Sony Vaio Tawarkan Ketangguhan Sang 'Pahlawan'  

Reporter

Editor

Kamis, 11 Maret 2010 15:03 WIB

Laptop Sony Vaio seri Z

TEMPO Interaktif, Saat akan membeli komputer, sebagian pengguna masih dihantui pemikiran bahwa mereka bakal menghadapi dua pilihan: desain atau performa. Jika desain yang dicari, misalnya laptop ramping dan tipis, performa yang didapat bakal tak sesuai dengan keinginan. Sebaliknya, jika performa yang diinginkan, mimpi punya laptop dengan desain bagus terpaksa dikorbankan.

Pemikiran tersebut tak selalu benar. Pasalnya, sejumlah vendor komputer kini berupaya memahami momok yang sering dihadapi pengguna itu. Seperti Sony, akhir-akhir ini telah beberapa kali meluncurkan laptop yang mengutamakan keapikan desain tanpa mengorbankan performa.

Produk terbarunya adalah laptop Vaio seri Z, yang diperkenalkan bersamaan dengan Vaio E, pada pertengahan bulan lalu. Selain desain stylish dan ramping, Vaio Z menawarkan performa total untuk berbagai penggunaan. Tak mengherankan jika seri ini diunggulkan Sony Indonesia pada tahun ini.

"Vaio seri Z menjadi 'hero' (pahlawan) kami karena kemampuan komputasinya yang tinggi dan ketangguhannya," kata IT Store Sales Division PT Sony Indonesia Wilsam Tanto dalam acara press session dan diskusi Vaio seri Z dan E di Jakarta, Kamis pekan lalu.

Seri Z hadir dalam tiga model, masing-masing dilengkapi Quad SSD (solid-state drive) inovatif berkemampuan besar. Satu model menggunakan Intel Core i7-620M 2,66 GHz dengan Turbo Boost hingga 3,33 GHz, sedangkan dua model lainnya memakai Intel Core i5-540M 2,53 GHz dengan Turbo Boost hingga 3,06 GHz.

Dua faktor--SSD dan prosesor--ini menjadi "penentu" performa sebaik desktop PC yang ditawarkan seri ini. Pembaca tentu mafhum, Core i7 dan Core i5 adalah prosesor terbaru Intel, yang memiliki kemampuan luar biasa untuk menyelesaikan berbagai pekerjaan berat.

Sedangkan Quad SSD memiliki kecepatan lebih signifikan dibanding HDD (hard disk drive) konvensional, yakni 6 kali lebih cepat saat memindahkan data. Ini meminimalkan waktu yang dibutuhkan dalam bekerja. Adapun sistem operasinya adalah Microsoft Windows 7 Professional 64 bit. Laptop ini memang disasarkan untuk profesional dengan mobilitas tinggi.

Seri ini juga ditanami dua akselerator grafis, eksternal NVIDIA GeForce GT 330M GPU dengan teknologi CUDA, dan internalnya, Intel Graphics Media Accelerator HD. Laptop ini dilengkapi sistem Dynamic Hybrid Graphics. Dengan mode Auto, otomatis akan memilih external GPU saat performa grafis dibutuhkan, seperti memutar video atau menjalankan aplikasi CAD. Selebihnya akan menggunakan internal GPU untuk menghemat baterai.

Advertising
Advertising

Vaio Z memiliki layar lebar LCD 13,1 inci dengan definisi tinggi penuh (Full HD), resolusi 1.920 x 1.080. Layarnya dengan LED backlight dan 96 persen coverage Adobe RGB, pertama kalinya dalam sejarah laptop Vaio. Fitur ini memungkinkan layar mereproduksi lebih banyak warna asli, sehingga pengguna bisa menikmati pemutaran content HD. Area tampilan layarnya juga ditingkatkan 1,5 kali ketimbang resolusi layar 1.600 x 900. Pengguna bisa melihat lebih banyak jendela pada saat bersamaan.

Sementara itu, papan ketiknya ditanami backlit keyboard dengan sensor lampu. Selain mengendalikan penerangan layar LCD, sensor ini akan mendeteksi cahaya di sekeliling kita, dan menyala saat laptop dipakai pada kondisi gelap.

Laptop dengan dua pilihan warna, hitam dan karbon premium, ini telah menjalani drop test. Ketangguhannya didapat dari aluminium dan hybrid carbon yang digunakan pada bodinya. Satu pelat aluminium dipakai pada sandaran tangan untuk memaksimalkan kekuatan, sedangkan hybrid carbon pada panel atas. Meski tangguh, bahan tersebut tetap membuatnya ringan. Tiga model Vaio Z berbobot 1,3 hingga 1,4 kilogram saja.

