Kebakaran Lahan di Kawasan Gunung Bromo: Ingatkan Kembali Peristiwa 6 September 2023

Sabtu, 22 Juni 2024 20:12 WIB

Pemandangan Gunung Bromo dari Penanjakan 1 pada Kamis, 13 Juni 2024. TEMPO/Supriyantho Khafid

TEMPO.CO, Jakarta - Kebakaran hutan dan lahan terjadi di kawasan Gunung Bromo. Tepatnya Savana Widodaren yang masuk dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) di wilayah Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur. Kebakaran tersebut terjadi sejak Selasa, 18 Juni malam.

"Sejak Selasa malam. Saat ini kondisi masih terbakar," kata Ketua Masyarakat Peduli Api (MPA) Ngadas Sampetono di Kabupaten Malang, Jawa Timur seperti dikutip dari Antara Kamis, 20 Juni 2024.

Sampetono menjelaskan kebakaran tersebut terjadi di area Widodaren, yang mengarah ke view poin Penanjakan dan masuk dalam wilayah administrasi Kabupaten Pasuruan. Kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru berada di empat wilayah.

Menurutnya, MPA Ngadas telah mengirimkan kurang lebih sebanyak 17 personel sejak kebakaran hutan dan lahan tersebut diketahui pada Selasa malam. Pada 19 Juni ada sepuluh personel yang diterjunkan, sementara pada 20 Juni ditambahkan tujuh personel.

"Untuk kemarin dari MPA Ngadas dikirimkan sepuluh orang, hari ini ada tujuh orang," katanya.

Advertising
Advertising

Ia menambahkan kondisi saat ini api masih dalam penanganan personel gabungan termasuk MPA Ngadas. Untuk wisata Gunung Bromo, saat ini masih dibuka dan belum dilakukan penutupan akibat peristiwa kebakaran hutan dan lahan.

Sementara itu, Ketua Tim Data Evaluasi Kehumasan Balai Besar TNBTS, Hendra Wisantara mengatakan bahwa pihak pengelola kawasan saat ini masih menggali informasi dari personel yang ada di lapangan terkait peristiwa kebakaran tersebut.

"Kita saat ini masih menggali informasi dan konfirmasi dari teman-teman di lapangan," kata Hendra.

Mengingatkan peristiwa kebakaran 6 September 2023

Sebagai pengingat, pada 6 September 2023, juga terjadi kebakaran besar di kawasan tersebut, karena ulah pengunjung yang menggunakan flare atau suar untuk kepentingan pengambilan gambar. Saat itu, akses wisata kawasan Bromo ditutup untuk wisatawan.

Kawasan taman nasional tersebut ditutup pada 6-18 September 2023 akibat peristiwa kebakaran hutan dan lahan itu. Proses pemadaman dilakukan pada 6-14 September 2023, dengan mengerahkan ratusan personel gabungan.

Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS) mencatat nilai kerugian akibat kebakaran hutan dan lahan yang dipicu penggunaan suar atau flare tersebut mencapai Rp8,3 miliar.

Sempat akan ditutup sementara sebelum terjadinya kebakaran

Sebelum terjadinya kebakaran, kawasan Gunung Bromo sempat diumumkan bakal ditutup sementara dari kunjungan wisatawan selama empat hari mulai dari 21-24 Juni 2024. Kepala Bagian Tata Usaha Balai Besar (TNBTS) Septi Eka Wardhani menyatakan penutupan tersebut dikarenakan rangka ritual Yadnya Kasada dan pemulihan ekosistem termasuk pembersihan Kawasan.

Yadnya Kasada sendiri merupakan acara persembahan atau penyajian sesajen untuk Sang Hyang Widhi dan para leluhur yang digelar di setiap bulan Kasada pada hari keempat belas dalam penanggalan kalender tradisional Hindu Tengger.

Penututupan itu dibagi menjadi dua wilayah kabupaten yang menjadi pintu masuk diantaranya adalah penutupan dari wilayah Kabupaten Probolinggo dilakukan dari pintu masuk Cemorolawang dan dari arah Kabupaten Pasuruan, akses menuju Kawasan Gunung Bromo akan ditutup dari wilayah Dingklik.

