10 Universitas dengan Jurusan Psikologi Terbaik di Indonesia 2023 versi EduRank

Reporter

Tempo.co

Senin, 1 Mei 2023 10:50 WIB

Rektor UNDIP Yos Johan Utama (kanan) menyerahkan ijazah kelulusan kepada robot peraga saat wisuda secara daring di Universitas Diponegoro (UNDIP), Semarang, Jawa Tengah, Senin, 27 Juli 2020. WIsuda ke-159 UNDIP yang diikuti 2.561 lulusan itu menggunakan teknologi robot peraga yang menggantikan kehadiran fisik para wisudawan maupun wisudawati karena sejumlah kebijakan protokol kesehatan dalam upaya mencegah penyebaran COVID-19. ANTARA FOTO/Aji Styawan

TEMPO.CO, Jakarta - Universitas dengan Jurusan Psikologi terbaik di Indonesia 2023 versi EduRank berikut bisa menjadi rekomendasi untuk Anda, calon mahasiswa. Pasalnya, dalam memilih jurusan dan kampus tidak boleh asal karena nantinya akan berdampak pada kualitas pendidikan yang didapatkan.

Dilansir dari konseling.umm.ac.id, psikologi adalah disiplin ilmu dan terapan yang secara khusus serta ilmiah mempelajari mental dan perilaku manusia. Dengan psikologi, diharapkan mampu memahami individu dan kelompok dengan melihat prinsip pribadi dan meneliti kasus secara spesifik. Seseorang yang ahli di bidang ini disebut sebagai psikolog.

Daftar Universitas dengan Jurusan Psikologi Terbaik di Indonesia

EduRank merangking universitas terbaik di Indonesia berdasarkan kinerja penelitian di bidang psikologi. Dari data 47 ribu sitasi dan 19,5 ribu makalah akademik yang dibuat oleh 61 universitas, telah digunakan untuk menghitung peringkat publikasi. Maka dari itu, berikut deretan kampus dengan Jurusan Psikologi terbaik di Indonesia 2023.

1. Universitas Indonesia (UI)

- Peringkat global: 930.

- Peringkat Asia: 136.

Advertising
Advertising

- Tingkat penerimaan: 8%.

- Jumlah pendaftar: 46.978.

- Jumlah publikasi & sitasi: 1.276 dan 7.876.

2. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

- Peringkat global: 98.

- Peringkat Asia: 148.

- Tingkat penerimaan: 20%.

- Jumlah publikasi & sitasi: 918 dan 3.135.

3. Universitas Gadjah Mada (UGM)

- Peringkat global: 1.031.

- Peringkat Asia: 163.

- Tingkat penerimaan: 10%.

- Jumlah publikasi & sitasi: 928 dan 4.849.

4. Universitas Negeri Malang (UM)

- Peringkat global: 1.081.

- Peringkat Asia: 182.

- Tingkat penerimaan: 68%.

- Jumlah publikasi & sitasi: 798 dan 2.368.

5. Universitas Negeri Padang (UNP)

- Peringkat global: 1.146.

- Peringkat Asia: 199.

- Universitas dengan Jurusan Psikologi terbaik di Indonesia 2023 untuk UNP dengan tingkat penerimaan: 10%.

- Jumlah publikasi & sitasi: 922 dan 1.079.

6. Universitas Airlangga (UNAIR)

- Peringkat global: 1.152.

- Peringkat Asia: 201.

- Tingkat penerimaan: 17%.

- Jumlah publikasi & sitasi: 1.065 dan 1.342.

7. Universitas Negeri Semarang (UNNES)

- Peringkat global: 1.159.

- Peringkat Asia: 204.

- Tingkat penerimaan: 20%.

- Jumlah publikasi & sitasi: 880 dan 2.925.

8. Universitas Sebelas Maret (UNS)

- Peringkat global: 1.313.

- Peringkat Asia: 245.

- Tingkat penerimaan: 10%.

- Jumlah publikasi & sitasi: 941 dan 740.

9. Universitas Diponegoro (UNDIP)

- Peringkat global: 1.378.

- Peringkat Asia: 267.

- Tingkat penerimaan: 12%.

- Jumlah pendaftar: 38.503.

- Jumlah publikasi & sitasi: 755 dan 1.047.

10. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)

- Peringkat global: 1.417.

- Peringkat Asia: 284.

- Tingkat penerimaan: 50%.

- Jumlah publikasi & sitasi: 582 dan 1.117.

