Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

3.576 Peserta UTBK 2023 Lulus di USK, Kampus Umumkan Tata Cara Daftar Ulang

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Universitas Syiah Kuala. Kredit: Antara
Universitas Syiah Kuala. Kredit: Antara
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 3.576 peserta lulus Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2023 di Universitas Syiah Kuala (USK). Berdasarkan informasi dari situs resmi USK, sejumlah peserta tersebut lulus dari total 24.082 pendaftar.

Jumlah pendaftar SNBT di Provinsi Aceh tahun ini adalah 16.550 peserta, sementara jumlah pendaftar yang diterima adalah 4.940 peserta. Oleh karena itu, Rektor USK Marwan mengucapkan selamat kepada calon mahasiswa USK yang lulus di jalur SNBT yang kompetitif.

Menurutnya, keberhasilan ini harus disyukuri dengan bersungguh-sungguh belajar pada berbagai program studi yang telah dipilih tersebut, mengingat peserta yang berhasil lulus telah melewati proses seleksi yang tidak mudah.

“Kami ucapkan selamat. Selanjutnya, gunakanlah kesempatan studi di USK ini sebaik mungkin untuk mewujudkan cita-cita kalian,” ucap Marwan dilansir dari situs USK pada Rabu, 21 Juni 2023.

Kepada peserta yang tidak lulus SNBT, Marwan berpesan untuk tidak berputus asa. Sebab, masih ada satu kesempatan lagi untuk masuk perguruan tinggi negeri yaitu jalur mandiri.

USK telah membuka pendaftaran seleksi mandiri sejak 8 Mei sampai 27 Juni mendatang, serentak dengan 24 perguruan tinggi lainnya melalui Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMM PTN) Wilayah Barat 2023. Kuota yang disediakan untuk jalur ini adalah 35 persen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Rektor mengingatkan kepada para peserta yang telah lulus jalur SNBT untuk mengikuti tahapan seleksi selanjutnya, serta memperhatikan dengan baik tanggal dan syarat kelulusan jalur SNBT ini.
 

USK telah mengumumkan tahapan pendaftaran ulang yang harus ditempuh, yaitu sebagai berikut:

1. Pengisian biodata Uang Kuliah Tunggal Berkeadilan (UKTB) secara online melalui situs uktb.usk.ac.id mulai dari 26 Juni – 7 Juli 2023;
2.  Bagi mahasiswa yang dinyatakan lulus jalur SNBT dan terdata sebagai calon penerima KIP Kuliah diimbau untuk memantau pengumuman lebih lanjut di website kemahasiswaan.usk.ac.id serta wajib bergabung grup telegram melalui link t.me/KIPKuliahUSK2023.
3. Pembayaran UKTB secara host-to-host menggunakan nomor pendaftaran SNBT sebagai nomor ID pada 27 Juni – 8 Juli 2023 melalui Bank Syariah Indonesia, Bank Tabungan Negara Syariah, Bank Aceh Syariah, atau Bank Rakyat Indonesia.
4. Cetak KTMS melalui uktb.usk.ac.id empat hari setelah melakukan pembayaran UKTB untuk dapat melihat Nomor Pokok Mahasiswa (NPM).
5. Bagi lulusan jalur SNBP dan SNBT, pelaksanaan Orientasi Sistem Informasi Kampus (Osimpus) dilakukan secara online pada tanggal 6 – 16 Juli 2023 pada situs orientasionline.usk.ac.id menu Osimpus.
6. Bagi lulusan jalur SNBP dan SNBT, pengisian biodata KRS dilakukan secara online pada tanggal 7 – 15 Juli 2023 pada laman krsonline.usk.ac.id.
7. Pengisian KRS online bagi lulusan jalur SNBP dan SNBT dilakukan bersamaan dengan mahasiswa lulusan jalur SMM PTN Barat 2023 yang akan diumumkan pada saat pendaftaran ulang jalur SMM PTN Barat 2023 tanggal 18 Juli 2023 (dapat dilihat pada situs usk.ac.id atau pmb.usk.ac.id bagian pengumuman).
8. Bagi mahasiswa lulusan yang sudah mendapatkan NPM diharuskan mengunggah berkas registrasi online dan pas foto menggunakan layar dan baju almamater sesuai template yang ada pada laman berkas akademik.usk.ac.id untuk mendapatkan soft copy pembuatan KTM.

Pilihan Editor:Demam Konser dan Pertandingan, Self Reward atau Flexing? Ini Kata Dosen Psikologi Unesa

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Politeknik Tempo Resmi Memulai Pekan PKKMB 2024 Hari Ini

6 hari lalu

Ketiga mahasiswa baru Politeknik Tempo Angkatan 2024/2025 saat membacakan Janji Mahasiswa pada Sidang Senat Terbuka Politeknik Tempo Tahun Akademik 2024/2025 pada Senin, 2 September 2024. Dok. Saharbanu Azzahra.
Politeknik Tempo Resmi Memulai Pekan PKKMB 2024 Hari Ini

Politeknik Tempo Angkatan 2024/2025 resmi membuka acara Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) pada hari ini, Senin, 2 September 2024.


