TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Kemarin, Jumat 12 Mei 2023, dipuncaki artikel yang mengungkap dugaan mega-tsunami akibat letusan gunung api bawah laut Tonga di Pasifik Selatan pada tahun lalu. Dugaan berasal dari hasil studi melibatkan citra satelit dan juga observasi lapangan.
Lalu, Top 3 Tekno pada Kamis menjadi terpopuler kedua. Isinya terdiri dari berita peluang lulusan SMA dan SMK dalam Rekrutmen Bersama BUMN 2023 dan berita ulasan atas serangan ransomware terhadap Bank Syariah Indonesia atau BSI.
Berita terpopuler ketiga kemarin datang dari peristiwa gempa. BMKG mencatat guncangan yang dirasakan di Cilacap, Jawa Tengah , pada Jumat pagi-pagi sekali berasal dari gempa M4,5 yang berpusat di laut.
Berikut Top 3 Tekno Berita Kemarin, Jumat 12 Mei 2023, selengkapnya,
1. Tsunami Akibat Erupsi Gunung Api Bawah Laut Tonga sampai 85 Meter
Sebuah studi yang dilakukan pasca-erupsi gunung api bawah laut Tonga menemukan kalau letusan yang terjadi pada 15 Januari 2022 lalu setara kekuatan bom nuklir terbesar yang pernah diledakkan Amerika. Letusan gunung api itu sampai membangkitkan mega-tsunami hampir setinggi gedung 30 lantai.
Gunung api itu adalah Hunga Tonga-Hunga Ha'apai yang berlokasi dekat kepulauan Kerajaan Tonga di Pasifik Selatan. Erupsinya sampai menciptakan awan abu vulkanik yang membubung hingga 57 kilometer atau tertinggi yang pernah terjadi dari erupsi gunung api.
Foto satelit erupsi gunung berapi bawah laut di Tonga, 15 Januari 2022. Letusan gunung berapi tersebut membuat tsunami menghantam Tonga dan memicu peringatan tsunami di beberapa negara di kawasan Pasifik Selatan. National Institute of Information and Communications Technology (NICT)/Handout via REUTERS
'Letupannya' dari dalam laut memicu gelombang tsunami hingga ke Karibia, dan gelombang atmosferiknya menjalar mengelilingi Bumi sampai beberapa kali. Pertanyaanya kekuatan yang seperti apa yang bisa membuat semua itu? Sam Purkis, profesor dan Kepala Departemen Ilmu Geologi Kelautan di University of Miami, Amerika Serikat, berusaha menjawabnya.
2. Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Rekrutmen Bersama BUMN 2023, Ransomware, BSI Down
Top 3 Tekno Berita Hari Ini dimulai dari topik tentang Rekrutmen Bersama BUMN 2023 dibuka hari ini Kamis, 11 Mei 2023. Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) membuka lebih dari 2.000 lowongan kerja dan lebih dari 120 BUMN grup bergabung dalam Rekrutmen Bersama BUMN 2023.
Berita populer selanjutnya tentang Sistem Bank Syariah Indonesia (BSI) diduga mengalami serangan ransomware. Hal itu disampaikan pengamat dan praktisi keamanan Siber dari Vaksincom, Alfons Tanujaya, yang membeberkan dugaan adanya peretasan yang disertai pemerasan itu di balik gangguan transaksi yang terjadi pada BSI, Senin-Selasa 8-9 Mei 2023, lalu.
Selain itu, perusahaan sekuriti Kaspersky mengungkap bahwa pihaknya telah memblokir 304.904 serangan ransomware di ASEAN dan Indonesia mencatat insiden tertinggi.
3. Cilacap Digoyang Gempa dari Laut Selatan, Ini Data BMKG
BMKG mencatat gempa terkini yang guncangannya bisa dirasakan terjadi di Cilacap, Jawa Tengah. Guncangan berasal dari gempa M4,5 yang berpusat di laut.
Dalam keterangan yang dibagikannya, Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono, menyebut lindu terjadi pada hari ini, Jumat, 12 Mei 2023, pukul 04.56.39 WIB. Episenternya berjarak 76 kilometer sebelah tenggara Cilacap, pada kedalaman 15 kilometer.
"Jenis gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas penyesaran/patahan di dasar laut," kata Daryono dalam keterangannya itu.
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.