63 Persen Warganya Obesitas, PM Australia Diminta Ambil Langkah

Reporter

Antara

Editor

Yudono Yanuar

Kamis, 13 Juni 2019 15:13 WIB

Ilustrasi obesitas. Bruno Vincent/Getty Images

TEMPO.CO, Jakarta - Obesitasi atau kegemukan melanda Australia. Tidak kurang dari 63 persen warga negeri itu mengalami obesitas. Para ahli pun mendesak Perdana Menteri Australia Scott Morrison untuk meningkatkan langkah dalam menangani wabah ini.

Baca juga: Makanan Olahan Bisa Tambah Nafsu Makan Hingga Akhirnya Obesitas

Menurut data terbaru yang dikeluarkan Lembaga Kesehatan dan Kesejahteraan Australia (AIHW), sebanyak 63 persen orang dewasa Australia mengalami kelebihan berat badan atau kegemukan.

Data dari Asosiasi Medis Australia (AMA) menunjukkan bahwa obesitas telah merugikan perekonomian negara itu hingga 60 miliar dolar Australia (sekitar Rp591,9 triliun) setiap tahunnya.

Namun, hanya dua persen dari anggaran pemerintah tahun 2019/2020 yang dialokasikan guna mendanai program pencegahan untuk kesehatan.

Sekelompok ahli pada Kamis, 13 Juni 2019, mendesak pemerintah untuk mengambil langkah lebih luas terhadap apa yang mereka katakan sebagai masalah kesehatan paling serius pada masyarakat di Australia.

Terry Slevin, ketua eksekutif Asosiasi Kesehatan Masyarakat Australia (PHHA), mengatakan kepada stasiun penyiaran Australia Broadcasting Corporation (ABC) bahwa kekhawatiran soal dampak kampanye antikegemukan terhadap rasa percaya diri soal bentuk tubuh, harus dikesampingkan.

"Ingat, kita ini adalah generasi paling gemuk yang pernah dihasilkan Australia, kecuali kalau kita menangani masalah ini, dengan serangkaian cara. Mungkin banyak orang akan merasa tidak nyaman sementara kecenderungan itu justru akan semakin buruk," katanya.

"Kita jangan sampai lalai menangani masalah ini hanya karena takut menyinggung perasaan sejumlah kecil orang," katanya.

Slevin mengimbau agar sedikitnya lima persen anggaran negara dialokasikan untuk program pencegahan dalam bidang kesehatan. Sementara itu, AMA menegaskan dukungannya bagi penerapan pajak atas penjualan minuman-minuman bergula, yang diduga jadi penyebab utama meningkatnya obesitas.

Berita terkait

Aktivitas Seru dan Unik di Pulau Rottnest Perth Australia, Selfie dengan Quokka hingga Melihat Singa Laut Berjemur

2 jam lalu

Aktivitas Seru dan Unik di Pulau Rottnest Perth Australia, Selfie dengan Quokka hingga Melihat Singa Laut Berjemur

Pulau Rottnest di sebelah barat Perth, Australia, menawarkan berbagai aktivitas yang seru dan unik.

Baca Selengkapnya

Serunya Menyusuri Jantung Kota Perth Australia dengan Becak

1 hari lalu

Serunya Menyusuri Jantung Kota Perth Australia dengan Becak

Ikuti perjalanan Tempo menyusuri ikon-ikon kota Perth, Australia, dengan peddle

Baca Selengkapnya

Australia dan Indonesia Dukung Perempuan dalam Peradilan

1 hari lalu

Australia dan Indonesia Dukung Perempuan dalam Peradilan

Mahkamah Agung Indonesia saat ini memiliki representasi perempuan tertinggi di antara lembaga penegak hukum di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

4 hari lalu

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

Penelitian mengklaim olahraga pada malam hari bisa memberi lebih banyak manfaat kesehatan bagi orang obesitas dan diabetes tipe 2.

Baca Selengkapnya

Parto Patrio Operasi Batu Ginjal, Kenali Gejala dan Penyebab Batu Ginjal

4 hari lalu

Parto Patrio Operasi Batu Ginjal, Kenali Gejala dan Penyebab Batu Ginjal

Komedian Parto Patrio sedang menjalani pemulihan usai operasi batu ginjal. Lantas, apa yang menyebabkan dan tanda-tanda dari penyakit ini?

Baca Selengkapnya

Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

5 hari lalu

Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

Sekitar 140 paus pilot yang terdampar di perairan dangkal negara bagian Australia Barat. Apakah jenis paus pilot itu?

Baca Selengkapnya

Direktorat Jenderal Pajak dan Australia Kerja Sama bidang Pertukaran Informasi Cryptocurrency

8 hari lalu

Direktorat Jenderal Pajak dan Australia Kerja Sama bidang Pertukaran Informasi Cryptocurrency

Kesepakatan kerja sama ini dirancang untuk meningkatkan deteksi aset yang mungkin memiliki kewajiban pajak di kedua negara.

Baca Selengkapnya

Australia Luncurkan Fase Baru Program Investing in Women

8 hari lalu

Australia Luncurkan Fase Baru Program Investing in Women

Program Investing in Women adalah inisiatif Pemerintah Australia yang akan fokus pada percepatan pemberdayaan ekonomi perempuan di Indonesia

Baca Selengkapnya

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

8 hari lalu

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese menyebut Elon Musk sebagai miliarder sombong karena tak mau menghapus unggahan di media sosial X.

Baca Selengkapnya

Kemendag Dorong Ekspor Buah Manggis ke Australia, Butuh Penyedia Jasa Iradiasi

9 hari lalu

Kemendag Dorong Ekspor Buah Manggis ke Australia, Butuh Penyedia Jasa Iradiasi

Kemendag mendorong ekspor buah sebagai implementasi perjanjian Indonesia-Australia Comprehensive Economic Partnership Agreement (IA-CEPA).

Baca Selengkapnya