Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

UGM Mewisuda 1.254 Orang, Ini Daftar Lulusan Tercepat serta Peraih IPK Sempurna

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Rektor Universitas Gadjah Mada (UGM) Ova Emilia mewisuda 1.591 lulusan pada upacara wisuda program sarjana dan diploma periode II tahun akademik 2022/2023.Doc: UGM
Rektor Universitas Gadjah Mada (UGM) Ova Emilia mewisuda 1.591 lulusan pada upacara wisuda program sarjana dan diploma periode II tahun akademik 2022/2023.Doc: UGM
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Rektor Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali mewisuda 1.254 lulusan sarjana dan sarjana terapan atau D4. Dari jumlah tersebut, 1.201 orang merupakan lulusan program sarjana, termasuk satu orang wisudawan berasal dari warga negara asing, 53 lulusan program sarjana terapan, dan 38 lulusan dari periode sebelumnya yang mengikuti prosesi wisuda periode ini.

Rektor UGM Ova Emilia menyampaikan ucapan selamat kepada wisudawan yang telah berhasil meraih gelar akademis. Menurut dia, gelar akademik yang disandang dari kampus UGM bisa menjadi langkah awal untuk turut berkontribusi dalam memajukan pembangunan bangsa.

“Teruslah menjadi sosok pembelajar sepanjang hayat. Tingkatkan kemampuan dan kapasitas diri di manapun Saudara sekalian berada. Jagalah nama baik serta rasa cinta terhadap almamater karena di sanalah keluarga besar Universitas Gadjah Mada kita bentuk bersama,” kata Rektor UGM, Rabu, 24 Mei di Grha Sabha Pramana.

Pada wisuda kali ini wisudawan penerima beasiswa Bidik Misi atau Kartu Indonesia Pintar-Kuliah (KIP-K) sebanyak 182 orang. Lalu, rerata masa studi lulusan program sarjana periode ini adalah 4 tahun 2 bulan dan waktu tercepat diraih oleh Luthfiana Nur Rofifah dan Marya Angelika Aventa Mese. Keduanya berasal dari  program studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UGM dengan masa studi dalam waktu 3 tahun 4 bulan 28 hari.

Usia rata-rata lulusan program sarjana adalah 22 tahun 6 bulan 15 hari. Lulusan termuda program sarjana diraih oleh Nur Nisrina Hanif Rifda dari program studi psikologi dengan usia 19 tahun 10 bulan 12 hari.

Sedangkan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) rata-rata untuk lulusan program sarjana periode ini adalah 3,54. Pada periode ini terdapat enam lulusan program sarjana dengan IPK tertinggi, satu di antaranya  adalah Rosyida Wenindita Hanum dari program studi kedokteran dengan IPK 4,00 sekaligus berpredikat pujian.

Rerata masa studi lulusan program sarjana terapan adalah 4 tahun 6 bulan dan waktu studi tercepat diraih oleh Ardini Ratnasari dari program studi Manajemen dan Penilaian Properti Sekolah Vokasi yang menyelesaikan studinya dalam waktu 3 tahun 8 bulan 5 hari.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Usia rata-rata lulusan program sarjana terapan adalah 23 tahun 7 bulan 16 hari. Lulusan termuda adalah Aurelia Syifa Diva Khairunnisa dari program studi Perbankan Sekolah Vokasi. Aurelia menyelesaikan kuliah di usia 20 tahun 11 bulan 25 hari.

IPK rata-rata untuk lulusan program sarjana terapan periode ini adalah 3,70. IPK tertinggi diraih oleh Ida Kusumawati dari program studi Pengembangan Produk Agroindustri Sekolah Vokasi dengan IPK 3,99 sekaligus berpredikat pujian.

Dalam pidato sambutannya, Ova mengatakan untuk menghadapi tantangan masa depan, Indonesia telah menetapkan visi Indonesia Emas 2045 sebagai negara yang berdaulat, maju, dan berkelanjutan. “Indonesia di masa depan harus memiliki sumber daya manusia unggul sekaligus menjadi pusat pendidikan serta peradaban, berdaya di bidang teknologi, hingga memiliki kemandirian yang berpengaruh di Asia Pasifik,” paparnya. 

Menurut dia, cita-cita luhur ini perlu didukung dengan penguatan pembangunan sumber daya manusia serta penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi. 

“Harapannya Indonesia bisa keluar dari middle income trap sebelum tahun 2045 agar setara dengan negara berpendapatan tinggi. Di mana kemiskinan dan ketidaksetaraan menjadi bagian dari problem yang perlu diatasi bersama,” ungkapnya.

Pilihan Editor: Apa Saja Jalur Pendaftaran SMA di PPDB 2023? Simak Informasinya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Banyak dibutuhkan di Bidang Asuransi, Mengenal Profesi Aktuaris

48 menit lalu

Aktivitas pelayanan nasabah Taspen di Jakarta, Kamis 31 Agustus 2023. PT Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri (TASPEN) Persero membukukan nilai investasi lebih tinggi sekitar 20% dari hasil investasi rata-rata industri sejenis dalam beberapa tahun terakhir. Tempo/Tony Hartawan
Banyak dibutuhkan di Bidang Asuransi, Mengenal Profesi Aktuaris

Menjadi seorang aktuaris memang tidak mudah karena dalam pekerjaannya mengaplikasikan beberapa ilmu sekaligus seperti matematika hingga statistika.


