"

2 Dokter Perempuan dari 2 Startup Indonesia di Program Surge Sequoia Southeast Asia & India

Sebanyak 30 pendiri 12 startup peserta program Surge 08 dari Sequoia Southeast Asia & India. Dok. Sequoia
Sebanyak 30 pendiri 12 startup peserta program Surge 08 dari Sequoia Southeast Asia & India. Dok. Sequoia

TEMPO.CO, Jakarta - Dua startup asal Indonesia tergabung di antara 12 startup tahap awal yang sedang menjalani program percepatan Surge kohort ke-8 dari Sequoia Southeast Asia dan India. Keduanya adalah Diri Care yang dibidani Armand Amadeus, Christian Suwarna, dan Deviana Himawan, dan satrtup Tentang Anak yang didirikan oleh Garri Juanda dan Mesty Ariotedjo.

Seluruhnya ada 12 startup dan 30 founder yang terpilih mengikuti Surge kohort ke-8. Mereka mengikuti program hybrid selama 16 minggu yang berfokus pada pembangunan perusahaan. Pembicara dan mentor sebelumnya dalam program ini termasuk William Tanuwijaya (Tokopedia/GoTo), Siu Rui Quek (Carousell), Chatri Sityodtong (ONE Championship) dan Doug Leone (Sequoia Capital).

Surge 08 meliputi startup yang membangun produk-produk futuristik dalam sektor climate tech (teknologi iklim), AI (artificial intelligence), Metaverse, kesehatan digital, brand-brand konsumen baru, dan model baru e-commerce. Sebanyak setengah dari startup peserta program kali ini didukung oleh setidaknya satu founder perempuan, termasuk Deviana dan Mesty. 

Deviana adalah seorang dokter estetika dengan pengalaman lebih dari 10 tahun. Dia membangun Diri Care bersama co-founder-nya untuk menyediakan produk dan layanan sesuai permintaan, dengan harga terjangkau untuk berbagai kebutuhan kesehatan dan kecantikan seperti perawatan kulit, perawatan rambut, dan perawatan pribadi di Indonesia. 

Sedangkan Mesty seorang dokter anak. Dia menjadi CEO Tentang Anak, sebuah ekosistem parenting dengan perkembangan terpesat di Indonesia yang menyediakan solusi satu atap untuk perkembangan anak secara holistik. 

“Para pendiri dalam Surge 08 membangun produk dan bisnis generasi selanjutnya yang memiliki potensi untuk merevolusi sektor mereka selama dekade berikutnya," kata Rajan
Anandan, Managing Director, Sequoia Southeast Asia & India, dan Surge, lewat keterangan tertulis.

Menurut Rajan, banyak founder membangun untuk pasar global sejak hari pertama, dan setengah dari startup di Surge 08 ingin memperluas ke AS, Eropa, dan Kanada. "Para founder membawa pengalaman dan keahlian unik untuk menciptakan produk dan platform yang memiliki terobosan dan berbeda untuk masalah yang mereka tangani – dan kami senang menjadi bagian dari perjalanan awal membangun perusahaan mereka.”

Saat ini, komunitas startup yang dikuratori Surge sekarang mencakup delapan kohort, lebih dari 300 founder, dan lebih dari 130 startup di lebih dari 16 sektor. 

Pilihan Editor: Cuaca, Ada Apa di Balik Hujan Tiada Henti di Jabodetabek?


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.








India - Cina Memanas, Pasukan Militer Siaga di Perbatasan Himalaya

1 hari lalu

Gunung Nanda Devi yang tertutup salju terlihat dari kota Auli, di negara bagian Himalaya utara Uttarakhand, India 25 Februari 2014. REUTERS/Stringer
India - Cina Memanas, Pasukan Militer Siaga di Perbatasan Himalaya

Pasukan militer Cina dan India bersiaga di perbatasan Himalaya. Hubungan keduanya memanas.


Chatbot Bing dengan GPT-4, Simak Daftar Kelebihan dan Keterbatasannya

1 hari lalu

Gpt 4 open AI. Engadget
Chatbot Bing dengan GPT-4, Simak Daftar Kelebihan dan Keterbatasannya

Perubahan terbesar pada GPT-4 adalah kemampuannya untuk bekerja dengan foto yang diunggah pengguna.


Kemendag Kembangkan Pasar Ekspor di Kawasan Asia Selatan

2 hari lalu

Menteri Perdagangan Indonesia Zulkifli Hasan (kiri) dan Menteri Perdagangan dan Industri India Piyush Goyal (kanan) mengadakan pertemuan di New Delhi, India, pada 14 Maret 2023. (ANTARA/HO-Kemendag/uyu)
Kemendag Kembangkan Pasar Ekspor di Kawasan Asia Selatan

Kemendag mengembangkan pasar ekspor di sejumlah negara di kawasan Asia Selatan sebagai upaya menjaga ekonomi Indonesia tetap tumbuh.


