Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Beasiswa Kemenpora untuk Mahasiswa S1- S3 Tahap Akhir, Bantuan Sebesar Rp 10 Juta

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Ilustrasi beasiswa. shutterstock.com
Ilustrasi beasiswa. shutterstock.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora) menyediakan beasiswa berupa bantuan karya ilmiah tahap akhir bagi mahasiswa tingkat S1, S2, dan S3. Dilansir dari akun Instagram Asisten Deputi Potensi Kemandirian Pemuda (Asdep PKP) Kemenpora, batas pengumpulan proposal adalah Sabtu, 15 Juli 2023.

Bantuan Karya Ilmiah Kepemudaan merupakan bantuan pemerintah bagi tenaga kepemudaan formal, diberikan dalam bentuk uang untuk biaya penyelesaian karya ilmiah tingkah akhir yaitu skripsi, tesis, maupun disertasi.

Bantuan ini diutamakan untuk karya ilmiah dengan tema kepemudaan yang sejalan dengan sasaran Reformasi Birokrasi (RB) Tematik Tahun 2023, yaitu:
- Penurunan Tingkat Kemiskinan.
- Peningkatan Investasi.
- Penggunaan Produk Dalam Negeri.
- Digitalisasi Pemerintah.

Total nilai bantuan sebanyak Rp 800 juta, dengan 80 paket tersedia. Bantuan yang diberikan adalah sebesar Rp 10 juta per paket.

Jumlah tersebut dapat digunakan untuk menyelesaikan karya ilmiah tingkat akhir yang meliputi pembiayaan:
- Bahan habis pakai (ATK, tinta printer, dll);
- Biaya referensi (buku, jurnal, perpustakaan, dll);
- Biaya transportasi dan konsumsi;
- Biaya pengumpulan dan pengolahan data;
- Biaya seminar/kolokium/promosi;
- Biaya publikasi karya ilmiah di jurnal;
- Penjilidan dan penggandaan skripsi/tesis/disertasi final.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Persyaratan
Pemuda yang dapat mengajukan permohonan bantuan biaya penyelesaian karya ilmiah tingkat akhir harus memenuhi kriteria sebagai berikut:
- Pemuda
- Warga Negara Indonesia
- Berusia 16 - 30 tahun pada tanggal 31 Desember 2023
- Terdaftar menjadi mahasiswa S1/S2/S3 di Perguruan Tinggi Negeri atau Perguruan Tinggi Swasta di dalam negeri maupun luar negeri dengan akreditasi BAN PT minimal B
- Memiliki IPK minimum 3.0 (Skala 4.0)
- Mendapatkan rekomendasi dari Dosen Pembimbing dan Ketua Program Studi
- Diutamakan bagi mahasiswa yang sedang menulis karya ilmiah tingkat akhir terkait kepemudaan

Tahapan Pelaksanaan
Tahapan pelaksanaan program Bantuan Karya Ilmiah Kepemudaan Tahun Anggaran 2023 adalah sebagai berikut:
- Pendaftaran dan pengiriman proposal: Paling lambat 15 Juli 2023 (stempel pos)
- Seleksi proposal (administrasi, substansi dan faktual): 17 Juli – 31 Agustus 2023
- Pengumuman hasil seleksi: 1 September 2023
- Penandatangan perjanjian kerja sama: 5 September 2023
- Penyaluran bantuan: 6 -12 September 2023
- Penerimaan laporan pertanggungjawaban bantuan: Paling lambat 8 Desember 2023

Cara Pendaftaran
Tata cara penyampaian proposal dikirimkan melalui tiga tahap, yaitu:
1. Mengirimkan surat permohonan elektronik dan seluruh dokumen persyaratan dalam satu file format PDF dengan nama file NAMA-LENGKAP_BAN_KIK2023 ke persuratan@kemenpora.go.id dan cc:bantuankik2023@gmail.com dengan subjek “Permohonan Bantuan KIK 2023” dan lampiran berjudul NAMA-LENGKAP_BAN_KIK2023.
2. Mengisi formulir pengajuan proposal online pada link: bit.ly/bantuan_KIK2023.
Pengunggahan file persyaratan per kriteria proposal bantuan maksimal 10 MB dengan total keseluruhan sebesar maksimal 100 MB.
3. Mengirimkan proposal fisik ke alamat:
Deputi Pemberdayaan Pemuda Kementerian Pemuda dan Olahraga, cq. Asisten Deputi Potensi Kemandirian Pemuda, Gedung Wisma Menpora Lantai 3, Jalan Gerbang Pemuda No.3 Senayan Jakarta 10270
Dengan mencantumkan NAMA-LENGKAP_BAN_KIK2023 diikuti nomor handphone pada amplop proposal. Pemohon menyampaikan proposal yang diketik dalam Microsoft Word, font Arial 12, spasi 1.5, kertas A4.

