Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

HP EliteBook, Laptop Ramping untuk Pebisnis  

image-gnews
Hewlett Packard. AP/Paul Sakuma
Hewlett Packard. AP/Paul Sakuma
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Hewlett-Packard memperkenalkan laptop bagi konsumen perusahaan atau pebisnis yang diberi nama EliteBook Folio 1020. Berbeda dengan kebanyakan laptop sejenis yang terkesan kaku, laptop ini mengunggulkan penampilan modis. EliteBook Folio memiliki penampilan ramping dengan ketebalan 15,7 milimeter. Sedangkan bobotnya 1 kilogram. Produk ini berbahan magnesium-lithium dan serat karbon. Jika dilihat sekilas, EliteBook Folio mirip dengan MacBook Air keluaran 2015.

“EliteBook Folio adalah produk premium untuk menunjang pekerjaan,” ujar Market Development Manager Personal System Group HP Indonesia Ricky Handrian di Jakarta, Selasa, 5 Mei 2015. Produk ini siap dipasarkan di Tanah Air mulai akhir bulan ini. Harga satu unitnya Rp 20 juta.

Layar laptop yang berukuran 12,5 inci mampu menghasilkan kualitas gambar quad high-definition dengan resolusi 2.560 x 1.440 piksel. Sayangnya, perangkat tersebut belum menghadirkan konsep layar sentuh.

Prosesor yang digunakan adalah Intel Core M. Sedangkan sistem operasinya sudah menggunakan Windows teranyar, yaitu Windows 8.1. Sistem ini dapat dimodifikasi dengan pilihan platform lain, yakni Windows 7 Professional dan Ubuntu. Terdapat juga sistem keamanan, antara lain pemindai sidik jari dan Touchpoint Manager untuk pengaturan data.

Dengan aplikasi yang dapat disesuaikan, EliteBook Folio diharapkan dapat menunjang mobilitas pengguna. Dengan begitu, karyawan dapat bekerja di mana saja. Ricky menyebutkan perangkat ini ditargetkan bisa digunakan dalam berbagai bidang pekerjaan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Lembaga International Data Corporation memprediksi, tahun ini akan semakin banyak masyarakat Indonesia yang bekerja secara mobile. “Semakin banyak perangkat dengan harga terjangkau yang digunakan untuk bekerja,” ujar Associate Research Director and Head of Operations IDC Indonesia Sudev Bangah di tempat yang sama.

Menurut dia, hal ini sekaligus meningkatkan ancaman akan spam dan virus terhadap data perusahaan. Sebab gawai semacam itu belum memenuhi standar perangkat untuk bekerja. “Ini menjadi tantangan bagi produsen dalam menghadirkan gawai terjangkau yang memiliki tingkat keamanan memadai,” ucap Sudev.

SATWIKA MOVEMENTI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


ASUS ExpertCenter, Desktop PC Terbaik untuk Bisnis

28 Desember 2021

ASUS ExpertCenter, Desktop PC Terbaik untuk Bisnis

ASUS menawarkan ASUS ExpertBook untuk laptop, dan ASUS ExpertCenter untuk PC desktop serta All-in-One (AiO) dengan serangkaian fitur inovatif .


HP Luncurkan 4 Seri Printer Ink Tank

5 April 2018

Presiden Director HP Indonesia David Tan saat peluncuran 4 seri printer Ink Tank baru di Jakarta, 5 April 2018. Kredit: Tempo/Khory
HP Luncurkan 4 Seri Printer Ink Tank

HP meluncurkan empat seri printer Ink Tank yang mampu mencetak dalam jumlah besar dengan mudah dan harga terjangkau.


Asus Luncurkan 6 Notebook Baru, Harga Mulai Rp 9,8 Juta

16 Agustus 2017

Asus meluncurkan laptop convertible tertipis di dunia, Zenbook Flip S. Kredit: Mashable
Asus Luncurkan 6 Notebook Baru, Harga Mulai Rp 9,8 Juta

Asus meluncurkan enam perangkat baru, ZenBook Pro UX550, ZenBook Flip S UX370, ZenBook 3 Deluxe UX490, VivoBook Pro N580, VivoBook S510 dan ROG GX501.


HP Hadirkan Laptop dan PC Gaming OMEN, Harga Mulai Rp 15 Juta

9 Agustus 2017

Laptop gaming OMEN dari HP. (hp.com)
HP Hadirkan Laptop dan PC Gaming OMEN, Harga Mulai Rp 15 Juta

HP Indonesia resmi menghadirkan anggota baru dari lini gaming mereka, OMEN by HP, ke Tanah Air.


Dell Luncurkan Laptop dengan Pengisian Nirkabel Pertama di Dunia

12 Juli 2017

Dell Latitude 7285. Kredit: GSMArena
Dell Luncurkan Laptop dengan Pengisian Nirkabel Pertama di Dunia

Kunci untuk kit Latitude 7285 adalah keyboard dengan pengisian
nirkabel, yang diklaim Dell adalah yang pertama dari jenisnya.


Endless OS Gandeng Asus dan Acer di Indonesia

4 Juli 2017

Endless OS resmi diluncurkan di Indonesia, Selasa 4 Juli 2017. Kredit: Endless
Endless OS Gandeng Asus dan Acer di Indonesia

Endless OS dirancang khusus sesuai pasar Indonesia dengan antarmuka intuitif seperti di ponsel pintar.


Layar Laptop Dell Inspiron Gaming 15 Hadirkan Detail yang Jernih  

4 April 2017

Lapton Dell Inspiron 15 Gaming. Foto: Hotma Siregar
Layar Laptop Dell Inspiron Gaming 15 Hadirkan Detail yang Jernih  

Layar laptop Dell Inspiron Gaming 15 memberikan pengalaman bermain game dengan detail yang sangat jernih.


HP Spectre x360 Tawarkan Notebook Tipis Berdaya Baterai Besar

29 Maret 2017

HP ENVY 14 Spectre. gadgetchip.com
HP Spectre x360 Tawarkan Notebook Tipis Berdaya Baterai Besar

Produsen notebook Hewlett Packard (HP) meluncurkan HP Spectre x360 dengan desain yang tipis namun memiliki daya tahan baterai hingga 15 jam.


Komputer Apple 1 yang Langka Dilelang Seharga Rp 4 Miliar

14 Maret 2017

Komputer Apple-1 produksi thn 1976 akan dilelang di Jerman. caters
Komputer Apple 1 yang Langka Dilelang Seharga Rp 4 Miliar

Seperangkat komputer Apple 1 produksi tahun 1976 diharapkan
terjual seharga Rp 4 miliar rupiah saat dilelang di Kota Cologne
Mei mendatang.


Intel Fokus Garap Pasar Komputer, Belum Mau Lirik Smartphone  

14 Maret 2017

Intel Core i7.(maximumpc.com)
Intel Fokus Garap Pasar Komputer, Belum Mau Lirik Smartphone  

Intel memfokuskan diri pada komputer baik itu dalam bentuk notebook dan PC, tapi sepertinya tidak akan merambah pasar telepon pintar (smartphone) dan sabak digital (tablet).