ASUS Fonepad 7 Kini Diperkuat Prosesor 64-bit

Reporter

Rabu, 17 Desember 2014 18:05 WIB

Dua model memegang ASUS Fonepad 7 (kiri) dan ASUS Fonepad 8 (kanan) dalam acara ASUS Year End Press Conference di Jakarta, Selasa, 16 Desembaer 2014. TEMPO/Firman

TEMPO.CO, Jakarta - ASUS Indonesia menghadirkan versi pembaruan dari lini produk tablet Fonepad 7, yakni Fonepad 7 FE375CXG. Sama seperti versi sebelumnya, tablet ini memiliki luas layar 7 inci, dapat digunakan untuk menelepon, dan memakai sistem operasi Android KitKat.

Bedanya, prosesor yang dibenamkan adalah Intel Atom Z3530 quad-core 64-bit dengan kecepatan 1,33 GHz. Bila sebelumnya prosesor hanya mampu mengelola data 32-bit, dengan dukungan instruksi 64-bit semakin banyak data bisa diolah dalam satu waktu. Hasilnya, kinerja meningkat secara signifikan. (Baca juga: Asus Zenfone 4S, Tangguh Berkat Chipset Intel)

“Proses komputasi masa kini membutuhkan teknologi yang mampu bekerja lebih cepat. Tak hanya pada notebook ataupun PC desktop, ini juga berlaku pada ponsel pintar dan tablet,” kata Juliana Cen, Country Product Group Leader, ASUS Indonesia, dalam acara peluncuran di Jakarta, Selasa 16 Desember 2014.

Juliana menambahkan peningkatan teknologi pada tablet sangat penting untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang terus meningkat. “Terbukti terdapat respons positif dari konsumen dan ASUS berhasil meraih posisi ketiga sebagai produsen tablet Android terbesar di Indonesia, menurut data IDC Q3 2014,” ucap Juliana. (Baca juga: ASUS Luncurkan PadFone S di Akhir Tahun).

Pada kesempatan itu ASUS Indonesia juga memperkenalkan tablet berukuran 8 inci, yakni ASUS Fonepad 8. Seperti Fonepad 7, versi 8 inci ini juga menggunakan prosesor quad-core Intel Moorefield Z3530 berkecepatan 1,33 GHz 64-bit dengan RAM DDR3 2GB. Selain itu juga ada slot dual SIM card.

“Ada pergeseran tren di kalangan pengguna, yakni mereka mulai membutuhkan tablet dengan layar yang lebih besar namun tetap mudah digenggam dengan satu tangan. Inilah yang menjadi alasan ASUS menghadirkan Fonepad 8 FE380CG,” ucap Juliana. (Baca juga:ASUS Kini Bidik Segmen Korporasi).

Salah satu fitur yang membuat tablet 8 inci ini tetap nyaman digenggam dalam satu tangan adalah ukuran bezel yang cukup ramping. Total lebarnya hanya 12 sentimeter. Untuk harga, ASUS melepas Fonepad 7 seharga Rp 2,399 juta. Adapun Fonepad 8 dipatok di Rp 2,799 juta.


FIRMAN

Berita lain:
Sepuluh Kata Kunci Paling Dicari di Google 2014
Faktor Jokowi Merajai Google 2014
10 Kata Kunci Paling Dicari di Google 2014
Hujan Meteor Geminid Warnai Langit Akhir Pekan
Google Translate Tambahkan 10 Bahasa
Pengguna Instagram Capai 300 Juta

Berita terkait

Oppo, Merek Smartphone Terlaris Kedua di Indonesia

14 November 2017

Oppo, Merek Smartphone Terlaris Kedua di Indonesia

Pangsa pasar Oppo Electronics mencapai 24 persen, terpaut 8 persen dari pemimpin pasar.

Baca Selengkapnya

Anak Suka Main Gadget, Kapan Waktunya Periksa Mata

30 Oktober 2017

Anak Suka Main Gadget, Kapan Waktunya Periksa Mata

Untuk mengurangi pemakaian gadget dan pengaruhnya pada mata, ajak anak beraktivitas di luar ruangan.

Baca Selengkapnya

2 Gangguan Perilaku Anak yang Candu Gadget

21 Oktober 2017

2 Gangguan Perilaku Anak yang Candu Gadget

Kondisi anggota keluarga yang berjarak satu sama lain gara-gara gadget disebut technoference.

Baca Selengkapnya

Jawab Pertanyaan Ini Tanda Ayah Bunda Mencandu Gadget

21 Oktober 2017

Jawab Pertanyaan Ini Tanda Ayah Bunda Mencandu Gadget

Ayah bunda harus tahu, gara-gara gadget, anak merasa bersaing dengan teknologi demi menarik perhatian orang tua.

Baca Selengkapnya

Anak Candu Gadget? Atasi dengan 'Deal Bersama'

20 Oktober 2017

Anak Candu Gadget? Atasi dengan 'Deal Bersama'

Tips bagaimana berkompromi antara orang tua dan anak soal gadget

Baca Selengkapnya

Mau Beli Headphone? Simak Ini, Suaranya Sejernih Berlian

16 Oktober 2017

Mau Beli Headphone? Simak Ini, Suaranya Sejernih Berlian

Headphone ini disebut sebagai beberapa headphone bluetooth terbaik yang ada di pasaran. Harganya 7 jutaan

Baca Selengkapnya

Waspada Ada Situs Penipuan Mencatut JD.ID, Jual Samsung S7 2 Juta

14 Oktober 2017

Waspada Ada Situs Penipuan Mencatut JD.ID, Jual Samsung S7 2 Juta

Situs penipuan mencatut nama dan logo JD.ID yakni www.jd.id-promo-murah.com.

Baca Selengkapnya

Sehari, Anak Usia 2-5 Tahun Maksimal 1 jam Bermain Gawai

30 September 2017

Sehari, Anak Usia 2-5 Tahun Maksimal 1 jam Bermain Gawai

Steve Jobs dan Bill Gates membatasi anak-anak mereka dalam bermain gawai.

Baca Selengkapnya

Ponsel Aman dari Kuman dengan Menggunakan PhoneSoap

25 September 2017

Ponsel Aman dari Kuman dengan Menggunakan PhoneSoap

Selain membersihkan ponsel dengan inovasi sinar ultraviolet, PhoneSoap juga membuat ponsel terisi penuh.

Baca Selengkapnya

Xiaomi Mi A1 Dirilis di Indonesia, Apa Kelebihannya?

20 September 2017

Xiaomi Mi A1 Dirilis di Indonesia, Apa Kelebihannya?

Xiaomi merilis ponsel terbarunya Mi A1 di Jakarta, yang dibandrol dengan harga Rp 3,09 juta.

Baca Selengkapnya