LPDP Beri Beasiswa Kepada 29 Ribu Orang Sejak 2013

Reporter

Antara

Editor

Devy Ernis

Kamis, 27 Januari 2022 10:00 WIB

LPDP. lpdp.kemenkeu.go.id

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Andin Hadiyanto mengatakan lembaganya telah memberikan beasiswa kepada 29,87 ribu orang penerima sejak 2013. "Yang sudah jadi alumni ada 14,58 ribu penerima dan ini sebagian besar bekerja di sektor publik," kata Andin dalam Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi bidang Keuangan dan Perbankan Dewan Perwakilan Rakyat pada Rabu, 26 Januari 2022.


Pada 2021, LPDP memberikan beasiswa kepada 4.266 orang penerima dengan total Rp 1,8 triliun, yang terdiri dari penerima beasiswa penuh sebanyak 4.249 orang, beasiswa parsial 17 orang, dan beasiswa disertasi untuk 17 orang.



Andin juga menyampaikan sebagian besar atau 61,68 persen dari total alumni LPDP kini bekerja di sektor publik. Artinya sebanyak 8,26 ribu penerima LPDP menjadi akademisi, peneliti, pegawai negari sipil (PNS), dan anggota TNI/Polri.



Sementara itu 4,78 ribu alumni LPDP atau 35,84 persen bekerja di sektor privat seperti di perusahaan swasta, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ataupun BUMD, dan menjadi wirausaha. Kemudian sebanyak 304 alumni LPDP atau 2,28 persen dari total alumni menjadi pekerja lembaga swadaya masyarakat (LSM).

Advertising
Advertising


LPDP menargetkan akan menyalurkan beasiswa kepada 4 ribu orang penerima pada tahun 2022. LPDP juga akan menyalurkan beasiswa degree kerja sama dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi untuk 3.100 penerima dan dengan Kementerian Agama untuk 1.000 penerima.



Sementara penyaluran beasiswa non degree kerja sama dengan Kementerian Pendidikan dibidik untuk 25 ribu orang dan dengan Kementerian Agama untuk 20 ribu orang.

Pada 2021, LPDP juga mendanai 17 kontrak riset baru senilai Rp 281,46 miliar pada 2021. Kontrak riset tersebut sesuai dengan prioritas nasional terkait ketahanan pangan, industri 4.0, kesehatan, dan farmasi.


LPDP juga mendukung Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) untuk pelaksanaan riset prioritas nasional, terutama yang berkaitan dengan Covid-19. Salah satu riset yang didanai ialah terkait alat tes Covid-19 GeNose.

LPDP juga mendanai riset untuk mobil listrik buatan dalam negeri yang nantinya akan digunakan untuk mengantar dan jemput tamu perlehatan G-20 di Indonesia.

Adapun dari 17 kontrak riset baru yang didanai oleh LPDP, sebanyak 11 riset menggunakan skema invitasi dengan total pendanaan Rp 78,72 miliar dan 1 kontrak riset menggunakan skema kolaborasi internasional yang didanai sebesar Rp 38,32 miliar.

Kemudian, 1 kontrak riset merupakan riset kompetisi senilai Rp 902,49 juta dan 4 riset mandatori dengan pendanaan Rp 163,5 miliar. Sejak 2013, LPDP telah mendanai 1.668 riset yang sebagian besar pendanaan dan pengelolaannya dikolaborasikan dengan Kemendikbudristek dan BRIN. Untuk jumlah tersebut, dana yang telah dikeluarkan oleh pemerintah mencapai Rp1,3 triliun.

"Yang sudah selesai 90 proyek dan yang lain (1.578 penelitian) masih on going. Kebanyakan riset multiyears dari 2 sampai 4 tahun," kata Andin.

