Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Yahoo Segera Kantongi Dana Segar Untuk Ekspansi

Editor

Budi Riza

image-gnews
Marissa Mayer
Marissa Mayer
Iklan

TEMPO.CO, San Fransisco -- Yahoo segera menyelesaikan penjualan 20 persen sahamnya di perusahaan dagang online Alibaba di Cina dalam sepekan. Menurut seorang sumber yang dikutip situs berita digital AllthingsD, transaksi ini bakal rampung dalam pekan ini.

Dalam transaksi pembelian saham kembali (buy back) senilai $ 7,6 miliar (sekitar Rp 72 triliun) itu, Yahoo akan mengantongi sekitar $4,5 miliar (sekitar Rp 43 triliun) karena terkena potongan pajak. Ini transaksi yang menguntungkan bagi Yahoo setelah menginvestasikan dana sebesar sekitar $ 1 miliar ( sekitar Rp 9,5 triliun) tujuh tahun lalu.

Ketika itu Yahoo berinvestasi saat pertumbuhan Alibaba sedang tersendat-sendat. Kini, Alibaba menjadi salah satu perusahaan e-commerce terbesar dunia. Dalam pernyataan pekan lalu, manajemen perusahaan yang berbasis di Cina meyakini bakal menyalip Amazon, perusahaan online ritel terbesar dunia yang berbasis di Amerika Serikat.

Hubungan Yahoo dan Alibaba sempat merenggang belakangan ini setelah Jack Ma, pendiri Alibaba, berencana mengurangi kepemilikan saham Yahoo di perusahaannya. Belakangan, Ma juga menyiratkan hendak berinvestasi dengan membeli sebagian saham Yahoo.

Yahoo bakal meraup uang lebih banyak saat Alibaba mencatatkan sahamnya di bursa dalam beberapa tahun lagi. Saat Alibaba melakukan penawaran saham perdana, Yahoo diwajibkan untuk menjual sepuluh persen dari sisa sahamnya. Sepuluh persen lagi wajib dijual seusai penawaran saham dilakukan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Chief Executive Office Yahoo, Marissa Mayer, bakal menggunakan dana hasil penjualan saham ini untuk memperkuat Yahoo, yang menurun kinerjanya dalam beberapa tahun ini. Sebelum Mayer memimpin Yahoo pada Juli lalu, manajemen perusahaan yang berbasis di Sunny Vale itu berencana untuk mengembalikan sebagian dana kepada para pemegang saham lewat dividen atau program pembelian saham kembali.

Rencana ini berubah setelah Mayer, yang merupakan insinyur perempuan pertama Google, dipilih untuk mengembalikan kejayaan Yahoo. Pada pekan depan, direksi dan komisaris Yahoo bakal bertemu untuk membahas soal penggunaan uang ini, termasuk opsi untuk mengembalikan sebagiannya kepada para pemegang saham.

Langkah seperti ini dilakukan AOL, perusahaan digital media, pada tahun lalu yang membuat nilai saham perusahaan terdongkrak tiga kali lipat. Yahoo juga masih mengkaji penjualan sahamnya di Yahoo Jepang kepada mitra SoftBank. Juru bicara Yahoo dan Alibaba menolak menanggapi saat dimintai konfirmasi soal ini oleh media AllthingsD. WALL STREET JOURNAL | BUDI RIZA


Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


OJK Perkirakan Transaksi Perdagangan Digital pada 2023 Tembus Rp 500 Triliun

2 hari lalu

Logo OJK. (ANTARA/HO-OJK)
OJK Perkirakan Transaksi Perdagangan Digital pada 2023 Tembus Rp 500 Triliun

OJK memperkirakan nilai transaksi perdagangan digital pada 2023 mencapai lebih dari Rp 500 triliun.


Cara Menggunakan LinkedIn untuk Meningkatkan Peluang Karier

4 hari lalu

Logo untuk LinkedIn Corporation di Mountain View, California, AS 6 Februari 2013. [REUTERS/Robert Galbraith]
Cara Menggunakan LinkedIn untuk Meningkatkan Peluang Karier

LinkedIn merupakan platform, yang dirancang untuk membantu pengguna menemukan pekerjaan, memperkuat jaringan dalam karier


Telkomsel Dorong Semangat Inovasi Digital di IndonesiaNEXT Summit 2024

6 hari lalu

Telkomsel sukses menyelenggarakan IndonesiaNEXT Summit 2024 bertema
Telkomsel Dorong Semangat Inovasi Digital di IndonesiaNEXT Summit 2024

Mengusung tema Upskill to Innovate, acara ini dirancang untuk membekali generasi muda Indonesia dengan keterampilan digital yang relevan dan mendorong mereka menjadi technopreneur yang siap menciptakan inovasi berkelanjutan yang bisa memperkuat ekosistem digital Indonesia.


