Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Penilaian UTBK SNBT, Jalur Promo SNBP

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Peserta mengenakan masker dan face shield saat mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) di Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Jakarta, Ahad, 5 Juli 2020. UNJ yang merupakan salah satu Pusat UTBK Perguruan Tinggi Negeri (PTN), menyelenggarakan ujian dalam dua tahap yakni pada tanggal 5-12 Juli 2020 dan 20-27 Juli 2020 dengan jumlah total peserta sebanyak 42.463 orang. ANTARA/Dhemas Reviyanto
Peserta mengenakan masker dan face shield saat mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) di Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Jakarta, Ahad, 5 Juli 2020. UNJ yang merupakan salah satu Pusat UTBK Perguruan Tinggi Negeri (PTN), menyelenggarakan ujian dalam dua tahap yakni pada tanggal 5-12 Juli 2020 dan 20-27 Juli 2020 dengan jumlah total peserta sebanyak 42.463 orang. ANTARA/Dhemas Reviyanto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Hari Ini dimulai dari topik tentang sistem penilaian IRT (Item Response Theory) di Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berbasis Tes atau UTBK SNBT 2023. Sejak 2018, UTBK mulai menerapkan sistem penilaian menggunakan Teori Respons Butir atau yang juga dikenal dengan Item Response Theory (IRT).

Berita terpopuler selanjutnya tentang pendaftar Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2023 yang belum dinyatakan lolos tidak perlu kecewa karena masih ada pilihan kampus swasta yang juga bisa menjadi alternatif, selain mengikuti UTBK SNBT.

Selain itu, program studi Ilmu Komunikasi di Universitas Padjadjaran (Unpad) menjadi salah satu dari prodi terketat di Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2023 dengan tingkat keketatan 1,34 persen. 

1. Begini Sistem Penilaian UTBK SNBT dan Strategi Mengerjakan Soalnya

Bagi kalian yang akan mengikuti Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) 2023, perlu mengetahui sistem penilaian IRT (Item Response Theory) di UTBK SNBT. Sejak 2018, UTBK mulai menerapkan sistem penilaian menggunakan Teori Respons Butir atau yang juga dikenal dengan Item Response Theory (IRT).

Di 2017 ke belakang, sistem penilaian SNBT masih menggunakan Teori Tes Klasik. Pada sistem penilaian ini, jawaban benar akan diberi skor 4, jawaban salah akan diberi skor negatif satu (-1), dan tidak menjawab akan mendapatkan skor nol (0).

Seperti dilansir dari ruangguru, bobot skor yang diperoleh oleh peserta di tiap nomor soalnya bisa jadi berbeda-beda tergantung tingkat kesulitan soal. Tingkat kesulitan soal tersebut tidak ditentukan di awal melainkan setelah semua ujian selesai dan berdasarkan berapa banyak peserta yang menjawab benar atau salah di nomor soal tertentu. Sistem penilaian UTBK tidak menggunakan metode skor minus untuk jawaban yang salah.

2. Kampus Ini Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Pakai Nilai SNBP 2023, Tak Perlu Tes Lagi

Pengumuman hasil Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2023 telah resmi diumumkan pada 28 Maret lalu. Bagi pendaftar belum dinyatakan lolos tidak perlu kecewa karena masih ada pilihan kampus swasta yang juga bisa menjadi alternatif, selain mengikuti UTBK Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Universitas Muhammadiyah Surabaya (UM Surabaya) membuka kesempatan bagi siswa dengan menggunakan jalur promo SNBP 2023 melalui Promo Aku Bisa. Bagi siswa yang mendaftar dengan jalur ini akan dibebaskan dari tes online.

Ketua Lembaga Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru (LIPMB) Radius Setiyawan menyebut persyaratan jalur Promo Aku Bisa cukup mudah. Siswa hanya perlu menunjukkan bukti pendaftaran SNBP 2023 dan menyerahkan bukti nilai raport semester 1-5.

“Pendaftaran jalur Promo SNBP dibuka mulai 31 Maret hingga 15 April 2023," ujarnya dilansir dari laman UM Surabaya pada Rabu, 5 April 2023.

3. Biaya Kuliah Ilmu Komunikasi Unpad Jalur Mandiri 2023/2024, Uang Pangkal Minimal Rp 55 Juta

Program studi Ilmu Komunikasi di Universitas Padjadjaran (Unpad) menjadi salah satu dari prodi terketat di Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2023 dengan tingkat keketatan 1,34 persen.

Pada tahun ini, tiga prodi Unpad masuk ke dalam 20 prodi terketat di SNBP 2023. Menyusul Ilmu Komunikasi di peringkat ke-9, prodi Manajemen menduduki posisi ke-11 dengan tingkat keketatan 1,37 persen. Kemudian, Teknik Informatika berada di peringkat ke-12 dengan tingkat keketatan 1,39 persen.

Bagi siswa yang ingin menjadi calon mahasiswa prodi Ilmu Komunikasi Unpad lewat jalur selain SNBP, dapat mengikuti Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) dan jalur mandiri di Seleksi Masuk Universitas Padjadjaran (SMUP). Simak Top 3 Tekno Berita Hari Ini lainnya di Tempo.co.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Megawati dan BEM FH dari 4 Kampus Ajukan Amicus Curiae, Apakah Itu Sahabat Pengadilan?

20 jam lalu

Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, memberikan sambutan di Rakornas Organ Relawan Ganjar-Mahfud di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta, Senin, 27 November 2023. Foto: TPN Ganjar-Mahfud
Megawati dan BEM FH dari 4 Kampus Ajukan Amicus Curiae, Apakah Itu Sahabat Pengadilan?

