Garena Free Fire Raih Google Play User's Game Choice of 2018

Rabu, 5 Desember 2018 21:25 WIB

Garena menyambut Halloween 2018 dengan membuat sederet event di game Free Fire. (garena.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Garena Free Fire Indonesia terpilih sebagai pemenang penghargaan Google Play User’s Game Choice of 2018. Penghargaan didapatkan melalui sistem voting, di mana para pengguna Google Play memilih game favoritnya.

Baca: Tim XCODE EXTZY Juara Kompetisi Game Free Fire
Baca: Game Free Fire Akan Hadirkan Elite Pass Season 7
Baca: Garena Gelar Turnamen Game Free Fire Jakarta Invitationals 2018

"Ini suatu kebanggaan bagi kami, dinobatkan sebagai User’s Game Choice of 2018 di Google Play Awards. Menjadi game paling populer, tentu memotivasi tim kami untuk selalu mengedepankan pengalaman pemain serta perkembangan dari game Garena Free Fire sendiri," ujar produser game Garena Free Fire Indonesia Christian Wihananto, Rabu, 5 Desember 2018.

Google Play merupakan platform berbasis Android yang menyediakan fitur untuk mengunduh berbagai aplikasi yang terdaftar di dalamnya. Google Play Awards 2018 diciptakan oleh Google untuk mengapresiasi aplikasi-aplikasi tersebut melalui pilihan pengguna.

Melalui voting tersebut, Free Fire berhasil menang mengalahkan game-game lainnya di Indonesia. Kemenangan ini tidak lepas dari besarnya dukungan seluruh Survivors. Untuk itu Garena Free Fire Indonesia akan membagikan 5 gold royale voucher sebagai rasa terima kasih.

"Saya dan tim ingin mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh pemain Garena Free Fire yang tidak henti-hentinya memberikan feedback dan dukungan," tambah Christian.

Advertising
Advertising

Garena Free Fire dikembangkan dan dipublikasikan langsung oleh Garena dan menjadi game Battle Royale dengan peringkat Top Free dan Top Grossing dengan 100 juta download di Google Play Store. Dengan ukuran memori 300 megabita, game ini memungkinkan pemain menikmati permainan dengan grafis HD.

Berita terkait

Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

1 hari lalu

Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

Hunter x Hunter Nen Impacgame pertarungan yang diadaptasi dari manga dan anime karya Yoshihiro Togashi

Baca Selengkapnya

Mode Permainan Game Tekken 8

1 hari lalu

Mode Permainan Game Tekken 8

Tekken 8, salah satu fighting game terpopuler dari Bandai Namco

Baca Selengkapnya

iPad: Game Nintendo Dimainkan dengan Emulator Delta

1 hari lalu

iPad: Game Nintendo Dimainkan dengan Emulator Delta

Setelah dirilis di App Store untuk iPhone, emulator Nintendo populer Delta akan hadir untuk versi iPad

Baca Selengkapnya

Kasus Terbaru Peretasan Game Pokemon, Jual Monster 4 Bulan Raup Jutaan Yen

1 hari lalu

Kasus Terbaru Peretasan Game Pokemon, Jual Monster 4 Bulan Raup Jutaan Yen

Faktanya, ini bukan kasus pertama karena peretasan data dalam game-game Pokemon merajalela di antara pemain curang.

Baca Selengkapnya

Ponsel Gaming Terbaru Infinix Pakai Dual Chip, Bisa Ubah 60 Jadi 120 FPS

3 hari lalu

Ponsel Gaming Terbaru Infinix Pakai Dual Chip, Bisa Ubah 60 Jadi 120 FPS

Infinix meluncurkan ponsel gaming terbarunya untuk seri Infinix GT 20 Pro. Tergolong kelas menengah, harga belum ketahuan.

Baca Selengkapnya

Game Online yang Mengandung Kekerasan Dinilai Rusak Moral Anak

3 hari lalu

Game Online yang Mengandung Kekerasan Dinilai Rusak Moral Anak

Game online yang mengandung konten kekerasan berpotensi merusak moral anak bangsa di masa depan sehingga perlu diblokir.

Baca Selengkapnya

Antara Eve dan K-Pop, Ini Kenapa Game Stellar Blade Dianggap Kontroversial

5 hari lalu

Antara Eve dan K-Pop, Ini Kenapa Game Stellar Blade Dianggap Kontroversial

Stellar Blade mendapat hujan kritik karena desain karakter tokoh utamanya, Eve. Game eksklusif PlayStation 5 atau PS5 ini rilis umat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Review Game Stellar Blade: Kuat di Visual, Lemah di Cerita

5 hari lalu

Review Game Stellar Blade: Kuat di Visual, Lemah di Cerita

Sony Interactive Entertainment telah merilis game eksklusif Stellar Blade di PlayStation 5 atau PS5. Berikut review-nya.

Baca Selengkapnya

Genshin Impact 4.6 Diluncurkan, Ada Karakter Baru

6 hari lalu

Genshin Impact 4.6 Diluncurkan, Ada Karakter Baru

Hoyoverse merilis Genshin Impact 4.6 pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Ide 500 Nickname Free Fire 2024 yang Keren dan Aesthetic

10 hari lalu

Ide 500 Nickname Free Fire 2024 yang Keren dan Aesthetic

Menentukan nama nickname Free Fire penting dilakukan. Hal ini untuk memberikan ciri khas dan pembeda. Berikut ini ide 500 nickname FF 2024.

Baca Selengkapnya