Gamers Mobile Legends dan Free Fire Rebutan Hadiah Rp 50 Juta

Minggu, 11 Agustus 2019 18:53 WIB

Para pecinta games memainkan permainan PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG) dalam acara Paris Games Week (PGW) di Paris, Prancis, 25 Oktober 2018. REUTERS/Benoit Tessier

TEMPO.CO, Yogyakarta - Ratusan gamer bertanding merebutkan hadiah Rp 50 juta di Jogja Expo Center, Sabtu - Minggu, 10-11 Agustus 2019. Ada dua e-sports yang ditandingkan, yaitu Mobile Legends dan Free Fire.

Adu ketangkasan permainan bertajuk KAI eSports Exhibition, Goes to Jogja ini diikuti 738 peserta dari 88 tim dari seluruh Indonesia. Game elektronik ini memang sedang booming terutama di kalangan kaum milenial.

“Event ini merupakan bentuk dukungan dari PT Kereta Api Indonesia (KAI) kepada atlet eSports," kata Deputy Director of Passenger Transport Marketing and Sales KAI Asdo Artriviyanto, saat pembukaan acara, Sabtu, 10 Agustus 2019.

Acara ini bagi KAI memang baru pertama kali digelar. Tujuannya mendekatkan seluk beluk perkeretaapian kepada para generasi milenial supaya lebih mengenal. Dikenalkan jika naik kereta api itu asik dan menyenangkan. Secara khusus, kata Aldo, event ini didedikasikan kepada kaum milenial yang kreatif.

"Salut untuk kaum milenial yang kreatif dan berkomitmen tinggi untuk mendedikasikan diri menjadi atlet eSports profesional,” kata dia.

Asdo tidak menampik Turnamen KAI eSports Exhibition, Goes to Jogja ini merupakan salah satu langkah KAI untuk meningkatkan brand awareness KAI kepada generasi milenial. Khususnya komunitas gamer.

Menurut dia, sebanyak 738 peserta sudah mendaftar secara daring hingga Jumat 9 Agustus malam di ajang ini. Mereka saling beradu ketangkasan di dua game yang sedang hits dan populer di Indonesia, yaitu Mobile Legends dan Free Fire.

Selain kompetisi dua game tersebut, KAI eSports Exhibition, Goes to Jogja juga menggelar Cosplay Competition, exhibition game Tekken 7, PES 2019, dan Auto Chess.

Menurut Asdo, KAI berkerja sama dengan UniPin eSports memfasilitasi pemenang dari turnamen Free Fire KAI eSports ini untuk diterbangkan ke Jakarta sebagai perwakilan Yogyakarta untuk berkompetisi di final UniPin City League yang akan digelar pada bulan November di acara South East Asia Cyber Arena (SEACA) 2019. Total hadiah yang diperebutkan Rp 200 juta rupiah.

Menurut Manager Humas PT KAI Daerah Operasional 6 Yogyakarta Eko Budiyanto, acara ini turut dimeriahkan oleh JKT 48. Grup idola milenial ini tidak sebatas tampil di atas panggung, namun juga melakukan Fun Match Mobile Legends melawan tim E-Sport yang berasal dari pegawai KAI divisi Loko E-Sport.

Eko mengatakan, KAI menyediakan diskon tiket Kereta Api sebesar 10 persen kepada pengunjung yang membeli di booth KAI di lokasi acara. Diskon berlaku untuk berbagai KA Komersial selama tiket masih tersedia.

Untuk tiket masuk event, pengunjung secara on the spot seharga Rp 20.000. Namun ada diskon 50 persen bagi mereka yang menunjukkan aplikasi KAI Access atau Wowbid yang sudah terinstal di smartphone masing-masing.

Advertising
Advertising

Berita lain tentang gamer dan esport, bisa Anda simak di Tempo.co.

