Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Resmi Diluncurkan di China, Ini 5 Fitur Utama Samsung Galaxy C55

image-gnews
Samsung Galaxy M55 5G (Fonearena)
Samsung Galaxy M55 5G (Fonearena)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Samsung sempat menghentikan ponsel Galaxy seri C setelah meluncurkan Samsung Galaxy C9 Pro pada 2016. Tanpa merilis pernyataan resmi apa pun untuk menghadirkan kembali seri C, perusahaan meluncurkan Galaxy C55 di China.

Galaxy C55 adalah ponsel kelas menengah yang tersedia secara eksklusif di pasar China. Dilansir dari Gizmochina, berikut lima fitur utama ponsel Samsung Galaxy C55 5G:

1. Ponsel pertama Samsung dengan bagian belakang berbahan kulit vegan

Galaxy C55 5G menjadi ponsel pertama Samsung yang menampilkan sampul belakang kulit vegan premium yang dihiasi dengan desain jahitan. Ponsel ini hadir dalam pilihan warna seperti Colourful Orange dan Stylish Black. Ukurannya 163,9 x 76,5 x 7,8 mm dan berat 180 gram.

2. Setup kamera serbaguna

Panel belakang Galaxy C55 dilengkapi kamera utama 50 megapiksel dengan OIS (optical image stabilization) dan VDIS (digital video stabilization) untuk merekam video yang distabilkan hingga resolusi 4K. Selain itu, ditemani lensa ultra wide 8 megapiksel dan kamera makro 2 megapiksel. Perangkat ini juga dilengkapi kamera depan 50 megapiksel untuk kebutuhan selfie.

Galaxy C55 menawarkan fungsi perekaman kamera ganda, memungkinkan perekaman simultan dari kamera belakang dan depan. Selain itu, fungsi “Clip Object” memungkinkan pengguna dengan mudah memisahkan dan mengedit subjek dari latar belakang sehingga meningkatkan kreativitas dalam mengedit dan berbagi foto.

3. Layar yang cerah

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menampilkan layar FHD+ Super AMOLED+ 6,7 inci yang imersif dengan bezel ultra tipis, Galaxy C55 mendukung refresh rate hingga 120Hz dan kecerahan puncak hingga 1.000 nits.

4. Baterai besar dengan pengisian cepat

Galaxy C55 dibekali baterai berkapasitas 5000mAh. Selain itu, ponsel kelas menengah ini hadir dengan dukungan pengisian daya 45W, memungkinkan pengguna mengisi ulang daya dengan lebih cepat.

5. Performa mumpuni

Galaxy C55 ditenagai chipset Snapdragon 7 Gen 1. Dari segi performa, chipset ini cocok untuk gaming kasual dan streaming video berkualitas tinggi. Chipset tersebut disokong RAM hingga 12 GB dan penyimpanan internal 256 GB, yang dapat diperluas melalui slot kartu microSD,

Galaxy C55 hadir dalam dua pilihan konfigurasi, yakni 8/256GB dan 12/256GB. Model dasar dihargai 1.999 Yuan, sedangkan model tertinggi dibanderol 2.299 Yuan. C55 adalah versi rebranding dari Galaxy M55 yang tersedia di India. Samsung juga dikabarkan akan merilis Galaxy F55 di negara tersebut.

Pilihan Editor: Samsung Galaxy C55 5G dengan Snapdragon 7 Gen 1 Muncul di Geekbench

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cara Membatalkan Email yang Terlanjur Terkirim di Gmail

19 jam lalu

Logo Gmail. Kredit: Google Play
Cara Membatalkan Email yang Terlanjur Terkirim di Gmail

Gmail menyediakan pilihan batalkan pengiriman email sesaat setelah email terkirim. Berikut caranya.


10 Orang Terkaya di Korea Selatan versi Forbes Mei 2024

21 jam lalu

Jay Y. Lee, salah satu orang terkaya di Korea Selatan versi Forbes.
10 Orang Terkaya di Korea Selatan versi Forbes Mei 2024

Berikut ini deretan orang terkaya di Korea Selatan versi Forbes. Petinggi Samsung termasuk ke dalam daftar. Berikut ini daftar lengkapnya.


Samsung Disebut akan Gunakan Kartu Grafis Buatan Sendiri pada Chipset Ponsel Flagshipnya

1 hari lalu

Ilustrasi Logo. REUTERS/Kim Hong-Ji
Samsung Disebut akan Gunakan Kartu Grafis Buatan Sendiri pada Chipset Ponsel Flagshipnya

Samsung disebut ingin mengembangkan arsitektur GPU-nya sendiri yang akan diterapkan pada Exynos 2600.


3 Fitur Komentar Instagram yang Perlu Diketahui

2 hari lalu

Untuk meningkatkan engagement, Anda bisa menyematkan komentar di Instagram. Ketahui cara menyematkan komentar di Instagram berikut ini. Foto: Pexels
3 Fitur Komentar Instagram yang Perlu Diketahui

Tiga fitur komentar ini merupakan wujud instagram untuk menjadi aplikasi yang lebih ramah dan inklusif bagi penggunanya.


Google Rilis ChromeOS 124 untuk Chromebook, Ini Fitur-fitur Barunya

2 hari lalu

Chrome OS
Google Rilis ChromeOS 124 untuk Chromebook, Ini Fitur-fitur Barunya

Berikut peningkatan-peningkatan yang ada pada pembaruan ChromeOS 124.


Vivo Y18 Resmi Diluncurkan di India, Ini Spesifikasinya

3 hari lalu

vivo ekspansi bisnis ke 6 negara Eropa.
Vivo Y18 Resmi Diluncurkan di India, Ini Spesifikasinya

Vivo Y18 ditenagai chipset MediaTek Helio G85.


Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

7 hari lalu

Seorang influencer berpose dengan ponsel terbaru Samsung Galaxy S24 Ultra yang menawarkan fungsi AI di acara Galaxy Unpacked di San Jose, California, AS 17 Januari 2024. Samsung Galaxy S24, S24 Plus, S24 Ultra resmi diluncurkan melalui gelaran 'Galaxy Unpacked' di San Jose. REUTERS/Loren Elliott
Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.


Cara Menyematkan Komentar di Postingan Instagram

8 hari lalu

Logo Instagram. Kredit: TechCrunch
Cara Menyematkan Komentar di Postingan Instagram

Sekarang pengguna dapat dengan mudah menyematkan komentar di Instagram untuk meningkatkan pengalaman berbagi dan berinteraksi dengan pengguna lainnya.


5 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android Secara Aman

9 hari lalu

Rekomendasi HP Android dengan kamera stabil yang memiliki fitur OIS, mulai dari Infinix, Realme, Xiaomi Redmi, Vivo, hingga Samsung. Foto: Canva
5 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android Secara Aman

Berikut ini tata cara menghentikan iklan pop-up di ponsel Android melalui mode aman, notifikasi aplikasi, layar beranda, hingga pusat iklan Google.


Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

10 hari lalu

Samsung Galaxy Watch6 dan Galaxy Watch6 Classic. Foto: Samsung
Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

Sebuah laporan terbaru dari Korea Selatan mengungkapkan fitur sensor kesehatan penting yang dapat dimiliki Samsung Galaxy Watch 7.