Gedung Baru Polisi Tangerang Kota Pakai Teknologi Pindai Wajah, Maksud Hati Mudahkan Pendataan

Reporter

Ayu Cipta

Rabu, 7 Agustus 2024 21:50 WIB

Gedung baru Mako Polres Metropolitan Tangerang Kota di Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Tangerang, yang dibangun dengan konsep smart and green building. FOTO:AYU CIPTA I TEMPO

TEMPO.CO, Jakarta - Gedung baru Markas Komando Polres Metropolitan Tangerang Kota memiliki teknologi identifikasi biometrik berupa alat pindai wajah (face recognition) sebagai bagian dari konsep smart building. Alat itu digunakan untuk mencocokkan wajah setiap tamunya dengan yang ada dalam data kependudukan.

Tempo termasuk yang harus melalui pemindaian itu saat datang pada Rabu, 7 Agustus 2024. Beberapa kali pemindaian harus dilakukan sebelum sampai di lobi kantor polisi yang memiliki enam lantai tersebut.

"Pengenalan wajah adalah kategori keamanan biometrik yang secara real time dapat mengetahui dalam rangka kepentingan atau tujuan apa mengunjungi Polrestro Tangerang," kata Kapolres Metropolitan Tangerang Kota Komisaris Besar Zain Dwi Nugroho.

Dituturkannya, ada lebih dari 12 alat biometrik itu yang terpasang. Mereka tersebar antara lain di pintu gerbang utama, di dalam gedung utama, di akses masuk-ke luar Gedung Pelayanan Terpadu, serta akses ruang tahanan titipan. Yang terakhir, kata Zain, digunakan khusus untuk petugas jaga.

Teknologi biometrik pindai wajah (face recognition) digunakan di Mako Polres Metropolitan Tangerang Kota seperti yang terlihat pada Rabu, 7 Agustus 2024. FOTO:AYU CIPTA I TEMPO

Advertising
Advertising

Menurut Zain, gedung baru Polrestro Tangerang Kota yang berlokasi di Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Tangerang, itu didesain dengan konsep smart and green building. Dibangun di atas lahan seluas 16.629 meter persegi, kantor polisi ini kemudian diberi nama Gedung Presisi (Prediktif, Responsibilitas dan Transparansi Berkeadilan).

"Presisi merupakan tagline Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo," katanya sambil menambahkan, "Salah satu program prioritasnya adalah Polri meningkatkan kualitas pelayanan publik, melalui pemenuhan sarana dan prasarana yang modern berbasis teknologi informasi."

Alat Pindai Wajah Kena Tendang dan Dilompati

Terpisah, Wakil Kepala Polres Metro Tangerang Kota Ajun Komisaris Besar Evalyn Yolanda Sebayang menerangkan perangkat teknologi biometrik yang digunakan menggunakan sistem dan server tersendiri. Dia berharap penerapannya bisa mempermudah pendataan pengunjung atau tamu.

"Caranya juga mudah, KTP elektronik ditempel di mesin, nanti nyedot data langsung tidak perlu minta data manual," ujar Yolanda.

Setelah itu pengunjung tinggal berdiri dengan wajah terpindai kamera. Pintu sekat akan terbuka begitu wajah pengunjung muncul pada layar selular yang dipasang pada titik pintu masuk dan pintu ke luar.

"Wajah yang terekam itu secara sistem terdata dan menjadi daftar antrean masuk sesuai kepentingannya, apakah ke Gedung Pelayanan atau ke Gedung Utama," kata Yolanda.

Yolanda mengklaim bahwa secara sistem alat berfungsi baik. Kendala, menurutnya, justru pada masyarakat atau tamu yang belum seluruhnya memahami fungsi dan kerja alat. "Pintu sudah beberapa kali rusak ketendang pengunjung. Mereka tidak bawa KTP jadi mengekor pengunjung di depannya," kata Yolanda.

Yolanda prihatin dengan perilaku pengunjung yang tak paham dan nekat menerabas. Dia mengungkap pula hasil rekaman CCTV yang menunjukkan pengunjung melompati pintu sekat sehingga menyebabkan kerusakan. "Kami cari dan kenai sanksi perbaikan," ucapnya.

Meski demikian, dia menambahkan, Polres tidak kaku menerapkan identifikasi lewat face recognition. Pihaknya tetap menerima kunjungan masyarakat dengan cara masuk menggunakan pencatatan manual tapi tetap berbasis KTP. Ini termasuk untuk kasus KTP tak terbaca oleh alat.

