Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Unesa Berikan Beasiswa Kuliah Gratis untuk Pemain Timnas U-20

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Pemain Timnas Sepak Bola U-20 Indonesia mengikuti latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu, 1 April 2023. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Pemain Timnas Sepak Bola U-20 Indonesia mengikuti latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu, 1 April 2023. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Universitas Negeri Surabaya (Unesa) memberikan beasiswa bagi para pemain Timnas U-20 yang gagal tampil di Piala Dunia U-20 tahun 2023. Pemberian beasiswa ini tertuang dalam Surat Keputusan Rektor Unesa Nomor 885/UN38/HK/BW/2023 tentang Beasiswa Pendidikan Atlet Sepak Bola Timnas U-20 Unesa yang diteken Rektor Nurhasan pada Rabu 5 April 2023.

"Tidak mudah masuk seleksi skuad timnas dan yang terpilih itu adalah putra dan anak-anak muda terbaik Tanah Air. Karena itu kami berikan beasiswa kuliah gratis di Unesa," ucapnya di Surabaya, Kamis, 6 April 2023.

Nurhasan yang juga Ketua Umum Pengprov Federasi Olahraga Petanque Indonesia (FOPI) Jawa Timur itu menambahkan beasiswa diberikan dalam bentuk pembebasan biaya pendidikan mulai dari jenjang sarjana (S1) sampai magister S-2 di Unesa, sejak tahun akademik 2023/2024.

Penawaran beasiswa ini bisa dimanfaatkan para atlet untuk mengembangkan karir mereka dalam dunia olahraga, sebab Unesa memiliki Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) yang menaungi empat program studi (prodi) yaitu Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Ilmu Keolahragaan, Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi, dan Manajemen Olahraga.

Ia mengatakan prodi-prodi tersebut dapat semakin memperkuat kemampuan para atlet sepak bola dari sisi keilmuan atau sport science yang memiliki prospek karier bagus bagi para atlet, baik itu sebagai praktisi atau pelatih, enterpreneur, atau guru bahkan dosen di bidang olahraga.

Bagi para atlet yang ingin mengembangkan ilmu di bidang lain juga bisa memilih prodi di fakultas lain lewat beasiswa tersebut. "Terkait beasiswa ini, kami sudah bersurat ke Kementerian Pemuda dan Olahraga dan kepada Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI)," katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebagaimana SK Rektor, beasiswa didasarkan pada berbagai pertimbangan di antaranya bentuk penghargaan kepada atlet yang memiliki prestasi di bidang olahraga dan untuk meningkatkan kualitas pendidikan serta potensi akademis para atlet berprestasi dalam sepak bola Timnas U-20.

Menurut Nurhasan, Indonesia tidak boleh lama terpuruk apalagi sampai terpecah belah lantaran dianulir sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20. Kekecewaan atas kegagalan itu harus dijadikan pengalaman dan pelajaran berharga untuk meningkatkan kualitas dan prestasi sepak bola Tanah Air.

"Untuk memperbaiki kualitas dan prestasi olahraga Tanah Air butuh kontribusi dan peran kita semua di masing-masing level. Nah, kami di Unesa berusaha memberikan yang terbaik salah satunya lewat beasiswa untuk atlet sepak bola Timnas U-20 ini," ujarnya.

Pilihan Editor: Gerhana Matahari 20 April, Planetarium Jakarta Siap Bagikan 1.000 Kacamata di 3 Lokasi Pengamatan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kominfo Buka Beasiswa S2, Ini Program dan Syaratnya

4 hari lalu

Ilustrasi beasiswa. Shoolini university
Kominfo Buka Beasiswa S2, Ini Program dan Syaratnya

Kementerian Komunikasi dan Informatika RI membuka pendaftaran beasiswa khusus S2 di dalam negeri.


Wahyu Hidayat Luncurkan 1.000 Beasiswa Setiap Tahun Bagi Siswa

7 hari lalu

Pasangan calon wali Kota dan wakil wali Kota Malang Wahyu Hidayat dan Ali Muthohirin beserta relawan saat safari kampanye. Dok. Pribadi
Wahyu Hidayat Luncurkan 1.000 Beasiswa Setiap Tahun Bagi Siswa

Wahyu Hidayat, calon Wali Kota Malang, berkomitmen memberikan 1.000 beasiswa setiap tahun bagi siswa berprestasi yang kurang mampu, mencakup jenjang pendidikan reguler hingga perguruan tinggi.


Calon Bupati Serang Andika Hazrumy Berencana Tambah Kuota Beasiswa Kuliah

9 hari lalu

Calon Bupati Serang dan calon Wakil Bupati Serang, Andika Hazrumy dan Nanang Supriatna bersama para pendukungnya. Dok. Pribadi
Calon Bupati Serang Andika Hazrumy Berencana Tambah Kuota Beasiswa Kuliah

Beasiswa pendidikan tinggi ini diberikan kepada warga Kabupaten Serang untuk memperkuat SDM atau sumber daya manusia di sektor pendidikan.


