Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Viral Kereta Tak Kuat Menanjak, PT INKA Sebut Soal Setelan di Uji Dinamis

image-gnews
KA Andalan Celebes melintas di jalur kereta api Makassar-Maros di Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, Ahad, 6 November 2022. Kereta ini merupakan moda transportasi kereta pertama di Sulawesi.  ANTARA/Arnas Padda
KA Andalan Celebes melintas di jalur kereta api Makassar-Maros di Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, Ahad, 6 November 2022. Kereta ini merupakan moda transportasi kereta pertama di Sulawesi. ANTARA/Arnas Padda
Iklan

TEMPO.CO, Madiun - PT Industri Kereta Api atau INKA (Persero) telah mengirim kereta api yang akan beroperasi untuk relasi Makassar – Parepare, Sulawesi Selatan. Kereta api itu juga telah diuji coba sejak awal bulan ini. Gangguan saat uji coba kereta api itu menjadi viral setelah adanya unggahan di media sosial.

Disebutkan, kereta api buatan PT INKA disebut tidak kuat menanjak di lintasan dengan kecuraman 15 persen. Lokasi kejadiannya di Petak Jalan Mandalle - Tanete di antara segmen Barru-Pangkep-Maros.

Senior Manajer Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan & Stakeholder Relationship PT INKA, Bambang Ramadhiarto, mengatakan bahwa gangguan itu terjadi saat rangkaian uji statis dan dinamis. "Uji dilakukan setelah melalui proses desain, engineering, fabrikasi, dan finishing," katanya dalam jawaban tertulis, Selasa 14 Maret 2023. 

Uji statis kereta dilakukan dalam kondisi berhenti. Adapun yang diuji, Bambang menuturkan, adalah semua fungsi dan ukuran yang ada misalnya lampu, pengereman, penyejuk ruangan (AC), getaran, dan dimensi.

Sedangkan uji dinamis dilakukan saat kereta berjalan dan menggunakan lintasan yang sesungguhnya. Dalam hal kereta Makassar - Parepare, Bambang menyebut contoh lintasan untuk uji dinamis itu adalah antara Stasiun Maros sampai Garongkong atau segmen Barru-Pangkep-Maros.

Saat uji dinamis itu pula, Bambang menambahkan, kereta dijalankan melalui tanjakan, melalui belokan sambil menyesuaikan berbagai setelan pengaturan (setting) parameter. Dalam proses penyesuaian itu diduga kereta mengalami gangguan sehingga tak kuat menanjak seperti yang viral di media sosial.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bambang tak menjelaskan lebih rinci sebab gangguan dan kenapa bisa terjadi, serta apa yang diperbaiki oleh INKA. Dia hanya menekankan, "Kami sedang menyesuaikan dengan kondisi eksisting di lapangan," dan "Fase uji coba merupakan hal penting agar kereta dapat berjalan dengan baik sehingga tidak terjadi permasalahan di kemudian hari."

Disinggung tentang ada atau tidaknya patokan kecuraman saat uji coba, Bambang juga hanya menjawab sesuai kontrak dan peraturan yang berlaku di wilayah pengoperasian kereta. "Setiap negara dan customer memiliki batasan persyaratan yang berbeda - beda," katanya tanpa memberi data.

Pilihan Editor: AAncaman dari Kubah Baru Gunung Merapi dan Wisudawan UI dengan IPK Sempurna

  


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Libur Natal dan Tahun Baru, PT KAI Siapkan 4 Kereta Tambahan dari Bandung

18 jam lalu

Calon penumpang menunjukan dokumen syarat perjalanan menggunakan kereta api kepada petugas keamanan di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Jumat 24 Desember 2021. Pada libur Natal dan Tahun Baru 2021 (Nataru) PT. KAI Daop 1 Jakarta mewajibkan calon penumpang yang hendak melakukan perjalanan untuk melampirkan hasil negatif test antigen 1x24 jam atau rapid test PCR 3x24 jam, sementara untuk penumpang anak dibawah usia 12 tahun wajib melampirkan hasil rapid test PCR 3x24 jam. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Libur Natal dan Tahun Baru, PT KAI Siapkan 4 Kereta Tambahan dari Bandung

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI Daerah Operasi 2 Bandung menyediakan 4 kereta tambahan untuk masa angkutan Natal dan Tahun Baru.


