relatif rata-rata dalam penularan demam berdarah juga diperkirakan meningkat.

3. Kematian akibat Suhu Panas

Penelitian telah menempatkan ambang batas 35 derajat celsius pada kemampuan tubuh manusia, khususnya di Indonesia, sebagai toleransi suhu terpanas. Dalam periode paparan yang panjang maupun singkat, suhu di atas itu dapat menimbulkan risiko gangguan kesehatan dan kematian.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Perubahan iklim akan mendorong suhu global lebih dekat ke ambang batas tersebut melalui gelombang panas yang meningkat. Sebanyak 53 dari 100.000 orang lanjut usia diproyeksikan meninggal dunia akibat suhu panas pada 2080.

Padahal pada 1961 hingga 1990, kasus itu hanya berasio 1 banding 100.000 per tahunnya. Pengurangan yang cepat dalam emisi dapat membatasi kematian akibat suhu panas pada orang tua menjadi sekitar 8 per 100.000 kematian pada 2080.

Hubungan antara kekeringan, kebakaran, dan suhu panas terkait perubahan iklim juga akan berimplikasi pada kualitas udara dan kesehatan masyarakat Indonesia. Pada 2012 sendiri, polusi udara rumah tangga telah menyebabkan 566.600 kematian akibat penyakit jantung iskemik, stroke, kanker paru-paru, penyakit paru obstruktif kronik (usia 18 tahun ke atas), dan infeksi saluran pernapasan akut (usia di bawah 5 tahun).

4. Stres dan Produktivitas Tenaga Kerja

Produktivitas tenaga kerja diproyeksikan menurun secara signifikan di tengah skenario emisi tinggi. Jika suhu rata-rata global naik 4 derajat, sekitar 23 persen dari jam kerja harian tahunan akan hilang oleh pekerja yang melakukan pekerjaan berat (seperti pekerja pertanian, konstruksi, dan beberapa pekerja industri).

5. Malanutrisi atau Kurang Gizi

Perubahan iklim berakibat pada kelangkaan tanah dan air, banjir, serta kekeringan. Hal itu tentu berdampak negatif terhadap produksi pertanian dan menyebabkan kerusakan sistem pangan. Kelompok rentan pun berisiko mengalami krisis pangan dan gizi yang lebih buruk jika krisis iklim terus berlanjut.

World Food Program (WFP) memperkirakan bahwa risiko kelaparan global dan malnutrisi anak dapat meningkat 20 persen pada pertengahan abad ini. Potensi kematian yang tinggi terkait krisis iklim berhubungan dengan malnutrisi secara global dan regional. Ada dua faktor risiko utama, yakni kurangnya buah dan sayuran dalam pola makan serta komplikasi kesehatan akibat prevalensi kurang gizi.

Pada kasus di Indonesia, proyeksi paling ekstrem menunjukkan ada sekitar 35,1 kematian per satu juta penduduk terkait krisis iklim dan kurangnya ketersediaan pangan. Sedangkan untuk kasus stunting, risiko global kelaparan dan kekurangan gizi dapat meningkat hingga 20 persen pada 2050.

NIA HEPPY | SYAHDI MUHARRAM

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil COP28: Aliansi Perusahaan Produk Susu Terbesar di Dunia Sepakat Kurangi Emisi Metana

11 jam lalu

Logo 'Cop28 UEA' ditampilkan di layar saat upacara pembukaan Pekan Keberlanjutan Abu Dhabi (ADSW) bertema 'Bersatu dalam Aksi Iklim Menuju COP28', di Abu Dhabi, UEA, 16 Januari 2023. REUTERS/Rula Rouhana
Hasil COP28: Aliansi Perusahaan Produk Susu Terbesar di Dunia Sepakat Kurangi Emisi Metana

Dari Danone hingga Nestle, enam perusahaan produk susu terbesar di dunia yang tergabung dalam aliansi hasil COP28 sepakat


Menghapus Bahan Bakar Fosil Masuk Draf Kesepakatan Akhir KTT Iklim COP28 Dubai

16 jam lalu

Presiden Uni Emirat Arab Sheikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan, Antonio Guterres, Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa, Raja Charles dari Inggris, dan para pejabat berpose untuk foto keluarga selama Konferensi Perubahan Iklim Perserikatan Bangsa-Bangsa (COP28) di Dubai, Uni Arab Emirates, 1 Desember 2023. REUTERS/Amr Alfik
Menghapus Bahan Bakar Fosil Masuk Draf Kesepakatan Akhir KTT Iklim COP28 Dubai

Penghapusan bahan bakar fosil merupakan salah satu opsi yang tercantum dalam tabel COP28.


