Karo Bagikan 1.500 Masker ke Warga untuk Hindari Abu Gunung Sinabung

Reporter

Antara

Editor

Erwin Prima

Minggu, 9 Agustus 2020 06:14 WIB

Warga membersihkan jalan yang dipenuhi debu vulkanik pasca erupsi Gunung Sinabung di Desa Sigarang-garang, Karo, Sumatera Utara, Sabtu 8 Agustus 2020. Gunung Sinabung erupsi dengan tinggi kolom 2.000 meter. ANTARA FOTO/Sastrawan Ginting

TEMPO.CO, Medan - Pemerintah Kabupaten Karo, Sumatera Utara, membagikan 1.500 masker kepada masyarakat untuk menghindari pengaruh buruk abu vulkanik Gunung Sinabung yang meletus Sabtu dini hari dan untuk mencegah penyebaran Covid-19.

"Masker dibagikan kepada pengendara sepeda motor, pengemudi mobil dan warga masyarakat yang tengah melaksanakan aktivitas di luar rumah," kata Pelaksana tugas (Plt) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karo Natanail Perangin-angin yang dihubungi dari Medan, Sabtu, 8 Agustus 2020.

Ia menyebutkan pemberian masker kepada warga di wilayah yang terkena dampak letusan Sinabung, selain untuk menghindari pengaruh abu vulkanik Sinabung yang cukup berbahaya, juga mencegah penularan Covid-19.

"Warga di Karo diharuskan menggunakan masker penutup bagian mulut dan bagian hidung agar terhindar dari penyakit," ujarnya.

Natanail mengatakan pemakaian masker tersebut merupakan protokol kesehatan yang diterapkan oleh pemerintah, dan masyarakat harus mematuhinya.

Advertising
Advertising

"Setiap warga yang keluar dari rumah diharuskan menggunakan masker, serta mematuhi protokol kesehatan," katanya.

Ia juga menyebutkan saat ini Gunung Sinabung berada pada status Tingkat III (Siaga) dengan rekomendasi warga maupun petani agar tidak melakukan aktivitas di desa-desa yang sudah direlokasi, serta lokasi di dalam radius 3 km dari Puncak Gunung Sinabung. Kemudian radius sektoral 5 km untuk sektor selatan-timur, dan 4 km untuk sektor timur-utara.

Gunung Sinabung di Kabupaten Karo, Sumatera Utara, Sabtu sekitar pukul 01.58 WIB kembali meletus dengan tinggi kolom abu teramati kurang lebih 2.000 meter di atas puncak (lebih kurang lebih 4.460 meter di atas permukaan laut).

Kolom abu teramati berwarna kelabu hingga cokelat dengan intensitas sedang hingga tebal condong ke arah timur. Letusan ini terekam seismogram dengan amplitudo maksimum 120 mm dan durasi lebih kurang 1 jam 44 detik.

Empat kecamatan di Kabupaten Karo, Sumatera Utara, terkena dampak letusan Gunung Sinabung yang menyemburkan abu vulkanik setinggi 2.000 meter.

Wilayah yang terdampak abu vulkanik Gunung Sinabung, yakni Kecamatan Naman Teran, Kecamatan Berastagi, Kecamatan Simpang 4 dan Kecamatan Merdeka.

ANTARA

Berita terkait

Evakuasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Terus Dilakukan, Letusan Masih Terjadi

5 hari lalu

Evakuasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Terus Dilakukan, Letusan Masih Terjadi

Erupsi Gunung Ruang masih terjadi secara berkala dan menyemburkan abu vulkanik yang dapat berisiko bagi kesehatan masyarakat.

Baca Selengkapnya

Abu Vulkanik Gunung Ruang Berdampak Hingga Kalimantan dan Maluku, BMKG Minta Otoritas Penerbangan Waspada

8 hari lalu

Abu Vulkanik Gunung Ruang Berdampak Hingga Kalimantan dan Maluku, BMKG Minta Otoritas Penerbangan Waspada

BMKG mengantisipasi perkembangan sebaran abu vulkanik Gunung Ruang dengan pemantauan berdasarkan citra satelit, pemodelan, dan pengamatan langsung.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, BNPB: Bandara Manado Masih Ditutup, Pelabuhan untuk Evakuasi dan Distribusi Bantuan

8 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang, BNPB: Bandara Manado Masih Ditutup, Pelabuhan untuk Evakuasi dan Distribusi Bantuan

Distribusi abu vulkanik Gunung Ruang terpantau hingga Kabupaten Minahasa Utara pada Kamis

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Indonesia AirAsia Batalkan Seluruh Penerbangan Menuju Kota Kinabalu

9 hari lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Indonesia AirAsia Batalkan Seluruh Penerbangan Menuju Kota Kinabalu

Maskapai penerbangan Indonesia AirAsia membatalkan dua penerbangan dari dan menuju Kota Kinabalu, Malaysia akibat sebaran abu vulkanik Gunung Ruang, Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Marapi, Bandara Minangkabau Ditutup Sementara

30 hari lalu

Erupsi Gunung Marapi, Bandara Minangkabau Ditutup Sementara

Bandara Minangkabau ditutup sementara karena terdampak sebaran abu vulkanik dari erupsi Gunung Marapi.

Baca Selengkapnya

61 Tahun Lalu Erupsi Gunung Agung Tewaskan Lebih Seribu Orang, Abu Vulkaniknya Sampai Greenland

41 hari lalu

61 Tahun Lalu Erupsi Gunung Agung Tewaskan Lebih Seribu Orang, Abu Vulkaniknya Sampai Greenland

Erupsi Gunung Agung di Bali menewaskan ribuan nyawa dan abu vulkaniknya sampai ke Greenland pada 16 Maret 1963. Ini kilas balik bencana alam itu.

Baca Selengkapnya

Gunung Semeru Erupsi Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 800 Meter

54 hari lalu

Gunung Semeru Erupsi Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 800 Meter

Gunung Semeru erupsi dan menyemburkan abu vulkanik setinggi 800 meter. Erupsi ketiga kalinya dalam sehari.

Baca Selengkapnya

Gunung Ibu Erupsi Lontarkan Abu Vulkanik Setinggi 800 Meter

55 hari lalu

Gunung Ibu Erupsi Lontarkan Abu Vulkanik Setinggi 800 Meter

Gunung Ibu mengalami erupsi dan lontarkan abu vulkanik setinggi 800 meter pagi ini pukul 08.07 WIT.

Baca Selengkapnya

Gunung Semeru Semakin Bergemuruh dalam Sepekan Ini

56 hari lalu

Gunung Semeru Semakin Bergemuruh dalam Sepekan Ini

Aktivitas erupsi Gunung Semeru terpantau dalam pengamatan sistem Volcano Observatory Notice for Aviation (VONA) MAGMA Indonesia.

Baca Selengkapnya

Temuan Sebaran Abu dari Gunung Marapi, Bandara Internasional Minangkabau Ditutup Sementara Malam Ini

58 hari lalu

Temuan Sebaran Abu dari Gunung Marapi, Bandara Internasional Minangkabau Ditutup Sementara Malam Ini

Berdasarkan pengamatan dan tes, ditemukan sebaran abu vulkanik dari Gunung Marapi di kawasan Bandara Internasional Minangkabau.

Baca Selengkapnya