Menjelang Libur Natal dan Tahun Baru, PT KAI Tambah 86 Kereta, Kapasitas Tempat Duduk Naik 13 Persen

1 hari lalu

Sejumlah penumpang mengantre untuk memasuki gerbong kereta api Bangunkarta jurusan Jombang di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Jumat, 23 Desember 2022. PT KAI Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta mencatat volume penumpang pada H-2 libur Natal dan Tahun Baru 2023 mencapai 38 ribu yang merupakan volume penumpang kereta api tertinggi saat libur Natal dan Tahun Baru. ANTARA/Darryl Ramadhan
Menjelang Libur Natal dan Tahun Baru, PT KAI Tambah 86 Kereta, Kapasitas Tempat Duduk Naik 13 Persen

PT KAI menambah 86 kereta api menjelang periode libur Natal dan Tahun Baru. Dengan begitu, KAI akan melayani rata-rata perjalanan 576 kereta per hari.


Jalur Rel Ganda Banyumas Tertimbun Longsor, 30 Perjalanan Kereta Terdampak dan Dialihkan Memutar

1 hari lalu

Petugas gabungan melakukan penanganan terhadap material longsoran yang menutup jalur rel ganda Purwokerto-Cirebon di KM 340+100 antara Stasiun Karanggandul dan Stasiun Karangsari, Kabupaten Banyumas, Senin (4/12/2023). ANTARA/HO-KAI Purwokerto
Jalur Rel Ganda Banyumas Tertimbun Longsor, 30 Perjalanan Kereta Terdampak dan Dialihkan Memutar

PT KAI Daerah Operasi 5 Purwokerto membeberkan kondisi terkini dari jalur kereta rel ganda Purwokerto-Cirebon yang tertimbun material longsoran.


KAI Siapkan 2,4 Juta Tiket dan 6.796 Perjalanan Kereta Api untuk Periode Natal dan Tahun Baru

1 hari lalu

Pemudik tiba di Jakarta menggunakan Kereta Cikuray dari Stasiun Garut, di Stasiun Pasar Senen, Selasa, 25 April 2023. Diperkirakan, sebanyak 40 ribu penumpang akan tiba di Jakarta, yakni 23.400 penumpang dari Stasiun Pasar Senen dan 14.600 dari Stasiun Gambir. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
KAI Siapkan 2,4 Juta Tiket dan 6.796 Perjalanan Kereta Api untuk Periode Natal dan Tahun Baru

Vice Presiden Public Relation PT KAI Joni Martinus mengatakan pihaknya akan mengoperasikan 6.796 perjalanan kereta api selama periode Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.


Persiapan KAI Hadapi Libur Natal dan Tahun Baru: Dari SDM hingga Pelayanan

1 hari lalu

Pemudik tiba di Jakarta menggunakan Kereta Cikuray dari Stasiun Garut, di Stasiun Pasar Senen, Selasa, 25 April 2023. KAI Daop 1 Jakarta memprediksi puncak arus balik Lebaran 2023 terjadi mulai 24-26 April 2023 yang bertepatan dengan berakhirnya masa cuti Lebaran. Diperkirakan, sebanyak 40 ribu penumpang akan tiba di Jakarta, yakni 23.400 penumpang dari Stasiun Pasar Senen dan 14.600 dari Stasiun Gambir. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Persiapan KAI Hadapi Libur Natal dan Tahun Baru: Dari SDM hingga Pelayanan

Vice Presiden Public Relation PT KAI Joni Martinus menjelaskan pihaknya menyiapkan semua aspek untuk melayani pelanggan secara maksimal selama periode Nataru 2023-2024.


