Roket Soyuz Luncurkan 36 Satelit Internet OneWeb ke Orbit

Reporter

Terjemahan

Editor

Erwin Prima

Senin, 26 April 2021 13:23 WIB

Roket Soyuz dari Arianespace meluncurkan 36 satelit internet OneWeb baru ke orbit Minggu malam, 25 April 2021. Kredit: OneWeb/Arianespace/Roscosmos

TEMPO.CO, Jakarta - Roket Soyuz dari Arianespace meluncurkan 36 satelit internet OneWeb baru ke orbit Minggu malam, 25 April 2021, yang akan membangun konstelasi broadband perusahaan.

Roket itu lepas landas dari Kosmodrom Vostochny di Rusia timur pada pukul 18:14 EDT (05:14 WIB pada Senin, 26 April). Jika semua berjalan sesuai rencana, satelit ini akan terbang ke orbit dekat kutub, bergabung dengan konstelasi di ketinggian sekitar 280 mil (450 kilometer).

Tumpukan 36 satelit internet OneWeb terlihat dalam konfigurasi peluncuran menjelang peluncuran misi Launch 6 OneWeb pada akhir April 2021. Kredit gambar: OneWeb

Semua 36 satelit berhasil dikerahkan sekitar empat jam setelah peluncuran, kata perwakilan Arianespace.

"Misi OneWeb adalah menghadirkan internet di mana-mana untuk semua orang, dengan menciptakan platform konektivitas global melalui konstelasi satelit generasi mendatang di orbit rendah Bumi," kata penyedia peluncuran Arianespace dalam sebuah pernyataan.

Advertising
Advertising

"Setelah disebar, konstelasi OneWeb akan memungkinkan terminal pengguna yang menawarkan cakupan 3G, LTE, 5G dan Wi-Fi, menyediakan akses berkecepatan tinggi secara global - melalui udara, laut dan darat," tambah Arianespace.

Arianespace mencatat bahwa OneWeb berharap untuk meluaskan layanan pada akhir tahun ke wilayah utara yang kurang terlayani di Inggris Raya, Alaska, Kanada, Eropa utara, Greenland, Islandia, dan Kutub Utara.

Soyuz menggunakan "sistem dispenser canggih" dari RUAG Space untuk menyebarkan muatan selama misi empat jam malam ini, Arianespace menambahkan dalam tweet Rabu, 21 April 2021.

Peluncuran itu, diberi nama ST31, adalah misi keenam yang diluncurkan Arianespace atas nama OneWeb. Dengan penyebaran gelombang terbaru ini, OneWeb sekarang memiliki 182 satelit di orbit, dengan rencana akhirnya memiliki 650 satelit di konstelasi.

Disebut Launch 6 oleh OneWeb, misi ini adalah yang ketiga untuk program "Five to 50" perusahaan, yang bertujuan untuk menyediakan akses internet bagi pelanggan dengan garis lintang utara 50 derajat pada Juni 2021.

"Program 'Five to 50' OneWeb bertujuan untuk menghubungkan pengguna data broadband di Belahan Bumi Utara, dengan layanan yang mencakup Inggris, Alaska, Eropa Utara, Greenland, Islandia, Laut Arktik, dan Kanada," tulis OneWeb dalam sebuah pernyataan. "Layanan akan siap dimulai pada akhir tahun, dengan layanan global tersedia pada 2022."

Penerbangan ST31 adalah peluncuran OneWeb ketiga sejak perusahaan mengajukan kebangkrutan Bab 11 pada Maret 2020. Perusahaan, sekarang di bawah kepemilikan pemerintah Inggris dan perusahaan telekomunikasi India Bharti Global, telah secara tajam mengurangi berapa banyak satelit yang rencananya akan digabungkan ke konstelasi generasi masa depan.

Sumber: SPACE

Baca:
Bukan Ditembak atau Ditabrak, Ini Sebab Kapal Selam Argentina Tenggelam

Berita terkait

Penyebab Aplikasi Soal Ujian Mati di Hari Pertama UTBK 2024, Begini Penjelasan Panitia Pusat

8 jam lalu

Penyebab Aplikasi Soal Ujian Mati di Hari Pertama UTBK 2024, Begini Penjelasan Panitia Pusat

Hari pertama pelaksanaan UTBK 2024 diwarnai kendala teknis pada akses soal ujian yang dialami para peserta. Ada empat dugaan penyebabnya.

