Poltekpar Lombok Jaring 360 Mahasiswa Baru, Simak Cara Daftarnya

Rabu, 28 Februari 2024 09:10 WIB

Kampus Poltekpar Lombok. TEMPO/Supriyantho Khafid

TEMPO.CO, Mataram - Politeknik Pariwisata Indonesia atau Poltekpar Lombok membuka pendaftaran mahasiswa baru melalui jalur Seleksi Bersama Masuk (SBM) periode 26 Februari hingga 4 Mei 2024. Perguruan tinggi di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat itu berupaya menyiapkan sumber daya manusia yang handal untuk sektor pelancongan.

Pembantu Direktur I Poltekpar Lombok, Amirosa Ria Satiadji, menyatakan pendaftaran SBM tersebut dibuka bagi lulusan SMA, MA, SMK atau sederajat tanpa batasan tahun kelulusan. "Kami mulai menerima seleksi penerimaan mahasiswa baru," katanya kepada awak media pada Rabu, 28 Februari 2024.

Pada tahun ini, Poltekpar Lombok hanya akan menerima 360 mahasiswa baru. "Ada tambahan jatah kuota untuk penerimaan mahasiswa pada 2024 sebanyak 30 orang," kata dia.

Lembaga pendidikan kepariwisataan itu menawarkan empat program studi kepada para pendaftar. Prodi yang dimaksud antara lain D3 Tata Hidang, D3 Divisi Kamar, D3 Seni Kuliner serta D4 Usaha Perjalanan Wisata.

Calon mahasiswa bisa mendaftar melalui situs web sbmpoltekpar.kemenparekraf.go.id. "Empat program studi ini siap mencetak lulusan yang handal di dunia kerja nantinya," tutur Ria.

Advertising
Advertising

Pendaftaran SBM tahun ajaran 2024-2025 itu sebelumnya dibuka secara resmi oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno. "Saya sangat bangga setiap kami melakukan penerimaan mahasiswa baru,” ucap Sandiaga dalam jumpa pers di Jakarta, Senin, 26 Februari 2024.

Dia berharap lulusan Poltekpar insan layanan akomodasi atau hospitality yang mampu bekerja dan berwirausaha. Sumber daya yang unggul diproyeksikan bisa menciptakan lapangan kerja baru serta menopang pemulihan ekonomi.

"Saya sekali lagi mengajak para calon peserta pendaftaran Poltekpar ini untuk betul-betul mempertimbangkan, karena ini adalah jalur untuk mencapai kesuksesan,” kata mantan wakil gubernur DKI Jakarta tersebut.

Ketua Patinia Penerimaan Mahasiwa Baru Poltekpar 2024-2025 yang juga Direktur Poltekpar Bali, Ida Bagus Putu Puja, mengatakan SBM hanya satu dari dua jalur penerimaan peserta Poltekpar. Pendaftar bisa juga menempuh seleksi masuk mandiri yang jadwalnya diatur secara terpisah oleh enam Poltekpar yang dinaungi Kemenparekraf, yakni Poltekpar Medan, Poltekpar Palembang, Poltekpar NHI Bandung, Poltekpar Bali, Poltekpar Lombok, serta Poltekpar Makassar.

Peserta jalur SBM, dia menambahkan, akan melewati tiga tahap penjaringan. Tahap pertama adalah tes skolastik dan literasi pada 20 Mei 2024. Setelah itu ada tes wawancara pada 6-7 Juni 2024, kemudian tes kesehatan pada 10 Juni 2024. "Untuk pendaftaran SBM ini kita lakukan 26 Februari 2024 hingga 4 Mei 2024," kata Ida.

Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Kemenparekraf, Andar Danova L. Goeltom mengatakan ada 3.660 kuota kuota penerimaan mahasiswa poltekpar pada 2024. Seleksi mandiri hanya mendapat kuota 40 persen dari jumlah tersebut, sisanya untuk pendaftar SBM.

"Kemudian untuk target pendaftar tahun ini (sebanyak) 14.460 orang," ucap Andar.

SUPRIYANTHO KHAFID

Pilihan Editor: Mark Zuckerberg ke Korea Selatan Temui Samsung dan LG, Bicarakan Masa Depan AI

Berita terkait

Viral Pungli di Tempat Wisata, Sandiaga Uno Tawarkan Solusi Ini

15 jam lalu

Viral Pungli di Tempat Wisata, Sandiaga Uno Tawarkan Solusi Ini

Menteri Sandiaga Uno mengatakan pelaku pungli harus mendapatkan sanksi sesuai dengan hukum yang berlaku.

Baca Selengkapnya

9 Rekomendasi Sepatu Sneakers Lokal, Apa yang Dipakai Jokowi dan Sandiaga Uno?

1 hari lalu

9 Rekomendasi Sepatu Sneakers Lokal, Apa yang Dipakai Jokowi dan Sandiaga Uno?

Sneakers lokal makin berkembang, termasuk yang dipakai Jokowi dan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

7 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

8 hari lalu

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

Menparekraf Sandiaga Uno meninjau rumah tapak jabatan menteri di IKN pada Selasa sore, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

9 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

10 hari lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Rangkuman Pro Kontra Iuran Pariwisata, Anggota Komisi V DPR: Sebaiknya Tidak Diterapkan

11 hari lalu

Rangkuman Pro Kontra Iuran Pariwisata, Anggota Komisi V DPR: Sebaiknya Tidak Diterapkan

Iuran dana Pariwisata pada tiket pesawat yang direncanakan pemerintah menjadi kontroversi. Bagaimana tanggapan dari berbagai pihak?

Baca Selengkapnya

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

12 hari lalu

2 Alasan PPP Belum Putuskan Sikap soal Oposisi atau Koalisi

Pelaksana Tugas Ketua Umum PPP, Mardiono mengungkap alasan partainya belum memutuskan sikap terhadapan pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

12 hari lalu

Mengenal Kain Tenun Bima, Ada Tembe Mee yang Dipercaya Bisa untuk Pengobatan Penyakit Kulit

Kain tenun Bima yang sudah ada sejak sebelum Islam masuk ke Bima ini memiliki ciri khas, misalnya warna hitam pada tenun Donggo.

Baca Selengkapnya

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

13 hari lalu

PPP Ajak Semua Pihak Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ada Peran Sandiaga Uno?

Sandiaga Uno mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya