Diluncurkan 20 Juni Mendatang, Ini Spesifikasi Realme GT 6

Kamis, 13 Juni 2024 08:39 WIB

Peluncuran smartphone Realme 3 Pro dan Realme C2 di Felfest UI Faculty Club, Depok, Rabu, 8 Mei 2019. TEMPO/Khory

TEMPO.CO, Jakarta - Realme siap meluncurkan Realme GT 6 di pasar global. Menjelang peluncuran resminya, merek tersebut telah mengonfirmasi banyak spesifikasi dan fitur dari handset yang akan hadir ini.

Dikutip dari Gizmochina, merek asal China tersebut mengonfirmasi Realme GT 6 akan dibekali chipset Qualcomm Snapdragon 8s Gen 3. Perusahaan mengklaim perangkat ini berhasil mencetak skor AnTuTu lebih dari 1,65 juta. Chipset tersebut juga disandingkan dengan RAM LPDDR5X dan penyimpanan UFS 4.0.

Chipset itu akan disokong sistem pendingin yang kuat. Realme menyatakan bahwa GT 6 hadir dengan sistem pendingin dual VC terbesar di dunia dengan luas 10.014 mm persegi.

Realme menyebut pengguna akan mendapatkan performa puncak dengan mengandalkan trio chipset flagship, flagship cooling, dan baterai flagship. Jadi selain Snapdragon 8s Gen 3 dan 9 lapis sistem pendingin, perangkat ini juga ditanami baterai berkapasitas besar, yakni 5.500mAh.

Ponsel ini disertai pengisi daya kabel 120W yang menjanjikan pengisian daya perangkat hingga 50 persen hanya dalam 10 menit dan 100 persen hanya dalam 28 menit. Berbicara soal desainnya, Realme GT 6 dipastikan menawarkan bodi yang mirip dengan GT 6T yang telah diungkap sebelumnya.

Advertising
Advertising

Namun, GT 6T akan menggunakan material kaca yang lebih premium di bagian belakang dibandingkan plastik. Bagi yang belum tahu, Realme GT 6 akan diumumkan pada 20 Juni 2024.

Pilihan Editor: Bocoran Spesifikasi Realme GT 7 Pro Muncul Sebelum Peluncuran, Didukung Snapdragon 8 Gen 4

Berita terkait

Nubia Red Magic 9S Pro Rilis 3 Juli, Bisa Menjadi Ponsel Pertama yang Ditenagai Snapdragon 8 Gen 3

50 menit lalu

Nubia Red Magic 9S Pro Rilis 3 Juli, Bisa Menjadi Ponsel Pertama yang Ditenagai Snapdragon 8 Gen 3

Chipset di ponsel baru Nubia tersebut merupakan versi yang disempurnakan dari Snapdragon 8 Gen 3 versi reguler.

Baca Selengkapnya

MediaTek Punya Dua Produk Chip, Ini Perbedaan Pemakaiannya di Ponsel

1 hari lalu

MediaTek Punya Dua Produk Chip, Ini Perbedaan Pemakaiannya di Ponsel

Dua chip produksi MediaTek banyak dipakai smartphone yang meluncur di pasar global, termasuk Indonesia.

Baca Selengkapnya

Realme 12 4G Debut di Pakistan

2 hari lalu

Realme 12 4G Debut di Pakistan

Realme kembali masuk pasar ponsel Pakistan dengan merilis Realme 12+ dan Realme 12 4G

Baca Selengkapnya

Vivo T3 Lite Telah Diluncurkan di India

2 hari lalu

Vivo T3 Lite Telah Diluncurkan di India

Setelah peluncuran di India, penjualan Vivo T3 Lite perdana global produk ini akan dimulai pada 4 Juli 2024

Baca Selengkapnya

Punya Pendingin Canggih, Ponsel Tecno Pova 6 Bisa Dipakai Main Free Fire Hingga 12 Jam

2 hari lalu

Punya Pendingin Canggih, Ponsel Tecno Pova 6 Bisa Dipakai Main Free Fire Hingga 12 Jam

Tecno menonjolkan kemampuan fitur pendingan canggih pada seri Pova terbaru, Pova 6. Mencegah gejala overheat ponsel ketika dipakai terus menerus.

Baca Selengkapnya

Realme C61 Meluncur Besok, Ini Detail yang Terungkap

2 hari lalu

Realme C61 Meluncur Besok, Ini Detail yang Terungkap

Realme C61 akan diluncurkan di India pada Jumat esok, 28 Juni 2024 pukul 12 siang waktu setempat.

Baca Selengkapnya

Motorola Diam-diam Luncurkan Moto G85 5G di Eropa, Ini Spesifikasinya

3 hari lalu

Motorola Diam-diam Luncurkan Moto G85 5G di Eropa, Ini Spesifikasinya

Jeroan Moto G85 mengandalkan chipset Snapdragon 6s Gen 3 yang disokong RAM hingga 12GB dan penyimpanan internal 512GB.

Baca Selengkapnya

Moto S50 Neo Diluncurkan di China, Ini Spesifikasinya

3 hari lalu

Moto S50 Neo Diluncurkan di China, Ini Spesifikasinya

Dapur pacu Moto S50 Neo mengandalkan Snapdragon 6s Gen 3.

Baca Selengkapnya

Rilis 28 Juni, Oppo A3 Pro Hadirkan Ketahanan Standar Militer

4 hari lalu

Rilis 28 Juni, Oppo A3 Pro Hadirkan Ketahanan Standar Militer

Smartphone terbaru Oppo A3 Pro bakal meluncur di pasar Indonesia pada Jumat, 28 Juni 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Ransomware PDN di Antara Bocoran Vivo Y28s 5G dan Ponsel Paling Diminati

5 hari lalu

Top 3 Tekno: Ransomware PDN di Antara Bocoran Vivo Y28s 5G dan Ponsel Paling Diminati

Top 3 Tekno Berita Terkini diisi artikel bocoran terbaru Vivo Y28s 5G, pernyataan BSSN atas serangan ransomware ke PDN, dan survei ponsel terpopuler.

Baca Selengkapnya