Tim Siswa Indonesia Raih Medali Olimpiade Fisika di Tokyo

Selasa, 18 Juli 2023 15:49 WIB

Dubes RI untuk Jepang Heri Akhmadi saat menerima siswa peserta Olimpiade di Tokyo. Dok. KBRI Tokyo

TEMPO.CO, Jakarta - Duta Besar Republik Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi menerima delegasi siswa SMA Indonesia yang meraih prestasi pada International Physics Olympiad (IPhO) ke-53 di Wisma Duta pada Senin, 17 Juli 2023. Tim olimpiade fisika Indonesia itu meraih dua medali perak, satu medali perunggu serta dua penghargaan Honorary Mention di kompetisi yang diadakan di Tokyo, Jepang.

Tim olimpiade fisika tersebut terdiri dari Fansen Candra Funata dari SMA Darma Yudha Pekanbaru Riau, Savero Lukianto Chandra dari SMA Fransiskus Bandar Lampung, Muhammad Arif Khalfani Ismail dari SMA Fatih Banda Aceh, Ahmad Nafi Ramadhan dari SMAS Al Kahfi Bogor dan Muh. Zaidan Naja dari MAN 2 Malang.

Mereka meraih penghargaan dengan berkompetisi melawan 394 peserta dari 80 negara yang turut mengambil bagian dalam IPhO ke-53. Tim itu sendiri merupakan siswa pemenang Olimpiade Sains Nasional (OSN) tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) Kemdikbudristek.

Fansen Candra Funata, siswa SMA Darma Yudha Pekanbaru Riau turut mengapresiasi dukungan yang diberikan Dubes Heri Akhmadi. "Kami sangat bersyukur atas perolehan medali ini. Terima kasih atas dukungan Bapak Dubes sehingga bisa diterima di Wisma Duta. Ini pengalaman baru bagi kami,” kata dia.

Heri Akhmadi pun menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih karena telah membuat bangga Indonesia dengan meraih penghargaan. "Saya yakin kemampuan dan kompetensi kalian akan dibutuhkan bagi kemajuan negeri,” kata dia yang didampingi Atase Pendidikan dan Kebudayaan Yusli Wardiatno.

Advertising
Advertising

Dalam ramah tamah dengan Dubes Heri di Wisma Duta dihadiri oleh para pembina siswa yang ikut mendampingi selama kompetisi, antara lain M. Syamsu Rosid dari Universitas Indonesia, Bobby E. Gunara dari Institut Teknologi Bandung (ITB), Rinto Anugraha dari Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Riza Riano dari SMAS Fatih Bilingual School–Bogor.

Pilihan Editor: 65 Maba Masuk UI Lewat Jalur Prestasi Olimpiade, dari Peraih Medali Emas hingga Penghargaan Internasional

Berita terkait

Daftar Pemain Guinea untuk Hadapi Timnas U-23 Indonesia di Playoff Olimpiade Paris 2024, Ada Ilaix Moriba

1 hari lalu

Daftar Pemain Guinea untuk Hadapi Timnas U-23 Indonesia di Playoff Olimpiade Paris 2024, Ada Ilaix Moriba

Timnas U-23 Guinea mulai bersiap untuk menghadapi Timnas U-23 Indonesia pada babak play-off cabang olahraga sepak bola Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Inilah 4 Pemain Timnas U-23 yang Dinilai Roberto Mancini Layak Bermain di Serie B Italia

3 hari lalu

Inilah 4 Pemain Timnas U-23 yang Dinilai Roberto Mancini Layak Bermain di Serie B Italia

Marselino Ferdinan, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, dan Justin Hubner dinilai pelatih Roberto Mancini layak bermain di Serie B Italia.

Baca Selengkapnya

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

5 hari lalu

Mengenal Ali Jasim Pemain Timnas Irak U-23 yang Berharap Indonesia Lolos ke Olimpiade

Setelah timnas Indonesia U-23 dikalahkan Irak saat perebutan peringkat ketika Piala Asia U-23 2024, Ali Jasim mengungkapkan harapannya

Baca Selengkapnya

Duel Irak vs Indonesia di Piala Asia U-23, Ilham Rio Fahmi Ingin Buat Sejarah ke Olimpiade

6 hari lalu

Duel Irak vs Indonesia di Piala Asia U-23, Ilham Rio Fahmi Ingin Buat Sejarah ke Olimpiade

Ilham Rio Fahmi akan berusaha membalas kepercayaan dari pelatih kepala Shin Tae-yong apabila diturunkan dalam laga Timnas U-23 Irak vs Indonesia.

Baca Selengkapnya

Mengenal Olympic Phryge, Topi Khas Suku Frigia yang Jadi Maskot Olimpiade Paris 2024

7 hari lalu

Mengenal Olympic Phryge, Topi Khas Suku Frigia yang Jadi Maskot Olimpiade Paris 2024

Olympic Phryge, maskot Olimpiade Paris 2024, diangkat sebagai simbol kebebasan danrepresentasi alegori Republik Prancis.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia Hadapi Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong Akui Pemain Lelah Mental dan Fisik

9 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia Hadapi Irak di Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong Akui Pemain Lelah Mental dan Fisik

Shin Tae-yong yakin para pemain Timnas U-23 Indonesia bisa tampil baik melawan Irak di Piala Asia U-23 2024 dan meraih tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Mengapa Jarak Lari Maraton Sejauh 42 Kilometer?

11 hari lalu

Mengapa Jarak Lari Maraton Sejauh 42 Kilometer?

Jarak lari maraton sejauh 42 kilometer tidak lepas dari sejarah Yunani Kuno, perhelatan Olimpiade pertama, hingga campur tangan Kerajaan Inggris.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

11 hari lalu

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

Piala Asia U-23 2024 mulai mendekati laga puncak. Empat tim akan bersaing pada babak semifinal yang akan dimainkan hari Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Maulwi Saelan Cs, Tentara Bawa Harum Timnas Indonesia di Olimpiade Melbourne 1956

11 hari lalu

Profil Maulwi Saelan Cs, Tentara Bawa Harum Timnas Indonesia di Olimpiade Melbourne 1956

Timnas Indonesia pernah berlaga di Olimpiade Melbourne pada 29 November 1956. Maulwi Saelan cs berhasil melaju hingga perempat final.

Baca Selengkapnya

Kenangan Manis Timnas Indonesia Berlaga di Olimpiade Melbourne 1956

12 hari lalu

Kenangan Manis Timnas Indonesia Berlaga di Olimpiade Melbourne 1956

Timnas Indonesia pernah menjadi perbincangan era 1950-an kala melawan Uni Soviet di perempat final Olimpiade Melbourne 1956 pada 29 November 1956.

Baca Selengkapnya