Penerapan 5G di Ibu Kota Baru Seiring Infrastruktur Lain

Reporter

Antara

Editor

Erwin Prima

Minggu, 13 Oktober 2019 07:31 WIB

Direktur Strategi Teknologi Komunikasi dan Informatika Huawei Indonesia Mohammad Rosidi (kiri) dan CTO Huawei Indonesia Vaness Yew (tengah) di Jakarta, Jumat (11/10/2019). (ANTARA/Imam Santoso)

TEMPO.CO, Jakarta - Perusahaan teknologi komunikasi dan informatika Huawei Technologies menyatakan keterbukaan mereka tentang penerapan teknologi jaringan generasi kelima (5G) di Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kartanegara sebagai lokasi Ibu Kota baru Indonesia.

"Kami memang belum dilibatkan dalam pembahasan tentang jaringan 5G di calon ibu kota baru Indonesia. Tapi, kami sangat terbuka jika ada inisiatif itu dari pemerintah," kata Chief Technical Officer Huawei Indonesia Vaness Yew selepas lokakarya "5G Open Mindset" di Jakarta, Jumat.

Vaness mengatakan penerapan jaringan teknologi komunikasi dan informatika di wilayah baru semestinya berjalan seiring dengan infrastruktur lain seperti transportasi, listrik, ataupun air.

"Secara keseluruhan, pembangunan kota baru itu harus punya standard yang serempak dan tidak berjalan sendiri-sendiri, termasuk ketersediaan jaringan komunikasi di dalam ruangan," kata Vaness.

Advertising
Advertising

Sementara, Direktur Strategi Teknologi Komunikasi dan Informatika Huawei Indonesia Mohammad Rosidi mengatakan pembangunan kota baru seperti lokasi calon ibu kota Tanah Air menjadi ajang untuk mengintegrasikan semua rencana infrastruktur.

"Semua pemangku kepentingan harus punya rencana yang terjalin bersama. Infrastruktur teknologi komunikasi dan informasi di kawasan ibu kota baru harus menjadi cerminan kemajuan infrastruktur di wilayah lain di Indonesia," kata Rosidi.

Rosidi menambahkan sinergi rencana pembangunan infrastruktur itu termasuk regulasi yang memungkinkan para pemangku kepentingan untuk mengakses lokasi-lokasi titik jaringan telekomunikasi.

"Setidaknya, gedung-gedung milik pemerintah di ibu kota baru itu harus terbuka izinnya untuk dapat dimanfaatkan publik sebagai titik jaringan telekomunikasi karena telekomunikasi itu saat ini telah menjadi kebutuhan pokok," kata Rosidi.

ANTARA

Berita terkait

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

3 jam lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, NTB, pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Pj. Bupati Banyuasin Tinjau Langsung Kondisi Jalan Poros Kecamatan Air Salek

2 hari lalu

Pj. Bupati Banyuasin Tinjau Langsung Kondisi Jalan Poros Kecamatan Air Salek

Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin, Hani Syopiar Rustam, meninjau langsung jalan Desa Srikaton menuju ke Jalan Perambahan, pada Minggu, 28 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bertemu Jokowi Bahas IKN, AHY Instruksikan Pembebasan Lahan untuk Percepat Investasi Tak Asal Gusur

6 hari lalu

Bertemu Jokowi Bahas IKN, AHY Instruksikan Pembebasan Lahan untuk Percepat Investasi Tak Asal Gusur

AHY mengaku telah membahas progres perkembangan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Baca Selengkapnya

Groundbreaking Keenam di IKN, Kepala OIKN: Ada Al Azhar, Sekolah Bina Bangsa hingga Universitas dari Malaysia

7 hari lalu

Groundbreaking Keenam di IKN, Kepala OIKN: Ada Al Azhar, Sekolah Bina Bangsa hingga Universitas dari Malaysia

Kepala Otorita IKN Bambang Susantono buka suara soal peletakan batu pertama (groundbreaking) tahap keenam di ibu kota baru itu dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

7 hari lalu

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

Anggota Komisi II DPR RI, Arsyadjuliandi Rachman, mendesak pemerintah untuk segera menyelesaikan pembayaran lahan Tol Pekanbaru-Padang.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

8 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jalan Inpres di Gorontalo Senilai Rp 161 Miliar: Di Sini Ada Produksi Kelapa, Jagung..

10 hari lalu

Jokowi Resmikan Jalan Inpres di Gorontalo Senilai Rp 161 Miliar: Di Sini Ada Produksi Kelapa, Jagung..

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan pembangunan jalan daerah di Provinsi Gorontalo pada hari ini, Senin, 22 April 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

10 hari lalu

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

Penutupan Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Sulawesi Utara diperpanjang hingga Senin, 22 April 2024 akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Laba Operasi Kuartal Satu Telkom Tembus Rp 6,3 T, Marjin EBITDA 51 Persen

10 hari lalu

Laba Operasi Kuartal Satu Telkom Tembus Rp 6,3 T, Marjin EBITDA 51 Persen

Laba operasi tersebut didapat berkat pendapatan konsolidasi Telkom yang mencapai Rp 37,4 triliun.

Baca Selengkapnya

Dianalogikan sebagai Bandung Bondowoso saat Bangun IKN, Respons PUPR?

11 hari lalu

Dianalogikan sebagai Bandung Bondowoso saat Bangun IKN, Respons PUPR?

Kementerian PUPR memastikan pihaknya idak bekerja terburu-buru dalam membangun IKN.

Baca Selengkapnya