Perekaman KTP dan wajah itu disebutkannya juga berlaku bagi anggota Polres Metro Tangerang. "Face recognition ini sekaligus untuk absensi anggota," kata Yolanda.

Pilihan Editor: Digempur Drone, Roket, dan Rudal, Israel Inginkan Senjata Laser Melapis Iron Dome

Berita terkait

Perempuan Muda Jatuh dari Lantai 30 Apartemen di Cisauk Tangerang

12 jam lalu

Perempuan Muda Jatuh dari Lantai 30 Apartemen di Cisauk Tangerang

CMA, seorang perempuan berusia 23 tahun, ditemukan tidak bernyawa di Apartemen Casa De Parco, Cisauk, Tangerang.

Baca Selengkapnya

Polisi Tetapkan Sopir Truk Ugal-ugalan di Tangerang Jadi Tersangka

1 hari lalu

Polisi Tetapkan Sopir Truk Ugal-ugalan di Tangerang Jadi Tersangka

Sopir truk ugal-ugalan itu sempat dirawat di RSUD Kabupaten Tangerang, kini dia ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya

Sopir Truk Penabrak 16 Kendaraan di Tangerang Jadi Tersangka, Terancam 10 Tahun Penjara

1 hari lalu

Sopir Truk Penabrak 16 Kendaraan di Tangerang Jadi Tersangka, Terancam 10 Tahun Penjara

Sopir truk juga positif mengonsumsi narkoba. Tidak ada korban tewas akibat kejadian ini

Baca Selengkapnya

Pelarian Supir Truk Ugal-ugalan Berakhir di Tugu Adipura Tangerang

2 hari lalu

Pelarian Supir Truk Ugal-ugalan Berakhir di Tugu Adipura Tangerang

Sopir truk ugal-ugalan itu mencoba untuk kabur namun roda truk tersangkut di taman Tugu Adipura Tangerang. ia kemudian diamuk massa.

Baca Selengkapnya

Cerita Saksi Lihat Massa Hajar Sopir Truk Ugal-ugalan yang Tabrak Lari di Tangerang

2 hari lalu

Cerita Saksi Lihat Massa Hajar Sopir Truk Ugal-ugalan yang Tabrak Lari di Tangerang

Sopir truk ugal-ugalan yang dikeroyok massa di Tugu Adipura itu diselamatkan oleh personel TNI dari Kodim dan Koramil Tangerang.

Baca Selengkapnya

Dalam Sehari Dua Kecelakaan Terjadi Akibat Truk Ugal-ugalan, di Tol Pemalang dan Cikokol Tangerang

2 hari lalu

Dalam Sehari Dua Kecelakaan Terjadi Akibat Truk Ugal-ugalan, di Tol Pemalang dan Cikokol Tangerang

Dua kecelakaan yang melibatkan truk terjadi di lokasi berbeda dalam sehari, Kamis, 31 Oktober 2024, di Tol Pemalang dan Cikokoll Tangerang.

Baca Selengkapnya

Petaka Truk Ugal-ugalan di Tangerang, Polisi Lakukan Olah TKP di 9 Lokasi

3 hari lalu

Petaka Truk Ugal-ugalan di Tangerang, Polisi Lakukan Olah TKP di 9 Lokasi

Olah TKP kasus truk ugal-ugalan dilakukan Polres Metro Tangerang Kota bersama Ditlantas Polda Metro Jaya

Baca Selengkapnya

6 Bandara di Thailand Akan Menerapkan Sistem Biometrik Mulai November

3 hari lalu

6 Bandara di Thailand Akan Menerapkan Sistem Biometrik Mulai November

Jadi bagi yang mau ke traveling ke Thailand ini yang harus dilakukan untuk menggunakan sistem biometrik di bandara

Baca Selengkapnya

Cerita Sutrisno Menolong 2 Siswa yang Diseruduk Truk Ugal-ugalan di Tangerang

3 hari lalu

Cerita Sutrisno Menolong 2 Siswa yang Diseruduk Truk Ugal-ugalan di Tangerang

Dua korban truk ugal-ugalan di Tangerang adalah siswa perempuan yang baru pulang sekolah.

Baca Selengkapnya

Viral Truk Ugal-ugalan di Tangerang, Bagaimana Kabarnya Kini?

3 hari lalu

Viral Truk Ugal-ugalan di Tangerang, Bagaimana Kabarnya Kini?

Truk ugal-ugalan di Tangerang menyebabkan tiga orang dilarikan rumah sakit dan banyak kendaraan yang rusak.

Baca Selengkapnya