Berita terkait

Review Game Stellar Blade: Kuat di Visual, Lemah di Cerita

5 hari lalu

Review Game Stellar Blade: Kuat di Visual, Lemah di Cerita

Sony Interactive Entertainment telah merilis game eksklusif Stellar Blade di PlayStation 5 atau PS5. Berikut review-nya.

Baca Selengkapnya

Genshin Impact 4.6 Diluncurkan, Ada Karakter Baru

6 hari lalu

Genshin Impact 4.6 Diluncurkan, Ada Karakter Baru

Hoyoverse merilis Genshin Impact 4.6 pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Ide 500 Nickname Free Fire 2024 yang Keren dan Aesthetic

10 hari lalu

Ide 500 Nickname Free Fire 2024 yang Keren dan Aesthetic

Menentukan nama nickname Free Fire penting dilakukan. Hal ini untuk memberikan ciri khas dan pembeda. Berikut ini ide 500 nickname FF 2024.

Baca Selengkapnya

Game Scions of Ithelia & Update 41 Hadir di Xbox, PlayStation, dan Platform Lainnya

30 hari lalu

Game Scions of Ithelia & Update 41 Hadir di Xbox, PlayStation, dan Platform Lainnya

Gamer dapat memperoleh akses ke game Scions of Ithelia melalui keanggotaan ESO Plus atau membelinya dengan mahkota dari Crown Store.

Baca Selengkapnya

Mengintip Hotel Kapsul Khusus Gamer di Jepang, Ada Lantai Khusus Perempuan

37 hari lalu

Mengintip Hotel Kapsul Khusus Gamer di Jepang, Ada Lantai Khusus Perempuan

Bagi penggemar e-sport hotel ini memungkinkan untuk bermain game sepanjang hari, tersedia juga lantai khusus perempuan

Baca Selengkapnya

Aura Fire Uji Performa Poco M6 Pro, Ponsel Rp 2 Jutaan dengan Spesifikasi Gaming

57 hari lalu

Aura Fire Uji Performa Poco M6 Pro, Ponsel Rp 2 Jutaan dengan Spesifikasi Gaming

Poco M6 Pro diuji dengan cara mabar (main bareng) Mobile Legends bersama penonton yang hadir.

Baca Selengkapnya

Dirilis Tiga Pekan Lagi, Call of Duty: Warzone Mobile Sudah Kebanjiran 50 Juta Pra-Registrasi

1 Maret 2024

Dirilis Tiga Pekan Lagi, Call of Duty: Warzone Mobile Sudah Kebanjiran 50 Juta Pra-Registrasi

Game Call of Duty versi ponsel sudah kebanjiran pendaftar beberapa pekan sebelum dirilis secara global.

Baca Selengkapnya

Akan Rilis, Monitor Gaming Pertama di Dunia yang Didukung Fast IPS 4K IGZO

29 Februari 2024

Akan Rilis, Monitor Gaming Pertama di Dunia yang Didukung Fast IPS 4K IGZO

ViewSonic sedang mengembangkan monitor gaming berkemampuan Fast IPS 165 Hz didukung teknologi 4K IGZO pertama di dunia. Seperti apa spesifikasinya?

Baca Selengkapnya

Telkomsel Gelar Turnamen Esports DG WIB Community Cup 2024

29 Februari 2024

Telkomsel Gelar Turnamen Esports DG WIB Community Cup 2024

Telkomsel kembali menghadirkan turnamen komunitas esports DG WIB Community Cup 2024 yang dikhususkan untuk tingkat SMA di seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya

Infinix Kenalkan CoolMax, Alat Pendingin Chipset Ponsel Gaming

28 Februari 2024

Infinix Kenalkan CoolMax, Alat Pendingin Chipset Ponsel Gaming

Teknologi pendingin baru Infinix ibarat kipas bagi chipset ponsel gaming. Diklaim bisa memangkas suhu chip hingga 10 derajat Celcius ketika memanas.

Baca Selengkapnya