Permintaan dan Peringatan Rektor ITB Saat Lantik 4 Ribu Lebih Mahasiswa Baru Hari Ini

22 hari lalu

Rektor ITB Reini D. Wirahadikusumah di acara pelantikan mahasiswa baru program sarjana di kampus Jatinangor, Sabtu 17 Agustus 2024. (Dok.ITB)
Permintaan dan Peringatan Rektor ITB Saat Lantik 4 Ribu Lebih Mahasiswa Baru Hari Ini

ITB menerima 4.734 mahasiswa baru program sarjana tahun ini. Kuota terbanyak di Sekolah Bisnis dan Manajemen yaitu 336 orang.


Kukuhkan 8.732 Mahasiswa Baru, Rektor Unair Harapkan Karakter Rendah Hati dan Berani

25 hari lalu

Kampus Universitas Airlangga Surabaya. ANTARA/HO-Humas Unair.
Kukuhkan 8.732 Mahasiswa Baru, Rektor Unair Harapkan Karakter Rendah Hati dan Berani

Unair mengukuhkan sebanyak 8.732 mahasiswa baru (maba) pada program pendidikan sarjana, sarjana terapan, dan ahli madya.


Unair Kukuhkan 8.732 Mahasiswa Baru, Khofifah: Jadilah Enabler Leader

25 hari lalu

Ketua Umum Pimpinan Pusat Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa. Dok Muslimat NU
Unair Kukuhkan 8.732 Mahasiswa Baru, Khofifah: Jadilah Enabler Leader

Universitas Airlangga atau Unair mengukuhkan 8.732 mahasiswa baru pada Rabu, 14 Agustus 2024.


Beri Sambutan ke Mahasiswa Baru Unair, Nadiem Makarim Singgung Program Kampus Merdeka

25 hari lalu

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi X DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 21 Mei 2024. Rapat tersebut membahas kebijakan pengelolaan anggaran pendidikan bagi PTN (Badan Hukum, BLU, dan Satker), dan pembahasan implementasi KIP Kuliah dan Uang Kuliah Tunggal (UKT). TEMPO/M Taufan Rengganis
Beri Sambutan ke Mahasiswa Baru Unair, Nadiem Makarim Singgung Program Kampus Merdeka

Menteri Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Makarim memberi pesan kepada mahasiswa baru Unair.


UGM Berikan Pembekalan kepada 30 Mahasiswa Baru Penyandang Disabilitas: Mereka Punya Hak yang Sama untuk Kuliah

26 hari lalu

Sebanyak 30 mahasiswa UGM penyandang disabilitas mendapatkan pembekalan sebelum memasuki masa perkuliahan biasa. Foto : UGM
UGM Berikan Pembekalan kepada 30 Mahasiswa Baru Penyandang Disabilitas: Mereka Punya Hak yang Sama untuk Kuliah

UGM memberikan pembekalan kepada 30 mahasiswa baru penyandang disabilitas sebelum memasuki masa perkuliahan biasa.


Sambut 6.969 Mahasiswa Baru, Rektor Unpad Larang Perundungan Hingga Judi Online

27 hari lalu

Majelis Wali Amanat Universitas Padjadjaran (Unpad) memilih Rina Indiastuti sebagai rektor baru periode 2019-2024, Ahad, 6 Oktober 2019. (TEMPO/ANWAR SISWADI)
Sambut 6.969 Mahasiswa Baru, Rektor Unpad Larang Perundungan Hingga Judi Online

Rektor Unpad Rina Indiastuti mengatakan semua mahasiswa yang hadir adalah orang-orang terpilih


Viral BEM UNY Alami Kekerasan Saat Orasi tentang Gerakan di Acara Pengenalan Mahasiswa Baru

32 hari lalu

Ilustrasi kekerasan. shutterstock.com
Viral BEM UNY Alami Kekerasan Saat Orasi tentang Gerakan di Acara Pengenalan Mahasiswa Baru

BEM UNY diduga mengalami kekerasan saat sedang berorasi tentang gerakan mahasiswa saat berlangsungnya pengenalan kehidupan kampus mahasiswa baru.


UKM PHP Unand Diduga Mendapat Intimidasi dari Kampus Saat Orientasi Mahasiswa Baru

33 hari lalu

UKM Pengenalan Hukum dan Politik Universitas Andalas dihentikan berorasi oleh pihak penyelenggara BAKTI 2024. Foto PHP Unand/istimewa.
UKM PHP Unand Diduga Mendapat Intimidasi dari Kampus Saat Orientasi Mahasiswa Baru

Unit Kegiatan Mahasiswa Pengenalan Hukum dan Politik Unand diduga mendapat intimidasi saat berorasi tentang dugaan korupsi di depan mahasiswa baru.


Ingin Memilih Kos-kosan Mahasiswa yang Tepat, Perhatikan Tips Ini

35 hari lalu

Ilustrasi kamar kos (krjogja.com/Teras.id)
Ingin Memilih Kos-kosan Mahasiswa yang Tepat, Perhatikan Tips Ini

Berikut tips yang perlu diperhatikan ketika memilih kos-kosan mahasiswa agar mendapatkan kenyamanan sesuai kebutuhan. Tak hanya dekat kampus.