Cara Prediksi Cuaca di Bandung dari Pengamatan Gunung Tangkuban Perahu

Jumat, 14 Agustus 2020 08:52 WIB

Jajaran pegunungan dilihat dari atas Kawah Ratu Gunung Tangkuban Perahu, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Bandung - Penampakan gunung pagi bisa berguna untuk prediksi cuaca hujan. Peneliti dari Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) di Bandung, Erma Yulihastin, mengungkap itu saat membagi tip membaca tanda-tanda alam dari cuaca ekstrem semisal hujan badai dan es yang terjadi di perbatasan Bandung-Cimahi pada Rabu lalu.

Pengamatan gunung diaku dilakukannya terhadap Gunung Tangkuban Perahu yang berada di utara Bandung. “Kalau pagi gunungnya bisa terlihat dengan jelas kemungkinan besar siang sampai sore akan hujan di Bandung utara,” katanya, Kamis 13 Agustus 2020.

Jika gunung yang berlokasi di daerah Lembang itu tertutup awan sehingga tidak tampak jelas, kecil potensi hujan di Bandung utara atau wilayah sekitar gunung sore. Menurutnya jika cuaca pagi cerah di gunung berarti awan-awan sedang mengendap di lembah atau daerah Bandung dan sekitarnya.

“Fenomena ini disebut mekanisme harian awan lembah-gunung,” ujar peneliti di Pusat Sains dan Teknologi Atmosfer LAPAN itu.

Saat pagi, ketika banyak awan di daerah Lembang, siang harinya cenderung akan ke lembah wilayah Bandung utara misalnya daerah Dago dan Cimahi. “Meskipun tidak selalu tepat ya tapi umumnya begitu,” kata Erma.

Advertising
Advertising

Kaitan gunung dengan hujan itu menurutnya berlaku umum karena ada kejadian harian yang disebut sirkulasi angin lembah-gunung. Kondisi serupa ujarnya bisa terjadi di daerah lain yang bergunung.

Baca juga:
Kenapa Vaksin Covid-19 Rusia Sputnik V Dikecam Dunia?

Sebelumnya, Erma mengungkap sistem peringatan dini bencana berbasis satelit yang digunakan LAPAN gagal menangkap fenomena cuaca ekstrem yang dianggap terlalu singkat karena keterbatasan resolusi. Itu sebabnya dia berbagi tips kepada masyarakat untuk bisa langsung mengenalinya dari pertanda alamnya.

Pengamatan, Erma menyebutkan, dimulai dari melihat awan pagi. Jika ada jenis awan nimbostratus seperti kabut atau mendung yang merata keabuan di langit, maka hujan pada siang. “Kalau untuk tanda ekstrem bisa diamati dari perubahan cepat dari cerah lalu mendung,” ujarnya mencontohkan.

KOREKSI:
Artikel ini telah diubah pada Jumat 14 Agustus 2020, Pukul 17.52 WIB, untuk meralat keterangan lokasi hujan badai yang tertulis di alinea pertama.

Berita terkait

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

11 jam lalu

6 Fakta Pembunuhan Wanita Asal Bandung dalam Koper, Pelaku Butuh Uang Buat Nikah

Fakta-fakta penemuan mayat wanita asal Bandung dalam koper yang menjadi korban pembunuhan rekan kerjanya.

Baca Selengkapnya

Unjuk Rasa Saat Hari Buruh Internasional di Bandung, Deretan Masalah Ini yang Disoroti

1 hari lalu

Unjuk Rasa Saat Hari Buruh Internasional di Bandung, Deretan Masalah Ini yang Disoroti

Aliansi Buruh Bandung Raya melakukan unjuk rasa menyuarakan perjuangan mereka saat Hari Buruh Internasional atau May Day di Cikapayang Dago Park

Baca Selengkapnya

Website Penjualan Tiket Sheila on 7 di Bandung Sempat Eror hingga Penuh Selama 1 Jam

1 hari lalu

Website Penjualan Tiket Sheila on 7 di Bandung Sempat Eror hingga Penuh Selama 1 Jam

Website resmi penjualan tiket konser Sheila on 7 di Bandung sempat eror dan penuh hingga lebih dari 1 jam.

Baca Selengkapnya

War Tiket Sheila on 7 di Bandung Dimulai, 25 Ribu Fans Diprediksi akan Penuhi Stadion Siliwangi

1 hari lalu

War Tiket Sheila on 7 di Bandung Dimulai, 25 Ribu Fans Diprediksi akan Penuhi Stadion Siliwangi

Penjualan tiket konser Sheila on 7 di Bandung mulai dibuka hari ini pukul 10.00 WIB. Antusiasme penggemar dari berbagai kota sekitarnya sangat besar.

Baca Selengkapnya

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

1 hari lalu

Hari Pertama Mei 2024, BMKG Perkirakan Sebagian Jakarta Hujan Saat Siang

Jakarta diprediksi cenderung berawan hari ini, Rabu, 1 Mei 2024. Sejumlah wilayah berpeluang hujan siang nanti.

Baca Selengkapnya

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

2 hari lalu

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

Kabar Atalia Praratya mundur dari pemilihan Wali Kota Bandung dibantah Waketum Golkar. Ini profil istri Ridwan Kamil tersebut.

Baca Selengkapnya

Cuaca Jakarta dan Sekitarnya Sama Cerah Berawan Pagi Ini, Bagaimana Siang dan Malam?

2 hari lalu

Cuaca Jakarta dan Sekitarnya Sama Cerah Berawan Pagi Ini, Bagaimana Siang dan Malam?

Prediksi cuaca dari BMKG menyebut Jabodetabek seluruhnya cerah berawan pada pagi ini, Kamis 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

UTBK Dimulai Serentak 30 April, BMKG Prediksi Lokasi Ujian di Bandung Hujan

3 hari lalu

UTBK Dimulai Serentak 30 April, BMKG Prediksi Lokasi Ujian di Bandung Hujan

UTBK yang berlangsung dalam satu hingga dua gelombang mulai 30 April-7 Mei 2024, kemudian 14-20 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Cuaca BMKG untuk Jabodetabek Hari Ini, Waspada Potensi Hujan di Mana?

3 hari lalu

Prediksi Cuaca BMKG untuk Jabodetabek Hari Ini, Waspada Potensi Hujan di Mana?

BMKG memprediksi seluruh wilayah Jakarta memiliki cuaca cerah berawan sepanjang pagi ini, Senin 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

30 Warga Thailand Tewas Akibat Cuaca Panas Terik

7 hari lalu

30 Warga Thailand Tewas Akibat Cuaca Panas Terik

Thailand mencatat cuaca panas menyebabkan 30 orang tewas sejak awal Januari hingga April 2024.

Baca Selengkapnya