5 Rencana Teknologi Samsung Sebelum 2015

Reporter

Kamis, 7 November 2013 08:46 WIB

Samsung. REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Seoul - Samsung merupakan salah satu merek populer untuk perangkat elektronik seperti laptop, ponsel, atau tablet. Dalam pertemuan yang dihadiri oleh petinggi Samsung dan analis di Korea Selatan minggu ini, Samsung menjelaskan rencana masa depan perusahaan itu.

Lee Sang-hoon, CFO Samsung Electronic, menjelaskan bahwa perusahaan akan terus meningkatkan produk buatannya. Dikutip dari situs Digital Trend, Rabu, 6 November 2013, Samsung mengumumkan ada lima teknologi baru yang akan disiapkan sebelum tahun 2015. Berikut lima teknologi tersebut:

1. Perangkat Lipat dan Tekuk yang Fleksibel


Setelah mengeluarkan ponsel melengkung, Samsung Galaxy Round, perusahaan Korea Selatan itu akan mengerjakan ponsel layar lipat dan fleksibel. Rencananya, ponsel layar tekuk akan meluncur pertengahan 2014, sedangkan ponsel lipat pada akhir 2015.

2. Perangkat Elektronik Inovatif Baru


Dalam pertemuan tersebut, Samsung tampaknya juga berencana kembali membuat produk inovatif seperti Samsung Galaxy Gear dan perangkat serupa Google Glass. Baru-baru ini Samsung mengajukan hak paten pada produk yang berspesifikasi sama dengan produk yang dipresentasikan pada pertemuan itu.

3. Software Lebih Baik


Perusahaan mengakui bahwa perkembangan software mereka jauh ketinggalan dibanding hardware. Makanya, Samsung juga berencana kembali meningkatkan kualitas software.

4. Layar Ultra HD


Layar sentuh dengan kualitas 1080 piksel merupakan hal penting dalam perangkat mobile. Melihat LG dan Japan Display sudah mengeluarkan produk dengan 2560x1440 piksel, Samsung tak ingin ketinggalan. Perusahaan berencana akan membuat layar dengan resolusi lebih besar, yaitu 3840x2160. Diperkirakan layar HD tersebut meluncur awal 2014.

5. Prosesor 64-bit


Advertising
Advertising

Bergerak meninggalkan chip buatan Exynos, Samsung bisa jadi seperti Apple dan Qualcomm yang merancang ARM sendiri. Saat pertemuan, Samsung juga menunjukkan akan membuat prosesor 64-bit berbasis ARM dengan desain mereka sendiri. Baik layar HD dan prosesor 64-bit mungkin akan ditanamkan pada Samsung Galaxy F yang kini tengah banyak dibicarakan.


RINDU P HESTYA | DIGITAL TREND


Berita Terkait:


Nexus 5 Diklaim sebagai Perangkat yang Awet
Ini Ibu Paling Aktif di Media Sosial
Pendiri Apple Ingin Bekerja Sama dengan Google
Samsung Kalahkan Apple untuk Kepuasan Pelanggan
YouTube Kalahkan Facebook di Kalangan Remaja







Berita terkait

Galaxy AI Akan Hadir di Indonesia, Samsung Beberkan Sejumlah Fakta Ini

12 Januari 2024

Galaxy AI Akan Hadir di Indonesia, Samsung Beberkan Sejumlah Fakta Ini

Samsung Galaxy AI akan hadir di Indonesia dalam waktu dekat. Pengumuman peluncuran ini disampaikan melalui laman resmi Samsung.

Baca Selengkapnya

Ponsel Samsung Galaxy S23 FE, Bikin Auto Win Main Gim

26 Desember 2023

Ponsel Samsung Galaxy S23 FE, Bikin Auto Win Main Gim

Samsung Galaxy S23 FE (Fan Edition) disebut sangat cocok dipakai untuk bermain gim.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy M34 5G Diluncurkan, Ilham: Baterai, Kamera & Layar Enggak Ada Matinya

8 November 2023

Samsung Galaxy M34 5G Diluncurkan, Ilham: Baterai, Kamera & Layar Enggak Ada Matinya

Samsung Indonesia secara resmi meluncurkan ponsel Samsung Galaxy M34 5G yang menjadi produk teranyar dari ponsel seri Galaxy M.

Baca Selengkapnya

Rusia Bikin Undang-Undang WFH, Pekerja di Luar Negeri Terancam?

3 Januari 2023

Rusia Bikin Undang-Undang WFH, Pekerja di Luar Negeri Terancam?

Pekerja sektor teknologi informasi Rusia berisiko menganggur di tahun baru jika undang-undang tentang kerja jarak jauh disahkan.

Baca Selengkapnya

Menjajal Flagship Samsung Galaxy Z Fold4: Multitasking, Kamera, dan Lipatannya

5 September 2022

Menjajal Flagship Samsung Galaxy Z Fold4: Multitasking, Kamera, dan Lipatannya

Di pasar Indonesia, ponsel layar lipat Samsung Galaxy Z Fold4 dijual dengan harga hingga Rp 30.999.000.

Baca Selengkapnya

Sebelum Tingkatkan RAM, Perhatikan Hal Berikut Ini Terlebih Dulu

24 September 2021

Sebelum Tingkatkan RAM, Perhatikan Hal Berikut Ini Terlebih Dulu

RAM berperan dalam meningkatkan kinerja laptop atau PC. Maka, tak jarang banyak orang yang ingin meng-upgrade RAM pada perangkatnya

Baca Selengkapnya

Audit DPR Sebut Jaringan Komputer Senjata Amerika Rawan Peretasan

10 Oktober 2018

Audit DPR Sebut Jaringan Komputer Senjata Amerika Rawan Peretasan

Audit dari DPR Amerika ini menyoroti penggunaan berbagai piranti lunak komersial dan open source, yang bisa dengan mudah dibeli di pasaran.

Baca Selengkapnya

Galaxy J2 Prime Laris, Penjualan Ponsel Samsung Indonesia Naik

1 November 2017

Galaxy J2 Prime Laris, Penjualan Ponsel Samsung Indonesia Naik

Kenaikan penjualan ponsel Samsung Indonesia mencapai lebih dari 5 persen.

Baca Selengkapnya

Samsung Garap Terminal Gas PLTGU Jawa 1

20 Oktober 2017

Samsung Garap Terminal Gas PLTGU Jawa 1

PT Jawa Satu Power menunjuk Samsung Heavy Industries Co.Ltd sebagai kontraktor terminal regasifikasi terapung.

Baca Selengkapnya

Sandisk Bikin MicroSD 400GB, Bisa Simpan Video 4K

3 September 2017

Sandisk Bikin MicroSD 400GB, Bisa Simpan Video 4K

Sandisk, perusahaan pembuat memori, meluncurkan kartu memori microSD berkapasitas 400 gigabita.

Baca Selengkapnya