BNI Bakal Gelar Investor Summit, Bahas Kelanjutan Perekonomian di Masa Transisi Pemerintahan

14 hari lalu

Presiden Joko Widodo (kedua kiri) befoto bersama Gubernur BI Perry Warjiyo (tengah), Menteri Keuangan Sri Mulyani (kedua kanan), Direktur Utama BNI Royke Tumilaar (kanan) dan Executive Chairman B-Universe Enggartiasto Lukita (kiri) saat pembukaan BNI Investor Daily Summit 2023 di Jakarta, Selasa 24 Oktober 2023. PT Bank Negara Indonesia (BNI) menggelar BNI Investor Daily Summit 2023 bertajuk Sustainable Growth, Global Challenge untuk mendorong sentimen positif bagi para investor agar menanamkan modal di Indonesia. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
BNI Bakal Gelar Investor Summit, Bahas Kelanjutan Perekonomian di Masa Transisi Pemerintahan

BNI bakal memperkenalkan pengembangan platform digital baru terintegrasi yang dirancang khusus memenuhi kebutuhan nasabah korporasi dan komersil.


Kelakar Airlangga Hartarto soal Keberhasilan Pemerintah Buat Singkatan: Kita Tidak Hafal Programnya

22 hari lalu

Suasana Rakornas Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (P2DD) 2024, di Jakarta, Senin 23 September 2024. Kegiatan percepatan digitalisasi daerah ini mengangkat tema Digitalisasi Transaksi Pemda untuk Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Daerah. TEMPO/Tony Hartawan
Kelakar Airlangga Hartarto soal Keberhasilan Pemerintah Buat Singkatan: Kita Tidak Hafal Programnya

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyinggung Menteri Keuangan Sri Mulyani yang salah menyebut singkatan dari Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (P2DD). Sri Mulyani sebelumnya menyebut tim ini dengan singkatan PP2DD.


AdXelerate: Inovasi Telkom yang Mudahkan Pengusaha Iklan Digital

32 hari lalu

.(Kiri kanan) Direktur Utama MDMedia Arif Prabowo dan Direktur Group Business Development Telkom Honesti Basyir dalam acara peluncuran Programmatic Advertising berbasis Data Telco “AdXelerate” di Glass House Ritz Carlton Pacific Place pada Kamis, 13 Sepptember 2024. Dok. Telkom
AdXelerate: Inovasi Telkom yang Mudahkan Pengusaha Iklan Digital

Solusi bagi pengusaha melakukan promosi iklan digital lebih tepat sasaran dan efisien.


Kemenkeu Kumpulkan Pajak Ekonomi Digital Rp 27,5 Triliun dari Lokapasar, Pinjol hingga Kripto

32 hari lalu

Ilustrasi fintech. Shutterstock
Kemenkeu Kumpulkan Pajak Ekonomi Digital Rp 27,5 Triliun dari Lokapasar, Pinjol hingga Kripto

Sejak 2022 hingga Agustus 2024 pemerintah telah menarik pajak ekonomi digital mencapai Rp 27,5 triliun. Sumbernya dari lokapasar, krripto, pinjol hingga dari sistem informasi pengelolaan pajak atau SIPP


Indonesia dan Mesir Jajaki Kerja Sama Sektor Digital

42 hari lalu

Presiden Joko Widodo (tengah depan) dan Presiden terpilih Prabowo Subianto (kelima kanan depan) berfoto dengan sejumlah kepala negara/pemerintahan saat Joint Leaders Session Indonesia-Africa Forum (IAF) II and High-Level Forum on Multi-Stakeholder Partnerships (HLF MSP) di Nusa Dua, Bali, Senin 2 September 2024.  Forum HLF MSP and Indonesia-Africa Forum II tersebut menyelenggarakan 12 event secara paralel dan 17 event pendamping yang dihadiri delegasi dari 24 negara. ANTARA FOTO/Media Center IAF II-HLF MSP/Sigid Kurniawan
Indonesia dan Mesir Jajaki Kerja Sama Sektor Digital

Indonesia dan Mesir mengeksplorasi potensi kerja sama dalam pengembangan infrastruktur digital dan peningkatan kapasitas generasi muda


Liburan di Hotel Ini Bisa Sambil Detoks Digital

48 hari lalu

Ilustrasi gaya liburan (pixabay.com)
Liburan di Hotel Ini Bisa Sambil Detoks Digital

Sebuah penginapan di New York menyediakan paket detoks digital untuk para tamu yang menginap dan menikmati liburan


7 Rekomendasi Flashdisk yang Bagus untuk Menyimpan Data Digital

54 hari lalu

Flashdisk yang bagus. Foto: Canva
7 Rekomendasi Flashdisk yang Bagus untuk Menyimpan Data Digital

Berikut ini rekomendasi flashdisk yang bagus untuk menyimpan data digital. Flashdisk ini memiliki kecepatan membaca dan transfer file yang cepat.