Xendit dan Kemenparekraf Luncurkan Venture Capital Database 2023, Apa Saja Isinya?

2 hari lalu

Tessa Wijaya, Co Founder & COO Xendit Group, startup bidang payment gateway, pada Rabu 12 Januari 2023. Foto: Tempo/Maria Fransisca Lahur
Xendit dan Kemenparekraf Luncurkan Venture Capital Database 2023, Apa Saja Isinya?

Xendit dan Kemenparekraf meluncurkan Indonesia Venture Capital Database 2023 untuk startup. Apa fungsinya?


Apa Penyebab Silicon Valley Bank Jatuh?

2 hari lalu

Sejumlah nasabah menunggu di luar kantor pusat Silicon Valley Bank (SVB), Santa Clara, California, AS, 13 Maret 2023. Ambruknya SVB itu memicu kepanikan di antara perusahaan modal ventura utama yang dilaporkan menyarankan perusahaan untuk menarik uang mereka dari bank. Kepanikan juga dialami para nasabah. REUTERS/Brittany Hosea-Small
Apa Penyebab Silicon Valley Bank Jatuh?

Tutupnya Silicon Valley Bank membuat para investor gelisah karena mengkhawatirkan adanya krisis keuangan yang lebih luas.


Kanada Deportasi Lebih dari 700 Mahsiswa dari India Karena Dokumen Palsu

2 hari lalu

Siswa mengikuti kelas International English Language Testing System (IELTS) yang diadakan oleh Western Overseas, sebuah lembaga yang menyediakan pelatihan untuk tes kecakapan bahasa Inggris dan konsultasi visa, di Ambala, India, 4 Agustus 2022. (File foto: Reuters)
Kanada Deportasi Lebih dari 700 Mahsiswa dari India Karena Dokumen Palsu

Kanada akan mendeportasi lebih dari 700 mahasiswa India yang menggunakan surat masuk perguruan tinggi palsu untuk belajar dan tinggal di negara itu.


LinkedIn Menggunakan AI untuk Meningkatkan Profil dan Deskripsi Pekerjaan

3 hari lalu

Logo untuk LinkedIn Corporation di Mountain View, California, AS 6 Februari 2013. [REUTERS/Robert Galbraith]
LinkedIn Menggunakan AI untuk Meningkatkan Profil dan Deskripsi Pekerjaan

LinkedIn mulai menerapkan rangkaian tools baru yang disokong artificial intelligence (AI)


Serba-serbi Virus H3N2 yang Menjangkiti India

3 hari lalu

Ilustrasi batuk pilek. Shutterstock
Serba-serbi Virus H3N2 yang Menjangkiti India

Setidaknya ada 90 kasus infeksi yang terkonfirmasi dan dua di antaranya berakhir dengan kematian di India.


India Borong Alutsista Rp 130 T, dari Rudal hingga Helikopter Produksi Dalam Negeri

3 hari lalu

Angkatan Laut India berfoto di samping jet tempur dan helikopter yang diparkir di geladak kapal induk pertama India INS Vikrant setelah upacara peresmian di galangan kapal milik negara di Kochi, India, 2 September 2022. Kapal induk ini didukung dengan empat unit mesin turbin gas yang mampu berlayar dengan kecepatan 52 Kilometer (Km) per jam dengan jangkauan 13.890 Km. REUTERS/Sivaram V
India Borong Alutsista Rp 130 T, dari Rudal hingga Helikopter Produksi Dalam Negeri

India menganggarkan alutsista Rp 130 triliun dari produksi dalam negeri. Perlengkapan militer yang dibeli mulai dari rudal hingga helikopter.


30 Tahun Kemitraan ASEAN - India, Perdagangan Mencapai Rp 2 Kuadriliun

3 hari lalu

Duta Besar India untuk ASEAN Jayant N. Khobragade, Sekretaris Jenderal ASEAN Kao Kim Hourn, Perwakilan Tetap Singapura untuk ASEAN Kok Li Peng, dan Perwakilan Tetap RI untuk ASEAN dalam Peringatan 30 Tahun Kemitraan India-ASEAN di Jakarta pada Selasa, 14 Maret 2023. TEMPO/Daniel A. Fajri
30 Tahun Kemitraan ASEAN - India, Perdagangan Mencapai Rp 2 Kuadriliun

Perdagangan ASEAN-India mencapai US$ 133 miliar atau sekitar Rp 2 kuadriliun sepanjang satu kalender tahun lalu.