Baca juga:

Pendaftaran LPDP 2022 Dibuka Februari, Cek Syaratnya

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Makna Logo Pendidikan Tut Wuri Handayani, Ada Belencong Garuda

14 jam lalu

Makna Logo Pendidikan Tut Wuri Handayani, Ada Belencong Garuda

Makna mendalam dibalik logo pendidikan Indonesia, Tut Wuri Handayani

Baca Selengkapnya

LPDP Buka Beasiswa S2 di Northeastern University, Bisa Langsung Kerja dengan Gaji Kompetitif

4 hari lalu

LPDP Buka Beasiswa S2 di Northeastern University, Bisa Langsung Kerja dengan Gaji Kompetitif

Simak cara daftar beasiswa LPDP di Northeastern University.

Baca Selengkapnya

Jumlah Penerima LPDP 2024 Capai 39.040 Orang, IPB Masuk 4 Besar Pilihan Terbanyak

4 hari lalu

Jumlah Penerima LPDP 2024 Capai 39.040 Orang, IPB Masuk 4 Besar Pilihan Terbanyak

Selain IPB, ada beberapa kampus favorit di dalam negeri maupun luar negeri tujuan beasiswa LPDP tahun lalu yang bisa dijadikan referensi.

Baca Selengkapnya

Direktur LPDP: Peserta Bisa Daftar Beasiswa Prioritas sekaligus Non-prioritas

5 hari lalu

Direktur LPDP: Peserta Bisa Daftar Beasiswa Prioritas sekaligus Non-prioritas

Direktur Beasiswa LPDP, Dwi Larso, mengatakan, peserta bisa mendaftar beasiswa prioritas sekaligus beasiswa non-prioritas.

Baca Selengkapnya

LPDP Buka Beasiswa Prioritas ke NEU, CSU dan UST untuk Bidang Pertambangan

5 hari lalu

LPDP Buka Beasiswa Prioritas ke NEU, CSU dan UST untuk Bidang Pertambangan

Tujuan beasiswa LPDP ini untuk mencetak tenaga kerja untuk memenuhi program hilirisasi industri berbasis tambang mineral di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Beasiswa LPDP Telkom University akan Dibuka, Begini Cara Daftarnya

11 hari lalu

Beasiswa LPDP Telkom University akan Dibuka, Begini Cara Daftarnya

Pendaftaran Beasiswa LPDP Tel-U untuk tahap II ini akan dimulai pada tanggal 19 Juni hingga 18 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

LPDP Buka Beasiswa S2 dan S3 di UST Korea Selatan, Ini Syarat dan Jadwalnya

14 hari lalu

LPDP Buka Beasiswa S2 dan S3 di UST Korea Selatan, Ini Syarat dan Jadwalnya

Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Kementerian Keuangan memberikan beasiswa S2 dan S3 di The University of Science & Technology Korea Selatan

Baca Selengkapnya

Pendaftaran LPDP Tahap 2 Dibuka 19 Juni, Cek Syarat dan Jadwal Selengkapnya

23 hari lalu

Pendaftaran LPDP Tahap 2 Dibuka 19 Juni, Cek Syarat dan Jadwal Selengkapnya

Registrasi beasiswa LPDP tahap pertama telah dilaksanakan pada Kamis, 11 Januari 2024. Pendaftaran tahap kedua hanya berlangsung sehari.

Baca Selengkapnya

Daftar Beasiswa S1, S2, dan S3 yang Dibuka setelah Lebaran 2024

35 hari lalu

Daftar Beasiswa S1, S2, dan S3 yang Dibuka setelah Lebaran 2024

Berikut ini deretan beasiswa S1, S2, dan S3 yang membuka pendaftaran setelah Lebaran 2024, di antaranya di Australia, Amerika Serikat, hingga Swiss.

Baca Selengkapnya

Kapan Pendaftaran LPDP Tahap 2 Dibuka? Ini Jadwalnya

35 hari lalu

Kapan Pendaftaran LPDP Tahap 2 Dibuka? Ini Jadwalnya

Pendaftaran beasiswa LPDP tahap 2 akan dibuka sebentar lagi, ini jadwal lengkap dan tahapan seleksinya, serta persyaratan yang harus dipenuhi.

Baca Selengkapnya