Dubes Masaki Yasushi Beri Penghargaan pada Individu dan Perusahaan yang Berjasa pada Hubungan Indonesia Jepang

10 hari lalu

Duta Besar Jepang untuk Indonesia Masaki Yasushi dalam acara jumpa wartawan di kantor Kedutaan Besar Jepang, Jakarta Pusat pada Senin, 25 Maret 2024. TEMPO/Nabiila Azzahra A.
Dubes Masaki Yasushi Beri Penghargaan pada Individu dan Perusahaan yang Berjasa pada Hubungan Indonesia Jepang

Duta Besar Jepang memutuskan memberi penghargaan kepada tiga individu dan satu kelompok karena berjasa mempererat hubungan Indonesia Jepang


Kemenko Perekonomian Harap Pemerintahan Prabowo Lanjutkan Program Kartu Prakerja

11 hari lalu

Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto didampingi (kanan) Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) Wahyu Widada, dan Jaksa Agung Muda Bidang Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara Feri Wibisono dalam acara Pengarahan Komite Cipta Kerja dan Tim Pelaksana kepada Mitra Program Kartu Prakerja di Jakarta, Selasa 23 Januari 2024. Pemerintah akan menggelontorkan anggaran sebanyak Rp 4,8 triliun untuk program Kartu Prakerja pada 2024. Pada tahun ini, pemerintah menargetkan lebih dari sejuta peserta tambahan untuk program tersebut. TEMPO/Tony Hartawan
Kemenko Perekonomian Harap Pemerintahan Prabowo Lanjutkan Program Kartu Prakerja

Kemenko Perekonomian berharap program Kartu Prakerja berlanjut di bawah pemerintahan Prabowo Subianto.


Menpora Dito Ariotedjo: Pemerintah Sediakan Beasiswa Penuh bagi Atlet hingga S2 dan S3

11 hari lalu

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo dalam acara pemberian penghargaan pada insan olahraga berprestasi di Kantor Kemenpora, Jakarta Pusat, Rabu, 2 November 2024. TEMPO/Bagus Pribadi
Menpora Dito Ariotedjo: Pemerintah Sediakan Beasiswa Penuh bagi Atlet hingga S2 dan S3

Menpora Dito Ariotedjo mengatakan tengah membuat terobosan dalam mengupayakan pendidikan lanjutan bagi para atlet hingga jenjang S2 dan S3.


Berkas Naturalisasi 2 Pemain Timnas U-20 Indonesia Sudah Rampung, Lanjut Pembahasan di DPR

12 hari lalu

Sesi foto timnas sebelum Laga kualifikasi Piala Asia U-20 2025 antara Timnas U-20 Indonesia vs Yaman di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu, 29 September dipadati suporter dari kedua tim. TEMPO/M Taufan Rengganis
Berkas Naturalisasi 2 Pemain Timnas U-20 Indonesia Sudah Rampung, Lanjut Pembahasan di DPR

Manajer Timnas U-20 Indonesia, Ahmed Zaki Iskandar, mengatakan sedang mengurus dua pemain naturalisasi untuk menyiapkan skuad ke Piala Asia U-20 2025


Pesan Shin Tae-yong ke Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-20 Lolos ke Piala Asia U-20 2025

12 hari lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dalam sesi jumpa pers usai laga melawan Australia di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 10 September 2024. TEMPO/Randy
Pesan Shin Tae-yong ke Indra Sjafri Usai Timnas Indonesia U-20 Lolos ke Piala Asia U-20 2025

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengapresiasi capaian Timnas U-20 Indonesia yang berhasil lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2025.


Klasemen Akhir Kualifikasi dan Daftar 16 Peserta Piala Asia U-20 2025 di Cina

13 hari lalu

Sesi foto timnas sebelum Laga kualifikasi Piala Asia U-20 2025 antara Timnas U-20 Indonesia vs Yaman di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu, 29 September dipadati suporter dari kedua tim. TEMPO/M Taufan Rengganis
Klasemen Akhir Kualifikasi dan Daftar 16 Peserta Piala Asia U-20 2025 di Cina

Persaingan 45 tim di kualifikasi Piala Asia U-20 2025 telah berakhir. Sebanyak 16 tim bersaing di putaran final. Salah satunya Timnas U-20 Indonesia.


Kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir Usai Timnas Indonesia U-20 Lolos ke Piala Asia U-20 2025

13 hari lalu

Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir dalam konferensi pers terkait naturalisasi di Gedung Kementerian Hukum dan HAM, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis 19 September 2024.Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Supratman Andi Agtas menyatakan bahwa Kementerian Hukum dan HAM turut berkontribusi dalam upaya meloloskan tim nasional Indonesia ke Piala Dunia 2026 melalui naturalisasi. TEMPO/Ilham Balindra
Kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir Usai Timnas Indonesia U-20 Lolos ke Piala Asia U-20 2025

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengapresiasi perjuangan timnas Indonesia U-20 yang berhasil lolos ke Piala Asia U-20 2025 di Cina.