Rusia Tangkap Warga Rusia-Italia, Lakukan Pengeboman Kereta Api untuk Ukraina

4 hari lalu

Petugas memadamkan api yang membakar depot minyak di kota Shakhtarsk (Shakhtyorsk) dekat Donetsk, Ukraina yang dikuasai Rusia, 27 Oktober 2022. Kepala administrasi kota yang ditunjuk Rusia, Vitaly Khotsenko mengatakan bahwa terdapat 12 tangki bahan bakar di dekat stasiun kereta yang rusak. REUTERS/Alexander Ermochenko
Rusia Tangkap Warga Rusia-Italia, Lakukan Pengeboman Kereta Api untuk Ukraina

Rusia mengatakan pria yang ditahan itu mengaku menjalani pelatihan sabotase di Latvia untuk kepentingan Ukraina


Libur Nataru, KAI Divre 1 Sumatera Utara Sediakan 141 Ribu Lebih Tiket Kereta

6 hari lalu

Ilustrasi mudik dengan kereta api. TEMPO/Muhammad Hidayat
Libur Nataru, KAI Divre 1 Sumatera Utara Sediakan 141 Ribu Lebih Tiket Kereta

Periode angkutan Nataru yang ditetapkan mulai 21 Desember 2023 sampai 7 Januari 2024.


Okupansi Kereta Batara Kresna Lebih dari 60 Persen per Bulan, Warga Diingatkan Jaga Keselamatan

11 hari lalu

Jajaran PT KAI Daop 6 Yogyakarta bersama Balai Teknik Perkeretaapian, kepolisian, Komunitas Pecinta Kereta Api, PAM, Polsus, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Solo dan Satpol PP, menyosialisasikan keselamatan di perlintasan sebidang dan keselamatan jalur kereta api di rute Purwosari-Wonogiri, Jumat, 24 November 2023. Sosialisasi dilaksanakan di area rel bengkong Purwosari, Solo, Jawa Tengah. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Okupansi Kereta Batara Kresna Lebih dari 60 Persen per Bulan, Warga Diingatkan Jaga Keselamatan

Okupansi atau keterisian kursi penumpang Kereta Api (KA) Batara Kresna yang melayani jurusan Solo - Wonogiri (PP) saat ini rata-rata selalu lebih dari 60 persen setiap bulannya.


Info Lengkap Ketersediaan Tiket Kereta Api Saat Libur Natal dan Tahun Baru 2024

11 hari lalu

Sejumlah penumpang kereta api melewati tangga jalur kedatangan saat tiba di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, 3 Januari 2016. Hari ini (3/1) terjadi puncak arus balik masa liburan Natal dan tahun baru 2016. TEMPO/Iqbal Ichsan
Info Lengkap Ketersediaan Tiket Kereta Api Saat Libur Natal dan Tahun Baru 2024

PT KAI menyediakan 2,2 juta kursi untuk 3.888 perjalanan KA jarak jauh selama libur natal dan tahun baru 2024. Simak informasi diskonnya berikut ini.


MRT Jakarta Ungkap Sempat Alami Gangguan Sistem, Ini yang Terjadi

12 hari lalu

Penumpang menunggu kedatangan MRT di Jakarta, Senin, 20 Februari 2023. Direktur Jenderal Perkeretaapian resmi menetapkan MRT Jakarta sebagai Objek Vital Transportasi Bidang Perkeretaapian. TEMPO/Subekti.
MRT Jakarta Ungkap Sempat Alami Gangguan Sistem, Ini yang Terjadi

MRT Jakarta mengalami gangguan operasional sistem pada Kamis pagi, 23 November 2023. Kalau disadari, perjalanan terlambat 4-10 menit.