CEO Xiaomi Tegaskan Lini Tablet Terus Dikembangkan

Reporter

Editor

Budi Riza

Rabu, 27 Mei 2015 22:11 WIB

CEO Xiaomi, Lei Jun memperkenalkan polsel pintar di Beijing, pada September 2013. ChinaFotoPress/ChinaFotoPress via Getty Images

TEMPO.CO, Jakarta - Pabrikan asal Cina, Xiaomi, menegaskan komitmennya untuk terus mengembangkan produk tablet. Lei Jun, CEO Xiaomi, mengatakan ini lewat akun jejaring sosial Weibo, media sosial Cina yang mirip Twitter.

Ini sepertinya tanggapan atas rumor yang berkembang bahwa Xiaomi bakal menutup divisi tablet karena penjualannya kurang laku.

Sejauh ini, Xiaomi baru membuat satu tablet yaitu Mi Pad. Menurut Lei Jun, Mi Pad merupakan tablet Android dengan penjualan terbaik.

Maka, perusahaan bakal melanjutkan produksi tablet ini. Lei Jun juga mengatakan tablet merupakan alat yang paling tepat untuk bermain game, menonton film dan membaca.

Mi Pad diluncurkan pada Juni 2014 untuk menyaingi iPad mini besutan Apple. Belakangan, ada kabar Xiaomi sedang menyiapkan tablet bercangkang alumunium.

Xiaomi Mi Pad ini memiliki layar 7,9 inci dengan teknologi IPS dan memiliki resolusi 1536 x 2048 atau 324 piksel per inci.

Tablet ini memiliki cipset Nvidia Tegra K1, yang relatif bertenaga dengan kecepatan 2,2 gigahertz berinti empat.

Fitur lainnya dari tablet ini seperti kapasitas penyimpanan 16-64 gigabita, microSD, 8 megapiksel kamera utama, 5 megapiksel kamera belakang, dan baterai 6700 mAh.


Pada pekan lalu, Xiaomi baru saja meluncurkan ponsel cerdas andalan Mi 4i, yang ditawarkan pada kisaran harga Rp 2,8 juta. Ponsel ini memiliki fitur beautify untuk membuat foto selfie menjadi lebih bagus.

PHONE ARENA | BUDI RIZA

Berita terkait

Pusat Servis Xiaomi Terima Ponsel Non-Garansi, Berapa Biayanya?

20 September 2018

Pusat Servis Xiaomi Terima Ponsel Non-Garansi, Berapa Biayanya?

Pusat servis Xiaomi (Mi Exclusive Store) siap melayani produk ponsel pintar Xiaomi non-garansi resmi di Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Pusat Servis Xiaomi Kini Layani Produk Non-Garansi Resmi

20 September 2018

Pusat Servis Xiaomi Kini Layani Produk Non-Garansi Resmi

Xiaomi membenarkan bahwa pusat servisnya menerima produk tanpa garansi resmi Indonesia.

Baca Selengkapnya

Rayakan Ulang Tahun Ke-8, Xiaomi Keluarkan Smartphone Anniversary

19 Mei 2018

Rayakan Ulang Tahun Ke-8, Xiaomi Keluarkan Smartphone Anniversary

Untuk merayakan ulang tahun yang kedelapan, Xiaomi telah mempersiapkan ponsel pintar edisi Anniversary Xiaomi Mi 8.

Baca Selengkapnya

Oppo, Merek Smartphone Terlaris Kedua di Indonesia

14 November 2017

Oppo, Merek Smartphone Terlaris Kedua di Indonesia

Pangsa pasar Oppo Electronics mencapai 24 persen, terpaut 8 persen dari pemimpin pasar.

Baca Selengkapnya

Anak Suka Main Gadget, Kapan Waktunya Periksa Mata

30 Oktober 2017

Anak Suka Main Gadget, Kapan Waktunya Periksa Mata

Untuk mengurangi pemakaian gadget dan pengaruhnya pada mata, ajak anak beraktivitas di luar ruangan.

Baca Selengkapnya

2 Gangguan Perilaku Anak yang Candu Gadget

21 Oktober 2017

2 Gangguan Perilaku Anak yang Candu Gadget

Kondisi anggota keluarga yang berjarak satu sama lain gara-gara gadget disebut technoference.

Baca Selengkapnya

Jawab Pertanyaan Ini Tanda Ayah Bunda Mencandu Gadget

21 Oktober 2017

Jawab Pertanyaan Ini Tanda Ayah Bunda Mencandu Gadget

Ayah bunda harus tahu, gara-gara gadget, anak merasa bersaing dengan teknologi demi menarik perhatian orang tua.

Baca Selengkapnya

Anak Candu Gadget? Atasi dengan 'Deal Bersama'

20 Oktober 2017

Anak Candu Gadget? Atasi dengan 'Deal Bersama'

Tips bagaimana berkompromi antara orang tua dan anak soal gadget

Baca Selengkapnya

Mau Beli Headphone? Simak Ini, Suaranya Sejernih Berlian

16 Oktober 2017

Mau Beli Headphone? Simak Ini, Suaranya Sejernih Berlian

Headphone ini disebut sebagai beberapa headphone bluetooth terbaik yang ada di pasaran. Harganya 7 jutaan

Baca Selengkapnya

Waspada Ada Situs Penipuan Mencatut JD.ID, Jual Samsung S7 2 Juta

14 Oktober 2017

Waspada Ada Situs Penipuan Mencatut JD.ID, Jual Samsung S7 2 Juta

Situs penipuan mencatut nama dan logo JD.ID yakni www.jd.id-promo-murah.com.

Baca Selengkapnya