Ponsel Premium LG V30 Segera Masuk Indonesia

Reporter

Erwin Prima

Editor

Erwin Prima

Kamis, 30 November 2017 15:10 WIB

Bocoran LG V30. theverge.com

TEMPO.CO, Jakarta - LG Mobile Communications Indonesia tengah mempersiapkan kehadiran bakal smartphone premiumnya, LG V30, untuk masuk pasar Indonesia. Meskipun belum menyebut detail lebih lanjut, smartphone pertamanya yang berlayar OLED dengan desain FullVision tersebut bakal dihadirkan sebelum tutup tahun ini.

Baca: LG Kembangkan Drone Phone Pertama di Dunia

“Kami akan menutup tahun ini dengan spesial. Melalui hadirnya sebuah smartphone yang didesain membantu penggunanya membuat kreasi konten menyerupai milik seorang profesional tanpa harus mengalami kerumitannya,” ujar Heegyun Jang, Head of LG Mobile Communications Indonesia,” Kamis 30 Neovember 2017.

LG V30 merupakan smartphone dengan kemampuan videografi kelas premium. Di antara fitur yang mencolok perhatian, yaitu keberadaan lensa kamera dengan aperture F1.6, penggunaan kaca pada lensa bertajuk Crystal Clear Lens dan adopsi layar OLED dengan FullVision pertama di dunia.

Angka penangkapan cahaya yang lebih kecil pada kamera utamanya ini, membuat LG V30 dapat menangkap lebih banyak cahaya untuk menghasilkan gambar dengan pencahayaan lebih dinamis. Sementara terapan material kaca bertajuk Crystal Clear Lens pada lensanya membuat kamera LG V30 dapat mereproduksi warna lebih akurat dan lebih jernih dibanding lensa dengan material plastik.

Ditambah lagi, LG mempertahankan kebisaan kameranya ini menangkap gambar dengan bidang tangkap lebar (wide angle).“Kelengkapan berbagai perangkat ini menjadi modal besar dalam kreasi konten video berkualitas yang sekaligus membuat LG V30 layak menjadi pemimpin di era videografi via smartphone,” ujar Heegyun Jang lagi.

Advertising
Advertising

Untuk semakin mengukuhkan kemampuannya ini, LG pun melengkapi smartphone terbarunya ini dengan berbagai fitur yang dirancang benar memberikan kemudahan penggunanya dalam mencipta video bernuansa sinematik, di antaranya dengan hadirnya fitur Point Zoom dan Cine Effect.

Bac: Kolaborasi TV OLED LG dengan Dolby Mulai Masuk Indonesia

Belum jelas benar hal mengenai ketersediaan variasi warna, paket penjualan dan harga yang akan diterapkan bagi pasar Indonesia. Namun LG Mobile Communications Indonesia memastikan akan membukanya dalam waktu dekat nanti. “Yang pasti, kami menyiapkan kejutan menyenangkan yang akan turut menyertai hadirnya smartphone yang melintang batas baru bagi kemampuan multimedia premium di akhir tahun ini,” ujar Heegyun Jang lagi.

Berita terkait

Bukan Meta, tapi LG dan Samsung Terbanyak Telah Ajukan Paten Metaverse

2 Desember 2022

Bukan Meta, tapi LG dan Samsung Terbanyak Telah Ajukan Paten Metaverse

Meta tak sendirian fokus berinvestasi untuk Metaverse-sekalipun masih membuatnya merugi.

Baca Selengkapnya

LG Electronics Mulai Bisnis Pengisian Daya Kendaraan Listrik

27 Juni 2022

LG Electronics Mulai Bisnis Pengisian Daya Kendaraan Listrik

LG Electronics berencana membangun jalur produksi pengisian daya kendaraan listrik di LG Digital Park di Pyeongtaek, selatan Seoul, tahun ini.

Baca Selengkapnya

LG Tingkatkan Fasilitas Laboratorium Komputer SMK

29 Mei 2022

LG Tingkatkan Fasilitas Laboratorium Komputer SMK

LG memulai program LG Loves School tahun ini dengan peningkatan fasilitas laboratorium komputer milik sekolah menengah kejuruan (SMK).

Baca Selengkapnya

LG Umumkan Teknologi Layar Lipat Sekeras Kaca dan Fleksibel Seperti Plastik

8 September 2021

LG Umumkan Teknologi Layar Lipat Sekeras Kaca dan Fleksibel Seperti Plastik

LG Chem mengklaim bahwa panel itu dapat menahan 200.000 kali lipatan dan memungkinkan tampilan bebas kusut.

Baca Selengkapnya

LG Borong 31 Red Dot Award untuk Desain Produk

15 April 2021

LG Borong 31 Red Dot Award untuk Desain Produk

Yang paling istimewa di antara sejumlah penghargaan tersebut, menurutnya, keberhasilan LG Designer Appliance meraih lima penghargaan.

Baca Selengkapnya

Indonesia Terima Proposal Investasi dari Tesla

5 Februari 2021

Indonesia Terima Proposal Investasi dari Tesla

Pemerintah akan mempelajari lebih detil proposal investasi yang diajukan Tesla pada pekan depan.

Baca Selengkapnya

BUMN Ungkap yang Diinginkan Tesla untuk Masuk ke Indonesia

2 Februari 2021

BUMN Ungkap yang Diinginkan Tesla untuk Masuk ke Indonesia

Ketua Tim Percepatan Proyek Baterai Kendaraan Agus Tjahajana Wirakusumah menyampaikan perkembangan rencana kerja sama BUMN dan produsen, seperti Tesla

Baca Selengkapnya

LG Dikabarkan Bakal Jual Bisnis Smartphone ke Perusahaan Vietnam

22 Januari 2021

LG Dikabarkan Bakal Jual Bisnis Smartphone ke Perusahaan Vietnam

Jika benar, LG akan bergabung dengan daftar merek smartphone yang jatuh seperti BlackBerry dan HTC.

Baca Selengkapnya

Bos LG Isyaratkan Perubahan Arah Bisnis, Setop Jual Smartphone?

21 Januari 2021

Bos LG Isyaratkan Perubahan Arah Bisnis, Setop Jual Smartphone?

LG Electronics dikabarkan bakal meninggalkan bisnis smartphone. Berikut alasan-alasan yang dikira mendasarinya.

Baca Selengkapnya

Ponsel Layar Gulung LG Rollable Dipastikan Rilis Tahun Ini

13 Januari 2021

Ponsel Layar Gulung LG Rollable Dipastikan Rilis Tahun Ini

LG Rollable muncul di pameran CES 2021, yang juga diumumkan tersedia pada tahun 2021.

Baca Selengkapnya