HATTA MUARABAGJA | AULIA SABRINI SARAGIH | MILA NOVITA | GRACE GANDHI
Pilihan editor: 2 Alasan Gunung Bromo Ditutup Sementara untuk Wisatawan

Berita terkait

PPATK Sebut 5 Provinsi di Indonesia Tercatat Punya Jumlah Pemain Judi Online Terbanyak

3 hari lalu

PPATK Sebut 5 Provinsi di Indonesia Tercatat Punya Jumlah Pemain Judi Online Terbanyak

Menjamurnya judi online, PPATK merilis lima besar provinsi di Indonesia yang memiliki pengguna jenis perjudian ini. Provinsi mana saja?

Baca Selengkapnya

Penuhi Hak dan Peran Penyandang Disabilitas, BPBD Jawa Timur Bentuk Unit Layanan Disabilitas

4 hari lalu

Penuhi Hak dan Peran Penyandang Disabilitas, BPBD Jawa Timur Bentuk Unit Layanan Disabilitas

Unit ini ditujukan untuk memberikan layanan pemenuhan hak dan peran penyandang disabilitas dalam penanggulangan bencana.

Baca Selengkapnya

Elen Setiadi Janji Percepat Pencegahan Karhutla di Sumsel

4 hari lalu

Elen Setiadi Janji Percepat Pencegahan Karhutla di Sumsel

Elen telah berkoordinasi dengan beberapa lembaga terkait untuk mencegah Karhutla tahun ini.

Baca Selengkapnya

Pria yang Siksa dan Paku Kucing di Pohon jadi Tersangka

5 hari lalu

Pria yang Siksa dan Paku Kucing di Pohon jadi Tersangka

Seorang pria berinsial IW, 40 tahun, ditetapkan sebagai tersangka akibat menganiaya seekor kucing hingga mati di Malang

Baca Selengkapnya

Kebakaran 50 Ha Lahan di Bromo, BNPB: Api Menyebar Cepat di Hutan Kering

6 hari lalu

Kebakaran 50 Ha Lahan di Bromo, BNPB: Api Menyebar Cepat di Hutan Kering

Api sudah melahap 50 Ha lahan di Gunung Batok, Taman Nasional Bromo. Tim gabungan masih memastikan penyebab kebakaran tersebut.

Baca Selengkapnya

Geger Penemuan Mayat Terbakar di Tengah Ilalang di Madura

9 hari lalu

Geger Penemuan Mayat Terbakar di Tengah Ilalang di Madura

Dari sejumlah video amatir yang beredar di grup WhatsApp, nampak mayat tersebut telah tinggal rangka dengan abu sisa pembakaran.

Baca Selengkapnya

Asal Usul Ritual Yadnya Kasada di Gunung Bromo

11 hari lalu

Asal Usul Ritual Yadnya Kasada di Gunung Bromo

Ritual Yadnya Kasada di Gunung Bromo terkait dengan keturunan Raja Brawijaya V dari Kerajaan Majapahit yang tinggal di pegunungan Bromo

Baca Selengkapnya

Mengenal Makna Ritual Yadnya Kasada di Gunung Bromo

11 hari lalu

Mengenal Makna Ritual Yadnya Kasada di Gunung Bromo

Yadnya Kasada, ritual melarung hasil bumi di Gunung Bromo dilakukan sebagai ungkapan syukur terhadap sang pencipta atas nikmat yang diberikan.

Baca Selengkapnya

2 Alasan Gunung Bromo Ditutup Sementara untuk Wisatawan

11 hari lalu

2 Alasan Gunung Bromo Ditutup Sementara untuk Wisatawan

Kawasan wisata Gunung Bromo, Jawa Timur ditutup sementara dari aktivitas wisatawan pada periode 21-24 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Menunggu Matahari Terbit di Penanjakan 1 Bromo

11 hari lalu

Menunggu Matahari Terbit di Penanjakan 1 Bromo

Penanjakan 1 merupakan salah satu spot terbaik menikmati sunrise di kawasan Bromo.

Baca Selengkapnya