Baca Selengkapnya

OPPO Find X7 Ultra Versi Satellite Communication Mulai Dijual di China, Ini Spesifikanya

2 hari lalu

OPPO Find X7 Ultra Versi Satellite Communication Mulai Dijual di China, Ini Spesifikanya

OPPO Find X7 Ultra Satellite Communication mendukung kartu China Telecom dan kartu khusus satelit Tiantong.

Baca Selengkapnya

Vivo X100 Ultra Dirumorkan akan Miliki Fitur Konektivitas Satelit, Ini Detailnya

3 hari lalu

Vivo X100 Ultra Dirumorkan akan Miliki Fitur Konektivitas Satelit, Ini Detailnya

Ponsel Vivo X100 Ultra akan menggunakan satelit Tiantong untuk komunikasinya.

Baca Selengkapnya

Psikolog Sebut Perlunya Orang Tua Terapkan Aturan Jelas Penggunaan Ponsel pada Anak

6 hari lalu

Psikolog Sebut Perlunya Orang Tua Terapkan Aturan Jelas Penggunaan Ponsel pada Anak

Orang tua harus memiliki aturan yang jelas dan konsisten untuk mendisiplinkan penggunaan ponsel dan aplikasi pada anak.

Baca Selengkapnya

Kapan Waktunya Anak Diberi Akses Internet Sendiri? Simak Penjelasan Psikolog

6 hari lalu

Kapan Waktunya Anak Diberi Akses Internet Sendiri? Simak Penjelasan Psikolog

Psikolog memberi saran pada orang tua kapan sebaiknya boleh memberi akses internet sendiri pada anak.

Baca Selengkapnya

Ini Negara dengan Internet Tercepat di Dunia, Indonesia Urutan ke Berapa?

7 hari lalu

Ini Negara dengan Internet Tercepat di Dunia, Indonesia Urutan ke Berapa?

Speedtest Global Index Ookla membuat peringkat kecepatan Internet di 142 negara per Maret 2024. Indonesia kalah dari Kamboja.

Baca Selengkapnya

Kemenkominfo Ingin Tingkatkan Pengelolaan Spektrum Frekuensi Lewat Forum APSMC

7 hari lalu

Kemenkominfo Ingin Tingkatkan Pengelolaan Spektrum Frekuensi Lewat Forum APSMC

Agenda prioritas Indonesia dalam APSMC adalah saling berdiskusi soal tantangan dan pengalaman dalam manajemen spektrum frekuensi.

Baca Selengkapnya

Hizbullah Tembakkan Puluhan Roket ke Pangkalan Militer Israel

8 hari lalu

Hizbullah Tembakkan Puluhan Roket ke Pangkalan Militer Israel

Konflik antara Israel - Lebanon kian rumit. Selasa pagi, Hizbullah menembakkan 35 roket ke markas militer Israel.

Baca Selengkapnya

Profil Rudal Rampage Israel untuk Serang Iran, Buatan Lokal yang Bisa Hindari Sistem Pertahanan

10 hari lalu

Profil Rudal Rampage Israel untuk Serang Iran, Buatan Lokal yang Bisa Hindari Sistem Pertahanan

Senjata yang digunakan dalam serangan Israel terhadap Iran pada pekan lalu adalah rudal udara-ke-permukaan canggih buatan lokal bernama "The Rampage"

Baca Selengkapnya

Tony Blair Bertemu Menkominfo, Starlink Bakal Fasilitasi Uji Coba Internet di IKN

11 hari lalu

Tony Blair Bertemu Menkominfo, Starlink Bakal Fasilitasi Uji Coba Internet di IKN

Tony Blair dan Budi Arie berdiskusi tentang intensifikasi kerja sama guna mendorong perkembangan teknologi dan memperluas konektivitas di Indonesia.

Baca Selengkapnya