Langkah Mengakses Perencanaan Berbasis Data di Rapor Pendidikan

Selasa, 20 September 2022 15:56 WIB

Ilustrasi pendidikan di sekolah.

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi menyediakan platform Rapor Pendidikan. Platform Rapor Pendidikan memiliki berbagai fitur, salah satunya adalah Perencanaan Berbasis Data (PBD).

Mengutip dari laman Pusat Informasi Rapor Pendidikan yang bisa mengakses platform Rapor Pendidikan, kepala satuan pendidikan, guru dan operator sekolah yang memiliki email dengan domain @admin dan @guru. Adapun Dinas pendidikan terkait yang memiliki email dengan domain @dinas. Kepala satuan pendidikan atau dinas memiliki hak dan wewenang untuk memperbolehkan tenaga pendidikan atau jajarannya untuk melihat hasil Rapor Pendidikan.

Di dalam laman Rapor Pendidikan, PBD dibagi menjadi dua jenis, yakni Perencanaan Berbasis Data untuk Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) dan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Mengakses Perencanaan Berbasis Data Dikdasmen dalam Rapor Pendidikan

Advertising
Advertising

1. Mengunjungi laman raporpendidikan.kemendikbud.go.id

2. Klik tombol Masuk sebagai Satuan Pendidikan atau Dinas Pendidikan

3. Setelah berhasil login pilih menu Tindak Lanjut, dilanjutkan memilih menu Rekomendasi Perencanaan Berbasis Data (PBD), pilih tahun lalu klik unduh Rekomendasi PBD untuk mengunduh rekomendasi PBD satuan pendidikan.

4. Jika data telah berhasil diunduh, akan muncul pemberitahuan

5. Setelah berkas berhasil diunduh, akan terdapat dua jenis berkas:

  • Rekomendasi Perencanaan Berbasis Data, yaitu lembar yang berisikan rekomendasi perencanaan berbasis data (PBD) yang menampilkan lima indikator terpilih (literasi, numerasi, karakter, keamanan dan kebhinekaan) yang menjadi prioritas Kemendikbudristek.
  • Uraian Kegiatan ARKAS, yaitu lembar yang berisikan rekomendasi kegiatan yang bisa dilaksanakan satuan pendidikan, berdasarkan rekomendasi PBD dan kode kegiatan ARKAS terkait.

Mengakses Perencanaan Berbasis Data PAUD dalam Rapor Pendidikan

1. Mengunjungi laman raporpendidikan.kemendikbud.go.id

2. Setelah login pilih menu Tindak Lanjut, dilanjutkan Unduh indikator Rapor Pendidikan

3. Setelah berhasil mengunduh akan terdapat pemberitahuan berkas telah diunduh.

4. Selanjutnya pilih menu Kerangka Evaluasi Diri dan Perencanaan Berbasis Data (PBD), lalu klik unduh Rekomendasi PBD untuk mengunduh rekomendasi Perencanaan Berbasis Data (PBD) satuan PAUD.

5. Setelah berkas berhasil diunduh, akan terdapat pemberitahuan berkas unduhan telah siap untuk digunakan.

Baca: Tujuan dan Tahapan Perencanaan Berbasis Data dalam Rapor Pendidikan

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Perlunya Contoh Orang Tua dan Guru dalam Pendidikan Karakter Anak

9 jam lalu

Perlunya Contoh Orang Tua dan Guru dalam Pendidikan Karakter Anak

Psikolog menyebut pendidikan karakter perlu contoh nyata dari orang tua dan guru kepada anak karena beguna dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Selengkapnya

Mayoritas Gaji Dosen di Bawah Rp 3 Juta, SPK: 76 Persen Terpaksa Kerja Sampingan

11 jam lalu

Mayoritas Gaji Dosen di Bawah Rp 3 Juta, SPK: 76 Persen Terpaksa Kerja Sampingan

Hasil riset Serikat Pekerja Kampus: sebagian besar dosen terpaksa kerja sampingan karena gaji dosen masih banyak yang di bawah Rp 3 juta.

Baca Selengkapnya

Kemendikbud Akan Bangun Sekolah Aman Bencana di Sejumlah Daerah Terdampak Bencana

11 jam lalu

Kemendikbud Akan Bangun Sekolah Aman Bencana di Sejumlah Daerah Terdampak Bencana

Bencana alam melanda sejumlah wilayah di Tanah Air dalam sebulan terakhir.

Baca Selengkapnya

17 Sekolah Bakti BCA Berhasil Tingkatkan Mutu dan Siap Naik Kelas

13 jam lalu

17 Sekolah Bakti BCA Berhasil Tingkatkan Mutu dan Siap Naik Kelas

BCA menggelar rangkaian Appreciation Day Sekolah Bakti BCA bertema "Building Better Future: Nurturing Dreams, Growing Leaders

Baca Selengkapnya

FSGI Soroti Tingginya Kasus Kekerasan di Satuan Pendidikan dalam Hardiknas 2024

16 jam lalu

FSGI Soroti Tingginya Kasus Kekerasan di Satuan Pendidikan dalam Hardiknas 2024

FSGI prihatin karena masih tingginya kasus-kasus kekerasan di satuan pendidikan dalam perayaan hardiknas 2024

Baca Selengkapnya

TPNPB Klaim Tembak Mati Empat Anggota TNI-Polri dan Bakar Sekolah di Enarotali

21 jam lalu

TPNPB Klaim Tembak Mati Empat Anggota TNI-Polri dan Bakar Sekolah di Enarotali

TPNPB-OPM menyatakan menembak empat anggota aparat gabungan TNI-Polri. Penembakan itu terjadi pada Rabu, 1 Mei 2024. Keempat orang itu ditembak saat mereka sedang berpatroli.

Baca Selengkapnya

Kisah Ki Hadjar Dewantara Sebelum Jadi Bapak Pendidikan: Wartawan Kritis Musuh Belanda

1 hari lalu

Kisah Ki Hadjar Dewantara Sebelum Jadi Bapak Pendidikan: Wartawan Kritis Musuh Belanda

Sebelum memperjuangkan pendidikan, Ki Hadjar Dewantara adalah wartawan kritis kepada pemerintah kolonial. Ia pun pernah menghajar orang Belanda.

Baca Selengkapnya

Makna Logo Pendidikan Tut Wuri Handayani, Ada Belencong Garuda

1 hari lalu

Makna Logo Pendidikan Tut Wuri Handayani, Ada Belencong Garuda

Makna mendalam dibalik logo pendidikan Indonesia, Tut Wuri Handayani

Baca Selengkapnya

KPK Sebut Dana BOS Paling Banyak Disalahgunakan dengan Modus Penggelembungan Biaya

1 hari lalu

KPK Sebut Dana BOS Paling Banyak Disalahgunakan dengan Modus Penggelembungan Biaya

Modus penyalahgunaan dana BOS terbanyak adalah penggelembungan biaya penggunaan dana, yang mencapai 31 persen.

Baca Selengkapnya

Jadwal Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024 dan Syaratnya

1 hari lalu

Jadwal Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024 dan Syaratnya

Kapan jadwal pendaftaran sekolah kedinasan pada 2024? Ini penjelasan Kemenpan RB serta syarat yang harus dipenuhi ketika mendaftar.

Baca Selengkapnya