Kenapa Jurusan Psikologi Banyak Peminat?

Selain top 10 universitas dengan Jurusan Psikologi terbaik di Indonesia 2023 versi EduRank, masih ada kampus negeri maupun swasta lainnya yang juga menawarkan fasilitas pendidikan di disiplin ilmu terkait. Tingginya minat dan kebutuhan akan pengembangan ilmu terkait perilaku manusia menjadikan jurusan ini tidak pernah sepi pendaftar.

Dalam jurnal berjudul Mengapa Millennials Memilih Jurusan Psikologi karya Imam Faizal Hamzah dan Zaldhi Yusuf Akbar dari Universitas Muhammadiyah Purwokerto, disebutkan alasan banyak calon mahasiswa menetapkan psikologi sebagai bidang ilmu yang akan dipelajari di bangku kuliah.

Dari 105 responden mahasiswa Jurusan Psikologi, 38% diantaranya mengaku karena memiliki pengalaman hidup berkaitan dengan tingkah laku manusia, misalnya sering menjadi tempat curhat (curahan hati) dan memiliki penyakit mental. Alasan ke-2 dengan persentase 18% karena permintaan orang lain khususnya orang tua. Sedangkan 11% orang ingin menghindari pelajaran hitung-hitungan.

Pilihan editor: 5 Universitas Favorit yang Membuka Jalur Rapor dan Prestasi 2023

NIA HEPPY | MELYNDA DWI PUSPITA

Berita terkait

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

4 jam lalu

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

Universitas Sciences Po di Paris menolak tuntutan mahasiswa untuk memutus hubungan dengan universitas-universitas Israel.

Baca Selengkapnya

Perlunya Contoh Orang Tua dan Guru dalam Pendidikan Karakter Anak

13 jam lalu

Perlunya Contoh Orang Tua dan Guru dalam Pendidikan Karakter Anak

Psikolog menyebut pendidikan karakter perlu contoh nyata dari orang tua dan guru kepada anak karena beguna dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Selengkapnya

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

17 jam lalu

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

Pengunjuk rasa pro-Palestina dan anti-Israel membersihkan perkemahan di kampus setelah mencapai kesepakatan dengan administrasi universitas Brown.

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog buat Pasangan yang akan Menikah, Perhatikan Hal Ini

4 hari lalu

Saran Psikolog buat Pasangan yang akan Menikah, Perhatikan Hal Ini

Perhatikan hal ini sebelum menikah mengingat penyebab perceraian dalam masyarakat biasanya multifaktor.

Baca Selengkapnya

USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

6 hari lalu

USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

Program USAID ini untuk mempertemukan pimpinan universitas, mitra industri, dan pejabat pemerintah

Baca Selengkapnya

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

7 hari lalu

Polisi Prancis Bubarkan Unjuk Rasa Pro-Palestina di Universitas Sciences Po

Polisi Prancis membubarkan unjuk rasa pro-Palestina di Paris ketika protes-protes serupa sedang marak di Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

7 Cara Berhenti dari Kecanduan Judi Online

8 hari lalu

7 Cara Berhenti dari Kecanduan Judi Online

PPATK menemukan bahwa 3,2 juta warga Indonesia menjadi pemain judi online dengan perputaran uang mencapai Rp 100 triliun. Ini 7 cara berhenti main judi online.

Baca Selengkapnya

Mau Kuliah di Fakultas Hukum, Apa yang Sebaiknya Disiapkan?

8 hari lalu

Mau Kuliah di Fakultas Hukum, Apa yang Sebaiknya Disiapkan?

Berminat menjadi sarjana hukum, tentu saja harus kuliah di fakultas hukum. Berikut yang perlu disiapkan calon mahasiswa hukum.

Baca Selengkapnya

Kelola Stres Setiap Hari untuk Redakan Emosi

8 hari lalu

Kelola Stres Setiap Hari untuk Redakan Emosi

Mengelola stres adalah cara meredakan emosi yang harus terus dilatih setiap hari agar tidak mudah emosional si situasi yang buruk.

Baca Selengkapnya

Kecewa karena Calon yang Didukung Kalah, Simak Saran Psikolog

8 hari lalu

Kecewa karena Calon yang Didukung Kalah, Simak Saran Psikolog

Psikolog mengatakan wajar bila orang kecewa karena harapan tidak menjadi kenyataan tetapi rasa kecewa itu mesti dikelola agar tak sampai memicu stres.

Baca Selengkapnya