Ganjar Usulkan Isu Perubahan Iklim Masuk Kurikulum Pendidikan, Ini Alasannya

18 jam lalu

Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo didampingi Wakil Ketua Umum Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo, TGB Zainul Majdi (kedua kiri) dan Ketua DPD PDIP NTB Rachmat Hidayat (kedua kanan) berolahraga di Car Free Day Jalan Udayana Mataram, NTB, Minggu, 3 Desember 2023. Pada rangkaian kampanyenya di NTB, Ganjar Pranowo dijadwalkan menghadiri pertemuan dengan Tim Pemenangan Daerah (TPD) dan mengunjungi Ponpes Qomarul Huda Bagu. ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi
Ganjar Usulkan Isu Perubahan Iklim Masuk Kurikulum Pendidikan, Ini Alasannya

Ganjar Pranowo mengusulkan agar isu perubahan iklim dimasukkan ke dalam kurikulum pendidikan.


Jokowi Klaim Aksi Tanam Pohon Langkah Konkret Hadapi Perubahan Iklim

1 hari lalu

Presiden Jokowi menan pohon bersama warga dan pelajar di Embung Anak Munting, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Selasa, 5 Desember 2023. (Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden)
Jokowi Klaim Aksi Tanam Pohon Langkah Konkret Hadapi Perubahan Iklim

Jokowi menyebut kegiatan penanaman pohon tersebut akan terus dilakukan secara bersama-sama di seluruh Tanah Air.


Pidato Jokowi di KTT COP28 Dinilai Janji Palsu dan Tidak Mendukung HAM

2 hari lalu

Presiden Joko Widodo (kiri) berjabat tangan dengan Presiden UEA Sheikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan saat pertemuan bilateral yang digelar di sela-sela COP28 di Dubai, Jumat (1 Desember 2023). ANTARA/HO-Biro Pers Sekretariat Presiden RI
Pidato Jokowi di KTT COP28 Dinilai Janji Palsu dan Tidak Mendukung HAM

Solidaritas Perempuan menilai pidato Presiden Jokowi di KTT Perubahan Iklim COP28 terkesan menjual tanah Indonesia dan mengesampingkan krisis iklim.


Pemuda 14 Negara Kumpul di Jakarta Bahas Iklim, Libatkan BRIN dan UNESCO

2 hari lalu

Pemandangan udara terlihat dari kawasan hutan yang dibuka untuk perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Kapuas Hulu, Provinsi Kalimantan Barat, Indonesia, 6 Juli 2010. REUTERS/Crack Palinggi/File Foto
Pemuda 14 Negara Kumpul di Jakarta Bahas Iklim, Libatkan BRIN dan UNESCO

Generasi muda antar negara berkumpul merembukkan permasalahan iklim.


COP28: 10 Bank Janji Naikkan Pengendalian Iklim & Kurangi BBM Fosil

2 hari lalu

Presiden Uni Emirat Arab Sheikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan, Antonio Guterres, Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa, Raja Charles dari Inggris, dan para pejabat berpose untuk foto keluarga selama Konferensi Perubahan Iklim Perserikatan Bangsa-Bangsa (COP28) di Dubai, Uni Arab Emirates, 1 Desember 2023. REUTERS/Amr Alfik
COP28: 10 Bank Janji Naikkan Pengendalian Iklim & Kurangi BBM Fosil

Bank-bank pembangunan terkemuka di COP28 berjanji untuk meningkatkan pengendalian iklim dan mengurangi penggunaan bahan bakar fosil.


Mantan Wapres AS Al Gore Malah Kecam UEA sebagai Tuan Rumah COP28, Apa Sebabnya?

2 hari lalu

Menteri Perindustrian dan Teknologi Maju UEA dan Presiden COP28 Sultan Ahmed Al Jaber berbicara pada pembukaan COP28 di Dubai, UEA. REUTERS/Amr Alfiky
Mantan Wapres AS Al Gore Malah Kecam UEA sebagai Tuan Rumah COP28, Apa Sebabnya?

Al Gore mengecam tuan rumah KTT iklim COP28 UEA karena menunjuk pimpinan perusahaan minyak jadi pengawas negosiasi internasional mengenai pemanasan


BRIN Ajak 100 Generasi Muda di 13 Negara Hadiri Workshop SETI Mitigasi Perubahan Iklim

3 hari lalu

Logo Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) yang diluncurkan pada peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional ke-26 pada Selasa 10 Agustus 2021. ANTARA/HO-Humas BRIN/am. (ANTARA/HO-Humas BRIN)
BRIN Ajak 100 Generasi Muda di 13 Negara Hadiri Workshop SETI Mitigasi Perubahan Iklim

Kegiatan tersebut juga selaras dengan upaya BRIN untuk terwujudnya science-based policy.


Hadir di KTT COP28, Jokowi Bahas Investasi Pertanian untuk Ketahanan Pangan Berkelanjutan

5 hari lalu

Presiden Joko Widodo berbicara  di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perubahan Iklim PBB COP28, Jumat, 1 Desember 2023. (Istimewa)
Hadir di KTT COP28, Jokowi Bahas Investasi Pertanian untuk Ketahanan Pangan Berkelanjutan

Presiden Joko Widodo hadir di KTT Perubahan Iklim PBB COP28 di Dubai, Uni Emirat Arab.