Pilihan Editor: Bikin Film Soal Dampak Bencana Iklim, Mahasiswa Jentera Raih Juara Pertama di UTSFF 2023

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Hari Tenggat Pengosongan Pulau Rempang, Ini 6 Jenis Ganti Rugi yang Ditawarkan Pemerintah

26 menit lalu

Menteri Investasi/BKPM Bahlil Lahadalia menyampaikan hasil rapat koordinasi percepatan pengembangan investasi ramah lingkungan di kawasan Pulau Rempang di Batam, Ahad (17/9/2023). Konferensi pers didampingi juga oleh Menteri Agraria Tata Ruang / Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Hadi Tjahjanto dan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Tito Karnavian. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
5 Hari Tenggat Pengosongan Pulau Rempang, Ini 6 Jenis Ganti Rugi yang Ditawarkan Pemerintah

Lima hari lagi tenggat pengosongan Pulau Rempang. Berikut 6 jenis ganti rugi yang ditawarkan pemerintah demi Rempang Eco City. Apa saja?


BEM Unair Bahas Aspirasi Mahasiswa, dari Biaya Pendidikan hingga Bantuan Keuangan

1 hari lalu

BEM UNAIR Gelar Advokesma Bersama Sampaikan Aspirasi Mahasiswa. unair.ac.id
BEM Unair Bahas Aspirasi Mahasiswa, dari Biaya Pendidikan hingga Bantuan Keuangan

Kementerian Advokasi dan Kesejahteraan Mahasiswa BEM Universitas Airlangga (Unair) menyelenggarakan program kerja untuk sampaikan aspirasi mahasiswa.


KBRI Beijing Beri Pelayanan Ganti Paspor untuk WNI di Wuhan

1 hari lalu

Suasana pergantian paspor Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di Wuhan, China pada 16 September 2023. ANTARA/HO-Atase Imigrasi KBRI Beijing
KBRI Beijing Beri Pelayanan Ganti Paspor untuk WNI di Wuhan

KBRI Beijing memberikan pelayanan keimigrasian berupa pergantian paspor kepada WNI yang berada di Wuhan, Cina


Beasiswa Indonesia Maju Program Persiapan S1 Luar Negeri Segera Dibuka, Siapkan Syaratnya

2 hari lalu

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) sukses menyelenggarakan kegiatan Pembekalan Beasiswa Indonesia Maju (BIM) bergelar S1 dan S2 Luar Negeri Angkatan I tahun 2022.  Foto : Kemendikbud
Beasiswa Indonesia Maju Program Persiapan S1 Luar Negeri Segera Dibuka, Siapkan Syaratnya

Puspresnas akan kembali membuka Beasiswa Indonesia Maju (BIM) Program Persiapan S1 Luar Negeri Angkatan 4.


Tujuh Mahasiswa UI Penerima Beasiswa Pemkab Serang Diwisuda

2 hari lalu

Tujuh Mahasiswa UI Penerima Beasiswa Pemkab Serang Diwisuda

Kebahagiaan terlihat dari wajah Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah saat menghadiri wisuda mahasiswa Universitas Indonesia


Pendataan KJMU Tahap II 2023, Simak Syarat dan Jadwalnya

2 hari lalu

Ilustrasi mahasiswa. Freepik.com
Pendataan KJMU Tahap II 2023, Simak Syarat dan Jadwalnya

Pemprov DKI Jakarta kembali mengumumkan bantuan Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul atau KJMU tahap II 2023 dengan jumlah penerima mencapai 15.153 orang.


Cerita Mahasiswa Unair Kuliah di UC David, Belajar dan Jadi Asisten Riset

3 hari lalu

Sebanyak 25 mahasiswa Indonesia terpilih untuk mengikuti program beasiswa Indonesian International Student Mobility Award (IISMA) di University California (UC) Davis, Amerika Serikat. ANTARA/HO-KJRI San Francisco
Cerita Mahasiswa Unair Kuliah di UC David, Belajar dan Jadi Asisten Riset

Mahasiswa Psikologi Unair ini bisa mendapat pembelajaran sekaligus pengalaman baru, diantaranya menjadi asisten riset.


BRILiaN Scholarship 2023 Telah Dibuka, Ada Kesempatan Berkarir di BRI

3 hari lalu

Ilustrasi beasiswa. Shutterstock.com
BRILiaN Scholarship 2023 Telah Dibuka, Ada Kesempatan Berkarir di BRI

BRI kembali membuka program beasiswa BRILiaN Scholarship 2023 bagi mahasiswa.


Mendag Ajak Mahasiswa Lebih Optimistis Hadapi Masa Depan

3 hari lalu

Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan memberikan sambutan pada Pembukaan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru Universitas Muhammadiyah Jakarta Tahun 2023 di Kampus UMJ, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, Senin 18 September 2023.
Mendag Ajak Mahasiswa Lebih Optimistis Hadapi Masa Depan


Kemendikbudristek: Magang dan Studi Independen Jadi Tiket Emas Mahasiswa

3 hari lalu

Mahasiswa ITB STIKOM Bali yang melanjutkan kuliah sambil magang di China University of Technology Taipei, Taiwan, saat acara pelepasan di Denpasar, Jumat 28 April 2023. ANTARA/HO-ITB STIKOM Bali.
Kemendikbudristek: Magang dan Studi Independen Jadi Tiket Emas Mahasiswa

Kemendikbudristek Wachyu Hari Haji mengatakan, program magang dan studi independen bisa memberikan tiket emas menuju dunia kerja bagi mahasiswa.