TEMPO.CO, Jakarta - Huawei ternyata tidak hanya meluncurkan Huawei Mate 60 Pro kemarin, tetapi juga saudaranya di varian dasar, Huawei Mate 60. Sebagian besar spesifikasi utama Mate 60 sama dengan saudaranya yang Pro, tetapi beberapa lebih rendah. “Misalnya, Mate 60 hadir dengan lubang punch tunggal dengan kamera depan ultrawide 13MP yang sama,” ungkap GSM Arena.
Mate 60 menghadirkan layar diagonal 6,69 inci LTPO OLED dengan resolusi 1,216 x 2,688 piksel dan kecepatan refresh 1-120Hz. Pelindung yang digunakan juga kaca Kunlun generasi kedua.
Ponsel ini terbuat dari bahan yang sama dengan saudaranya yang lebih mahal dan dilengkapi pulau kamera bundar yang sama di bagian belakang. Kamera terdiri dari periskop 12 MP dengan zoom optik 5x. Kamera utama 50MP dengan aperture variabel f/1.4-f/4.0 dan modul ultrawide 12 MP.
Huawei juga tidak menyebut chipset yang digunakan. Desas-desus menyebutkan bahwa Mate 60 menggunakan SoC Kirin 9000S seperti Mate 60 Pro. Prosesor misterius tersebut dipadukan dengan RAM 12 GB dan penyimpanan internal 512 GB.
Sistem operasi yang digunakan HarmonyOS 4.0. Kapasitas baterai yang ditanamkan 4.750 mAh dengan pengisian daya 66W. Mate 60 juga mendukung pesan satelit BeiDou dua arah di Tiongkok.
Mate 60 hadir dalam empat varian warna yang sama dengan saudaranya Pro – hitam, putih, hijau dan ungu dengan harga CNY 5.999 atau sekitar Rp 12,9 juta. Ponsel telah terdaftar di Vmall dan pengiriman diharapkan dimulai pada 17 September 2023. Huawei belum merinci rencana apa pun untuk peluncuran internasional seri Mate 60 pada saat ini.
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.