Fakultas Geografi UGM Peringkat 1 Indonesia, Mengenal QS WUR Lembaga yang Menentukan Tingkat Kampus Ini

1 hari lalu

QS World University Rankings. factcards.nl
Fakultas Geografi UGM Peringkat 1 Indonesia, Mengenal QS WUR Lembaga yang Menentukan Tingkat Kampus Ini

Fakultas Geografi UGM berada di peringkat 101-150 global dalam QS World University Rankings by Subject 2024. Peringkat 1 di Indonesia


Penjelasan UGM Soal Dosennya yang Jadi Buron Kasus Penggelapan Uang Rp 9,2 Miliar

1 hari lalu

Universitas Gadjah Mada (UGM) di Yogyakarta. (FOTO ANTARA)
Penjelasan UGM Soal Dosennya yang Jadi Buron Kasus Penggelapan Uang Rp 9,2 Miliar

Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta buka suara atas kasus dugaan penggelapan uang sebuah perusahaan di Jawa Timur yang menyeret salah satu dosen yang juga ahli nuklir-nya, Yudi Utomo Imarjoko.


Prodi Biologi UGM Terbaik di Indonesia QS WUR 2024 Disusul UI, Unair, dan IPB

1 hari lalu

Ilustrasi Universitas Gadjah Mada (UGM). Shutterstock
Prodi Biologi UGM Terbaik di Indonesia QS WUR 2024 Disusul UI, Unair, dan IPB

Kampus UGM, UI, Unair, dan IPB masuk daftar prodi biologi terbaik di dunia versi QS WUR 2024.


Prodi Biologi UGM Raih Peringkat 1 Terbaik Se-Indonesia Versi QS WUR 2024, Ini Fasilitasnya

1 hari lalu

Universitas Gadjah Mada (UGM) di Yogyakarta. (FOTO ANTARA)
Prodi Biologi UGM Raih Peringkat 1 Terbaik Se-Indonesia Versi QS WUR 2024, Ini Fasilitasnya

Program studi Biologi di Universitas Gadjah Mada (UGM) tempati urutan 1 terbaik se-Indonesia dan masuk daftar 501-550 terbaik di dunia.


Profil Fakultas Geografi UGM Peraih Peringkat 1 di Indonesia Versi QS WUR 2024

2 hari lalu

Ilustrasi Universitas Gadjah Mada (UGM). Shutterstock
Profil Fakultas Geografi UGM Peraih Peringkat 1 di Indonesia Versi QS WUR 2024

Fakultas Geografi UGM peringkat 1 di Indonesia versi QS WUR 2024. Berikut profil fakultas ini.


Megawati dan BEM FH dari 4 Kampus Ajukan Amicus Curiae, Apakah Itu Sahabat Pengadilan?

2 hari lalu

Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, memberikan sambutan di Rakornas Organ Relawan Ganjar-Mahfud di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta, Senin, 27 November 2023. Foto: TPN Ganjar-Mahfud
Megawati dan BEM FH dari 4 Kampus Ajukan Amicus Curiae, Apakah Itu Sahabat Pengadilan?

Megawtai dan BEM FH dari 4 kampus ajukan sahabat pengadilan yang dapat menjadi pertimbangan hakim untuk memutuskan perkara. Ini arti amicus curiae.


UGM Raih 25 Bidang Ilmu Peringkat QS WUR 2024

2 hari lalu

Universitas Gadjah Mada (UGM) di Yogyakarta. (FOTO ANTARA)
UGM Raih 25 Bidang Ilmu Peringkat QS WUR 2024

UGM pimpin 25 bidang ilmu di Indonesia dalam pemeringkatan QS WUR 2024


Pendaftaran Seleksi Mandiri UGM 2024 Dibuka Hari Ini, Cek Syarat, Biaya, dan Jadwalnya

2 hari lalu

Universitas Gadjah Mada (UGM) di Yogyakarta. (FOTO ANTARA)
Pendaftaran Seleksi Mandiri UGM 2024 Dibuka Hari Ini, Cek Syarat, Biaya, dan Jadwalnya

Pendaftaran calon peserta seleksi mandiri UM CBT UGM dibuka mulai 17 April hingga 7 Mei 2024.


10 Kampus Terbaik di Indonesia Versi Scimago Institutions Rankings 2024

3 hari lalu

Ilustrasi Kampus Universitas Indonesia 2022. (DOK. HUMAS UI)
10 Kampus Terbaik di Indonesia Versi Scimago Institutions Rankings 2024

Indikator yang dinilai Scimago adalah kinerja penelitian, keluaran inovasi, dan dampak sosial yang diukur dari visibilitas situs web.