Last but not least, seri ini dilengkapi tombol Vaio untuk mengaktifkan Media Gallery hanya dengan sekali tekan, untuk menikmati koleksi foto, video, atau musik. Kendati untuk profesional, fitur hiburan memang tetap diperhatikan.

Seperti juga pada Vaio seri E, yang menawarkan fasilitas hiburan Full HD. Laptop dengan layar lebar 15,5 inci ini mampu memutar video dengan resolusi 1.920 x 1.080. Vaio E juga dilengkapi Dolby Home Theater untuk efek suara surround. Port HDMI untuk mengkoneksikan laptop ke televisi HD disediakan, agar pengguna bisa menonton film di layar lebih besar.

Sedangkan prosesor Intel Core i3-nya diintegrasikan dengan grafis ATI Mobility Radeon HD atau grafis HD Intel Graphics Media Accelerator, untuk kecepatan proses saat memutar video atau bermain game. Seri E ini memang disasarkan untuk anak muda penggemar game. Vaio seri Z dan E sudah tersedia di Indonesia. Seri Z, yang berada di kelas premium, dibanderol mulai US$ 2.049 hingga US$ 2.899. Adapun Vaio E dilepas pada harga US$ 899-1.199.

DIMAS | DIAN Y

Berita terkait

Cara Melihat Password WiFi yang Sudah Terhubung di HP dan Laptop

4 hari lalu

Cara Melihat Password WiFi yang Sudah Terhubung di HP dan Laptop

Berikut adalah beberapa cara untuk melihat password WiFi yang sudah terhubung di HP dan laptop.

Baca Selengkapnya

3 Cara Uninstall Aplikasi di Laptop untuk Windows 10

5 hari lalu

3 Cara Uninstall Aplikasi di Laptop untuk Windows 10

Menghapus atau uninstall aplikasi dapat meringankan beban sistem operasi laptop. Berikut cara uninstall aplikasi di laptop untuk Windows 10.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi Laptop Gaming Murah di Bawah 15 Juta dan Spesifikasinya

8 hari lalu

Rekomendasi Laptop Gaming Murah di Bawah 15 Juta dan Spesifikasinya

Berikut rekomendasi laptop gaming murah lengkap dengan harga dan spesifikasinya. Laptop gaming umumnya sudah dibekali dengan pendingin khusus.

Baca Selengkapnya

Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

8 hari lalu

Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

Sebagai platform komunikasi yang banyak digunakan orang, WhatsApp juga dapat digunakan melalui laptop. Ini cara download WhatsApp di laptop.

Baca Selengkapnya

HP Luncurkan Laptop EliteBook 635 Aero G11 di Jepang, Ini Spesifikasinya

12 hari lalu

HP Luncurkan Laptop EliteBook 635 Aero G11 di Jepang, Ini Spesifikasinya

Laptop EliteBook 635 Aero G1 ditenagai CPU AMD Ryzen 5 8640U atau Ryzen 7 8840U yang disokong sistem operasi Windows 11 Pro.

Baca Selengkapnya

5 Rekomendasi Laptop untuk Mahasiswa yang Harganya Terjangkau

21 hari lalu

5 Rekomendasi Laptop untuk Mahasiswa yang Harganya Terjangkau

Tak perlu bingung saat akan membeli laptop. Berikut ini rekomendasi laptop untuk mahasiswa yang ramah kantong dengan kualitas terbaik.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi Laptop 5 Jutaan untuk Hiburan hingga Bekerja

21 hari lalu

10 Rekomendasi Laptop 5 Jutaan untuk Hiburan hingga Bekerja

Kini sudah tersedia banyak pilihan laptop sesuai kebutuhan. Jika budget Anda tidak besar, berikut rekomendasi laptop 5 jutaan.

Baca Selengkapnya

Spesifikasi Lengkap Laptop Huawei Matebook D14, Harga Mulai dari Rp 8 Juta

25 hari lalu

Spesifikasi Lengkap Laptop Huawei Matebook D14, Harga Mulai dari Rp 8 Juta

Masa first sale laptop Huawei Matebook D14 akan berlangsung hingga pertengahan April 2024. Harganya berkisar 8-10 juta.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi Laptop Gaming Mulai dari 10 Jutaan

25 hari lalu

10 Rekomendasi Laptop Gaming Mulai dari 10 Jutaan

Rekomendasi laptop gaming Rp 10 jutaan dari berbagai merek ternama, mulai dari Acer, Advan, Asus, Axioo, HP, Lenovo, hingga MSI.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi Laptop Rp 5 Jutaan, Bisa untuk Multitasking

25 hari lalu

10 Rekomendasi Laptop Rp 5 Jutaan, Bisa untuk Multitasking

Berikut rekomendasi laptop Rp5 jutaan dari berbagai merek ternama, mulai dari Acer, Asus, HP, hingga Lenovo dengan SSD sampai 512 GB.

Baca Selengkapnya