BMKG Prediksi Cuaca Jawa Barat Masih Basah Sepekan ke Depan, Begini Sebaran Hujannya

Senin, 24 Juni 2024 10:45 WIB

Ilustrasi hujan. Pexels/Bibhukalyan

TEMPO.CO, Bandung - Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG) memprediksi hujan berintensitas ringan hingga sedang masih akan mengguyur sebagian besar area di Jawa Barat pada 24-30 Juni 2024. Kepala Stasiun Klimatologi BMKG Jawa Barat, salah satunya suhu muka laut di sekitar perairan Indonesia bagian barat yang relatif hangat.

“Labilitas atmosfer secara umum sangat bervariasi pada kategori labil ringan hingga kuat,” katanya melalui keterangan tertulis.

Sepekan lalu, BMKG sempat memprakirakan hujan dengan intensitas lebat hingga sangat lebat di sebagian wilayah Bogor, Karawang, Sukabumi, Cianjur, dan Subang. Pada dasarian atau sepuluh hari kedua pada Juni 2024, sebagian daerah di pantai utara atau Pantura mengalami hari tanpa hujan terpanjang, yaitu selama 27 hari. Daerah yang kering pada awal kemarau itu mencakup Ambit di Cirebon, Leuweung Seureuh di Karawang, dan Pawelutan di Subang.

Pada hari ini, Senin, 24 Juni 2024, Stasiun Klimatologi Jawa Barat tak menangkap potensi hujan berintensitas ringan hingga lebat. Kemungkinan itu baru ada pada Selasa, 25 Juni, di Depok, Bogor, Bekasi, Karawang, Purwakarta, Subang, Sumedang, Kabupaten Bandung Barat, Cianjur, Sukabumi, dan Garut. Sehari setelahnya atau pada 26 Juni 2024, hujan lebat akan turun di Kabupaten Sukabumi, Garut, Kabupaten Tasikmalaya, dan Ciamis.

Hujan kategori sedang itu akan kembali mengguyur di beberapa daerah pada Jumat, 28 Juni 2024, mencakup Sukabumi, Cianjur, dan Pangandaran, serta Kabupaten Bogor. Ada juga prediksi yang sama di Sukabumi, Cianjur, Subang, Kabupaten Bandung Barat, dan Garut, pada Sabtu 29 Juni.

Advertising
Advertising

BMKG Jawa Barat sempat memprediksi curah hujan pada dasarian ketiga Juni 2024. Sebagian besar atau 88 persen wilayah di Jawa Barat hanya diguyur kriteria hujan rendah. Adapun 12 persen wilayah Jawa Barat akan mengalami hujan kategori menengah, seperti di sebagian selatan Bogor dan utara Sukabumi.

Pilihan Editor: PPDB SMA di Jakarta Jalur Zonasi Dimulai Hari Ini, Perhatikan 4 Ketentuannya

Berita terkait

Hujan Musim Kemarau Bakal Guyur Hampir Seluruh Wilayah Jawa Barat dalam Sepekan

4 jam lalu

Hujan Musim Kemarau Bakal Guyur Hampir Seluruh Wilayah Jawa Barat dalam Sepekan

Hujan lebat yang bisa disertai petir dan angin kencang berpotensi mengguyur hampir seluruh wilayah Jawa Barat pada kurun 1-7 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

BMKG Peringatkan Gelombang Tinggi hingga Empat Meter di Selatan Jawa dan Barat Lampung

6 jam lalu

BMKG Peringatkan Gelombang Tinggi hingga Empat Meter di Selatan Jawa dan Barat Lampung

Badan Meteorologi Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini cuaca berupa gelombang tinggi yang berpotensi terjadi 1 Juli 2024.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Internet Starlink dan Router-nya, Ransomware dan Back-up Data

17 jam lalu

Top 3 Tekno: Internet Starlink dan Router-nya, Ransomware dan Back-up Data

Top 3 Tekno Berita Terkini pada Minggu pagi ini, 30 Juni 2024, dipuncaki artikel tentang router tambahan untuk internet Starlink.

Baca Selengkapnya

Sirkulasi Siklonik, Konvergensi, dan Prediksi Hujan Lebat BMKG Hari Ini

18 jam lalu

Sirkulasi Siklonik, Konvergensi, dan Prediksi Hujan Lebat BMKG Hari Ini

BMKG memantau ada sirkulasi siklonik di perairan sebelah utara Maluku Utara yang mungkin mempengaruhi cuaca di wilayah Indonesia, Minggu 30 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Cuaca Jabodetabek Hari Ini dan Potensi Hujannya, Begini Prediksi BMKG

19 jam lalu

Cuaca Jabodetabek Hari Ini dan Potensi Hujannya, Begini Prediksi BMKG

Prediksi cuaca BMKG mengatakan sisi barat dan barat daya Jakarta lebih redup dibanding wilayah lainnya pagi ini.

Baca Selengkapnya

BMKG: Waspadai Gelombang Tinggi hingga 4 Meter di Samudera Hindia Selatan Jawa-NTB

1 hari lalu

BMKG: Waspadai Gelombang Tinggi hingga 4 Meter di Samudera Hindia Selatan Jawa-NTB

BMKG mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi yang berpotensi terjadi di beberapa wilayah perairan Indonesia pada 29 - 30 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

PDNS Pakai Windows Defender, Warning BMKG soal Suhu, Pesan Sementara WhatsApp dalam Top 3 Tekno

1 hari lalu

PDNS Pakai Windows Defender, Warning BMKG soal Suhu, Pesan Sementara WhatsApp dalam Top 3 Tekno

Pertanyaan para pakar siber mengenai kualitas perlindungan PDNS mengisi Top 3 Tekno Tempo, Sabtu, 29 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Cegah Karhutla, BMKG Semai 13 Ton Garam di Langit Kalimantan Barat

1 hari lalu

Cegah Karhutla, BMKG Semai 13 Ton Garam di Langit Kalimantan Barat

BMKG menggelar Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) di Kalimantan Barat hingga 5 Juli 2024. Upaya membuat gambut tetap basah.

Baca Selengkapnya

BMKG Prediksi Jabodetabek Hujan Siang Nanti, Potensi Petir di Bogor dan Depok

1 hari lalu

BMKG Prediksi Jabodetabek Hujan Siang Nanti, Potensi Petir di Bogor dan Depok

BMKG memprakirakan hampir seluruh area Jabodetabek akan diguyur hujan pada Sabtu siang, 29 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Kepala BMKG Ingatkan Lonjakan Suhu di Indonesia Termasuk yang Tertinggi di Dunia

2 hari lalu

Kepala BMKG Ingatkan Lonjakan Suhu di Indonesia Termasuk yang Tertinggi di Dunia

Merujuk hitungan nilai Land Surface Temperature (LST) global, lonjakan panas di Indonesia termasuk yang terbesar secara global.

Baca Selengkapnya