Pertama di 2020, Prapemesanan Samsung Galaxy A51 Dibuka

Reporter

Antara

Editor

Erwin Prima

Rabu, 8 Januari 2020 18:02 WIB

Samsung Galaxy A51. Kredit: GSM Arena

TEMPO.CO, Jakarta - Samsung membuka prapemesanan secara online maupun offline untuk ponsel pertama yang akan mereka luncurkan tahun ini di Indonesia, Samsung Galaxy A51.

"Semangat Samsung mengawali tahun baru 2020 kami tandai dengan penawaran Preorder Samsung Galaxy A51," kata Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia, Irfan Rinaldi, sebagaimana dikutip Antara, Rabu, 8 Januari 2020.

"Sejak diluncurkan tahun lalu, seri Galaxy A telah menjadi salah satu kategori smartphone yang paling digemari. Galaxy A51 terbaru terus menawarkan inovasi esensial yang dibutuhkan oleh generasi live masa kini,” tambahnya.

Samsung akan mengundang grup K-Pop Blackpink untuk peluncuran ponsel ini pada 14 Januari mendatang di TennisIndoor Senayan. Blackpink akan mengadakan jumpa penggemar, fanmeeting, untuk acara tersebut.

Galaxy A51 menawarkan layar sebesar 6,5 inci Super AMOLED, dengan tampilan Infinity-O Display untuk kamera swafoto seebesar 32MP.

Advertising
Advertising

Sementara untuk kamera belakang, Samsung memberikan empat sensor sekaligus di Galaxy A51, masing-masing berupa kamera utama 48MP, lensa depth 5MP, makro 5MP dan lensa ultra wide 12MP.

Galaxy A51 menggunakan chip octa-core, dengan RAM sebesar 6GB dan kapasitas internal 128GB. Untuk baterai, Samsung membekali 4.000mAh yang mendukung pengisi daya cepat 15W.

Samsung membuka prapemesanan Galaxy A51 seharga Rp 4,099 juta, lewat situs dan toko resmi Samsung Store, juga di beberapa mitra, antara lain Lazada, JD.ID, Blibli.com, Shopee, Tokopedia dan Bhinneka.

ANTARA

Berita terkait

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

1 hari lalu

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.

Baca Selengkapnya

5 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android Secara Aman

3 hari lalu

5 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android Secara Aman

Berikut ini tata cara menghentikan iklan pop-up di ponsel Android melalui mode aman, notifikasi aplikasi, layar beranda, hingga pusat iklan Google.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

4 hari lalu

Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

Sebuah laporan terbaru dari Korea Selatan mengungkapkan fitur sensor kesehatan penting yang dapat dimiliki Samsung Galaxy Watch 7.

Baca Selengkapnya

Kompetisi STEM Samsung Solve for Tomorrow Kembali Digelar, Kini Dibuka untuk Mahasiswa

5 hari lalu

Kompetisi STEM Samsung Solve for Tomorrow Kembali Digelar, Kini Dibuka untuk Mahasiswa

Tahun ini Samsung Solve for Tomorrow turut dibuka untuk kalangan mahasiswa (D3, D4 dan S1) guna menjangkau lebih banyak penerima manfaat.

Baca Selengkapnya

Resmi Diluncurkan di China, Ini 5 Fitur Utama Samsung Galaxy C55

7 hari lalu

Resmi Diluncurkan di China, Ini 5 Fitur Utama Samsung Galaxy C55

Galaxy C55 5G menjadi ponsel pertama Samsung yang menampilkan sampul belakang kulit vegan premium yang dihiasi dengan desain jahitan.

Baca Selengkapnya

5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

9 hari lalu

5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

Kalangan Chaebol memiliki kekayaan dan pengaruh besar di Korea Selatan. Dinamika kehidupan mereka kerap dijadikan cerita drakor.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy C55 5G dengan Snapdragon 7 Gen 1 Muncul di Geekbench

13 hari lalu

Samsung Galaxy C55 5G dengan Snapdragon 7 Gen 1 Muncul di Geekbench

Samsung Galaxy C55 5G diharapkan menampilkan layar OLED 6,67 inci dengan resolusi FHD+ 1080x2400 piksel dan kerapatan piksel 450 ppi.

Baca Selengkapnya

Adu Fitur Ponsel Lipat Galaxy Z Fold 6 Versus Pixel Fold, Mana yang Unggul?

13 hari lalu

Adu Fitur Ponsel Lipat Galaxy Z Fold 6 Versus Pixel Fold, Mana yang Unggul?

Galazy Z Fold 6 yang akan dirilis pafa pertengahan 2024 kerap dibandingkan dengan Pixel Fold yang ramai dipakai sejak tahun lalu.

Baca Selengkapnya

12 Daftar Harga HP Samsung 1 Jutaan dengan Fitur Bagus

13 hari lalu

12 Daftar Harga HP Samsung 1 Jutaan dengan Fitur Bagus

Bagi Anda yang sedang mencari HP murah, berikut ini harga HP Samsung 1 jutaan beserta spesifikasi lengkapnya.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi HP Fast Charging dari Berbagai Merek

15 hari lalu

10 Rekomendasi HP Fast Charging dari Berbagai Merek

Fitur fast charging kini banyak ditemukan di model HP terbaru. Berikut rekomendasi HP fast charging dari berbagai merek dan keunggulannya.

Baca Selengkapnya