Megawtai dan BEM FH dari 4 kampus ajukan sahabat pengadilan yang dapat menjadi pertimbangan hakim untuk memutuskan perkara. Ini arti amicus curiae.


Pendaftaran Seleksi Mandiri UGM 2024 Dibuka Hari Ini, Cek Syarat, Biaya, dan Jadwalnya

1 hari lalu

Universitas Gadjah Mada (UGM) di Yogyakarta. (FOTO ANTARA)
Pendaftaran Seleksi Mandiri UGM 2024 Dibuka Hari Ini, Cek Syarat, Biaya, dan Jadwalnya

Pendaftaran calon peserta seleksi mandiri UM CBT UGM dibuka mulai 17 April hingga 7 Mei 2024.


ITB Gelar Seleksi UTBK Dua Gelombang, Calon Peserta Tes 15.676

1 hari lalu

Ilustrasi kampus ITB (Institut Teknologi Bandung). FOTO/ISTIMEWA
ITB Gelar Seleksi UTBK Dua Gelombang, Calon Peserta Tes 15.676

Lokasi UTBK akan menggunakan kampus ITB di Jalan Ganesha dan dua sekolah yang berdempetan tempatnya, yaitu SMAN 3 dan SMAN 5.


Calon Peserta UTBK SNBT Unpad 10.320 Orang, Turun Sekitar Seribu Peserta

1 hari lalu

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
Calon Peserta UTBK SNBT Unpad 10.320 Orang, Turun Sekitar Seribu Peserta

Pusat Ujian Tulis Berbasis Komputer Universitas Padjadjaran (Unpad) akan menggelar Seleksi Nasional Berbasis Tes atau UTBK-SNBT 2024 dalam satu gelombang. Adapun jumlah calon peserta yang mendaftar ujian di Unpad tahun ini sebanyak 10.320 orang. "Jumlahnya menurun sekitar seribu orang dibanding tahun lalu," kata Inu Isnaeni Sidiq, Koordinator Pelaksana Pusat UTBK Unpad, Selasa 16 April 2024.


10 Kampus Terbaik di Indonesia Versi Scimago Institutions Rankings 2024

1 hari lalu

Ilustrasi Kampus Universitas Indonesia 2022. (DOK. HUMAS UI)
10 Kampus Terbaik di Indonesia Versi Scimago Institutions Rankings 2024

Indikator yang dinilai Scimago adalah kinerja penelitian, keluaran inovasi, dan dampak sosial yang diukur dari visibilitas situs web.


Pendaftar UTBK 24.889 Orang, UPI Sebar Lokasi Ujian di Enam Kampus

1 hari lalu

ilustrasi Universitas Pendidikan Indonesia. ANTARA/Dian Hardiana/Andi Bagasela/Saras Krisvianti
Pendaftar UTBK 24.889 Orang, UPI Sebar Lokasi Ujian di Enam Kampus

Lokasi ujian peserta UTBK bertempat di kampus pusat UPI Bandung dan lima kampus daerah.


UTBK Unpad 2024 Diikuti 10 Ribu Peserta, Perhatikan Tahapan Pelaksanaannya

1 hari lalu

Para peserta yang melaksanakan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2023 di kampus Universitas Sumatera Utara (USU). ANTARA/HO-Humas USU
UTBK Unpad 2024 Diikuti 10 Ribu Peserta, Perhatikan Tahapan Pelaksanaannya

UTBK Unpad 2024 akan diikuti sekitar 10 ribu peserta. Unpad bermitra dengan kampus lain sehingga tes bisa digelar dalam satu gelombang.


Tak Hanya dari Megawati, MK Juga Terima Amicus Curiae dari BEM FH 4 PTN

2 hari lalu

Kepala Bagian Sektap AACC Kerja Sama Luar Negeri Immanuel Hutasoit dan Kepala Bagian Humas dan Kerja Sama Dalam Negeri Andi Hakim menerima
Tak Hanya dari Megawati, MK Juga Terima Amicus Curiae dari BEM FH 4 PTN

MK hari ini menerima berkas Amicus Curiae dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan BEM FH dari empat perguruan tinggi.


Begini Aturan Pakaian, Rambut hingga Riasan Wajah bagi Peserta UTBK SNBT 2024

2 hari lalu

Sejumlah peserta antre sebelum  mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) saat seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 8 Mei 2023. Pusat UTBK Universitas Indonesia (UI) menyiapkan lokasi ujian SNBT 2023 untuk 53.293 peserta, lokasi ini terbagi dua, Kampus UI Depok dan Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. ANTARA/Yulius Satria Wijaya
Begini Aturan Pakaian, Rambut hingga Riasan Wajah bagi Peserta UTBK SNBT 2024

Peserta UTBK SNBT 2024 wajib mengikuti aturan pakaian, make up dan rambut saat ujian. Bila tidak ditaati, peserta tidak diizinkan mengikuti ujian


Tips Lolos PTN Idaman Lewat Jalur UTBK SNBT 2024

2 hari lalu

Hari pertama Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer - Seleksi Nasional Berbasis Tes di Universitas Padjadjaran, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin 8 Mei 2023. Gelombang pertama UTBK-SNBT digelar 8-14 Mei 2023. (ANTARA/HO-Unpad)
Tips Lolos PTN Idaman Lewat Jalur UTBK SNBT 2024

Simak tips lolos PTN lewat jalur UTBK SNBT 2024.