Durasi Puasa Terpendek di Selandia Baru, Hanya 11 Jam

Selasa, 7 Mei 2019 14:35 WIB

Seorang pria mempersiapkan makanan untuk berbuka puasa bagi para pengunjuk rasa pada hari pertama Ramadan di Khartoum, Sudan, 6 Mei 2019. REUTERS/Mohamed Nureldin Abdallah

TEMPO.CO, Jakarta - Selandia Baru memiliki durasi puasa terpendek di dunia. Studi yang dilakukan CupoNation menyatakan bahwa pada Ramadan tahun ini, waktu puasa negara di dunia memiliki durasi mulai dari 11 jam 10 menit hingga 21 jam 42 menit.

Indonesia Peringkat Kedua Durasi Puasa Tersingkat di Asia

Negara dengan durasi puasa terpendek di dunia adalah Selandia Baru dengan durasi puasa 11 jam 10 menit, yakni 2 jam 11 menit lebih singkat dari Indonesia.

Menurut data yang diterbitkan, Senin, 6 Mei 2019, durasi puasa setiap negara dihitung berdasarkan waktu Imsak atau 10 menit lebih awal sebelum masuknya waktu Subuh. Total negara yang disurvei dalam studi ini berjumlah 180 negara yang tersebar dari berbagai benua.

Ranking negara diurut berdasarkan durasi puasa pada hari terakhir Ramadan. Di urutan kedua durasi terpendek adalah Argentina dengan durasi di hari pertama 12 jam 11 menit dan hari terakhir 11 jam 37 menit. Ketiga ditempati Australia di hari pertama 12 jam 12 menit dan hari terakhir 11 jam 38 menit.

Advertising
Advertising

Sementara hari pertama di Chili durasi puasa 12 jam 17 menit dan hari terakhir 11 jam 46 menit, yang membuatnya berada di posisi keempat. Dilanjutkan Lesotho, Afrika bagian selatan pada hari pertama 12 jam 29 menit dan hari terakhir 12 jam 03 menit. Di Mozambik hari pertama 12 jam 31 menit dan hari terakhir 12 jam 07 menit.

Sedangkan di Paraguay hari pertama 12 jam 33 menit dan hari terakhir 12 jam 11 menit. Kemudian di Aljazair menjalankan puasa hari pertama degan durasi 12 jam 35 menit dan hari terakhir 12 jam 11 menit. Lalu di Afrika Selatan hari pertama puasa berdurasi 12 jam 37 menit dan hari terakhir 12 jam 14 menit. Serta di Botswana hari pertama puasa 12 jam 39 menit, hari terakhir 12 jam 17 menit.

Durasi puasa di Indonesia tahun ini adalah 13 jam 23 menit di hari pertama dan 13 jam 21 menit di hari terakhir. Indonesia menduduki peringkat kedua sebagai negara dengan durasi puasa terpendek se-Asia dan peringkat ke 33 di dunia. Sementara di Mekah, waktu puasa antara 14 jam 35 menit sampai 15 jam di akhir Ramadan.

Simak kabar terbaru tentang durasi waktu puasa di dunia hanya di kanal Tekno Tempo.co

MUSLIMPRO | CUPONATION

Berita terkait

Pasangan Lansia di Selandia Baru Tewas Diseruduk Domba

8 hari lalu

Pasangan Lansia di Selandia Baru Tewas Diseruduk Domba

Pasangan suami istri lanjut usia di Selandia Baru tewas setelah diseruduk domba jantan di sebuah peternakan. Oleh polisi, domba itu ditembak mati.

Baca Selengkapnya

Puasa Syawal Berapa Hari? Ini Waktu Pelaksanaan dan Bacaan Niatnya

13 hari lalu

Puasa Syawal Berapa Hari? Ini Waktu Pelaksanaan dan Bacaan Niatnya

Puasa Syawal berapa hari? Puasa Syawal dilakukan selama 6 hari setelah Idul Fitri. Berikut ini ketentuan, waktu pelaksanaan, dan bacaan niatnya.

Baca Selengkapnya

Rayakan Lebaran 12 April 2024, Siapa Jemaah Islam Aboge di Banyumas?

14 hari lalu

Rayakan Lebaran 12 April 2024, Siapa Jemaah Islam Aboge di Banyumas?

Jemaah Islam Aboge di Banyumas baru merayakan lebaran pada Jumat, 12 April 2024, sehari setelah Idul Fitri yang ditetapkan Kemenag. Siapakah mereka?

Baca Selengkapnya

Ikon Lebaran, Ini 5 Fakta Menarik Soal Ketupat di Indonesia

19 hari lalu

Ikon Lebaran, Ini 5 Fakta Menarik Soal Ketupat di Indonesia

Ketupat sudah ada sejak masa pra-Islam di Indonesia, mulai populer untuk Idul Fitri atau lebaran sejak dikenalkan Sunan Kalijaga.

Baca Selengkapnya

Umat Hindu Bagikan Ribuan Paket "Bhoga Sevanam" kepada Umat Islam yang Menjalankan Ibadah Puasa

19 hari lalu

Umat Hindu Bagikan Ribuan Paket "Bhoga Sevanam" kepada Umat Islam yang Menjalankan Ibadah Puasa

Panitia Nasional Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1946/2024 membagikan ribuan paket "Bhoga Sevanam" kepada umat Islam yang berpuasa.

Baca Selengkapnya

Selandia Baru Memperketat Penerbitan Visa, Angka Migrasi Capai Rekor

20 hari lalu

Selandia Baru Memperketat Penerbitan Visa, Angka Migrasi Capai Rekor

Selandia Baru akan memperketat penerbitan visa untuk membendung laju migrasi yang tinggi.

Baca Selengkapnya

Istri Ketua Kampung Bayam Cerita Suaminya Ditangkap Polisi, Seperti Penculikan

23 hari lalu

Istri Ketua Kampung Bayam Cerita Suaminya Ditangkap Polisi, Seperti Penculikan

Ketua Kampung Bayam, Furqon ditangkap. Warga menyebut penangkapan yang dilakukan Polres Jakarta Utara itu sebagai penculikan.

Baca Selengkapnya

10 Cara Mengatasi Ngantuk saat Puasa, Harus Berolahraga

25 hari lalu

10 Cara Mengatasi Ngantuk saat Puasa, Harus Berolahraga

Bagaimana cara mengatasi ngantuk saat puasa? Ikuti tipsnya berikut ini supaya puasa semakin lancar. Salah satunya harus rajin berolahraga.

Baca Selengkapnya

7 Manfaat Olahraga Saat Puasa, Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

26 hari lalu

7 Manfaat Olahraga Saat Puasa, Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

Ada banyak manfaat olahraga saat puasa, di antaranya bisa mencegah diabetes dan menurunkan berat badan. Berikut penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

27 hari lalu

Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

Bolehkah mengunggah konten atau foto-foto makananan dan kuliner saat orang tengah berpuasa Ramadan? SImak penjelasan berikut.

Baca Selengkapnya