Begini Ekspresi Mahasiswa Indonesia Saat Selfie Bareng CEO Apple

Jumat, 8 Juni 2018 08:05 WIB

Tim Cook. (REUTERS)

TEMPO.CO, Jakarta - Peserta konferensi pengembang tahunan Apple (WWDC 2018) asal Indonesia, Andika Leonardo, berkesempatan berswafoto dengan CEO Apple, Tim Cook. Andika merupakan mahasiswa ilmu komputer BINUS University yang juga siswa Apple Developer Academy.

Andika menjadi satu-satunya wakil Indonesia dalam ajang WWDC 2018 di San Jose, California, Amerika, pada pada 4-8 Juni 2018. Andika menghabiskan tiga minggu untuk mengembangkan dua sistem, yaitu program yang dapat memperhitungkan rute terpendek di antara dua titik dan program yang dapat mengenali dan membaca tulisan tangan dan nomor 1-9.

Baca juga: Tak Capai Target, Gaji CEO Apple Turun

Apple tidak hanya menggelar ajang tahunan untuk meluncurkan inovasi terbaru Apple. Selama enam tahun terakhir, Apple juga memberikan beasiswa bagi pelajar untuk menghadiri WWDC secara langsung salah satunya Andika.

Siswa Apple Developer Academy asal Indonesia Andika Leonardo ber-selfie dengan CEO Apple Tim Cook dalam konferensi pengembang tahunan Apple, WWDC 2018 di San Jose, California, Amerika. Sumber: BINUS

Advertising
Advertising

"Saya menciptakan kelas jaringan neural di aplikasi Swift Playgrounds milik Apple, saya orang yang cepat belajar. Hanya butuh satu minggu untuk mempelajari dan memahami machine learning," ujar Andika, dalam keterangan yang diterima Tempo, Kamis, 7 Juni 2018. Dia membuat sistem tersebut, lalu disubmit ke Apple. Dari ratusan ribu orang, yang diterima hanya 350 orang, termasuk Andika.

Baca juga: Chipset Apple A12 Mulai Diproduksi?

Sebelumnya, Andika pernah menjelaskan program yang dia buat saat peresmian Apple Developer Academy di BSD Green Office Park, Tangerang Selatan, Banten, bulan lalu. Menurut Andika Sistem yang dia buat adalah prototipe pembaca tulisan dan angka

"Itu proyek pertama saya, kedua saya juga bikin beberapa titik yang nantinya komputer bisa mencari jalan melalui garis dan melewati titik-titik yang saya buat," tambah Andika saat itu.

Saat ini Andika berencana untuk meluncurkan aplikasi App Store yang disebut Quickplay. Hanya saja Andika belum mengungkap lebih jauh fokus layanan aplikasinya tersebut.

Baca juga: Apple Raih Laba Rp 192 Triliun di Kuartal Kedua

Simak kabar terbaru dari Apple hanya di kanal Tekno Tempo.co.

Berita terkait

Mengapa Militer Korea Selatan Larang Anggotanya Gunakan Produk Apple?

31 menit lalu

Mengapa Militer Korea Selatan Larang Anggotanya Gunakan Produk Apple?

Ada dugaan bahwa militer Korea Selatan takut akan terjadinya kebocoran data akibat teknologi yang ada di perangkat Apple.

Baca Selengkapnya

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

20 jam lalu

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.

Baca Selengkapnya

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

1 hari lalu

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

Sejumlah peningkatan fitur iPad Pro bocor ke publik. Salah satunya soal pemakaian chip M4 untuk menyokong AI.

Baca Selengkapnya

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

2 hari lalu

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

Presiden Jokowi menerima lawatan Bos Microsoft Satya Nadella. Sebelumnya, Bos Apple Tim Cook juga telah menemui Jokowi. Apa yang dibahas?

Baca Selengkapnya

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

3 hari lalu

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

Apple telah secara aktif membangun reputasi untuk pengembangan AI yang bertanggung jawab, bahkan sampai melisensikan data pelatihan secara etis.

Baca Selengkapnya

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

3 hari lalu

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

Menurut keterangan Apple, tiga aplikasi AI itu melabeli dirinya sebagai generator seni. Sudah ada di App Store dua tahun.

Baca Selengkapnya

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

5 hari lalu

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

Apple dikabarkan sedang mengembangkan sistem AI dengan model bahasa besar (LLM) untuk mengaktifkan fitur Device Generative AI di perangkatnya.

Baca Selengkapnya

Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

9 hari lalu

Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

Luhut mengatakan Indonesia dan Cina telah sepakat untuk membentuk tim penggarapan proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya

Baca Selengkapnya

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

10 hari lalu

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

iPad Air teranyar itu lebih unggul dibanding generasi sebelumnya yang masih memakai layar berpanel LCD.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

11 hari lalu

Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

Terpopuler: Presiden Jokowi tawarkan investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir minta BUMN batasi pembelian dolar.

Baca Selengkapnya