iPhone 4 Mendarat di 12 Kota  

Reporter

Editor

Selasa, 14 Desember 2010 16:56 WIB

iPhone 4. AP/Kin Cheung

TEMPO Interaktif, Jakarta - PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) bakal menggeber penjualan iPhone langsung di 12 kota di Indonesia. Penjualan bakal berlangsung mulai Jumat, besok. Direktur Utama Telkomsel Sarwoto Atmosutarno mengatakan peluncuran iPhone 4 untuk melanjutkan komitmen perusahaan memenuhi kebutuhan gaya hidup konsumen. Kami ingin menghadirkan pengalaman mobile lifedata-style terbaik untuk masyarakat,” ujar Sarwoto dalam siaran persnya.

Telkomsel akan menjual iPhone 4 di 15 GraPARI di Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, Medan, Pekanbaru, Palembang, Balikpapan, Manado, dan Makassar. Para pecinta iPhone juga bisa mendapatkannya di outlet resmi Apple Premium Reseller (iBox, eStore, EMAX, PCMax, Infinite), Oke Shop, Sarindo, Telesindo Shop, Global Teleshop, dan Selular Shop. Telkomsel menggelar pameran dan penjualan bundling layanan data di Senayan City, Mal Kelapa Gading 3 dan Tunjungan Plaza Surabaya.

iPhone 4 hadir dengan desain ramping dari bahan kaca dan stainless steel. Besutan Apple ini mempunyai fitur FaceTime untuk video call dan Retina display Apple. Kedua fitur ini menampilkan gambar, video yang tajam dan beresolusi tinggi. Ponsel pintar ini juga dilengkapi dengan kamera 5 megapiksel dengan flash LED, fitur perekam video High Definition, prosesor A4 Apple, giroskop 3-axis.

Apple mengklaim ponsel ini mempunyai baterei yang kuat. Sehingga memungkinkan waktu bicara lebih lama hingga 40 persen. Di dalamnya dibenami platform versi terbaru, iOS4 dengan lebih dari 100 fitur baru. Bisa terakses pada 300 ribu aplikasi termasuk iMovie untuk iPhone 4.

Telkomsel menawarkan paket bundling dengan tambahan gratisan bicara, sms dan akses data hingga 1 GB. Perusahaan ini juga menyediakan paket bundling iPhone 4 berkapasitas 16 Gigabita seharga Rp 6,9 juta dan Rp 8,19 juta untuk iPhone 4 berkapasitas 32 Gigabita. Sedangkan bagi pemilik kartu Halo, Telkomsel menawarkan dalam tiga paket yakni kartu Halo Turbo, Turbo Plus dan Turbo Premium.

DIAN YULIASTUTI

Berita terkait

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

1 hari lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Mengapa Militer Korea Selatan Larang Anggotanya Gunakan Produk Apple?

1 hari lalu

Mengapa Militer Korea Selatan Larang Anggotanya Gunakan Produk Apple?

Ada dugaan bahwa militer Korea Selatan takut akan terjadinya kebocoran data akibat teknologi yang ada di perangkat Apple.

Baca Selengkapnya

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

1 hari lalu

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.

Baca Selengkapnya

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

2 hari lalu

iPad Pro Terbaru Dirilis Bulan Depan, Gawai Perdana Apple yang Punya Chip M4

Sejumlah peningkatan fitur iPad Pro bocor ke publik. Salah satunya soal pemakaian chip M4 untuk menyokong AI.

Baca Selengkapnya

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

3 hari lalu

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

Presiden Jokowi menerima lawatan Bos Microsoft Satya Nadella. Sebelumnya, Bos Apple Tim Cook juga telah menemui Jokowi. Apa yang dibahas?

Baca Selengkapnya

Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

4 hari lalu

Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

Jika Anda tak ingin menerima SMS spam atau penipuan, lakukan ikuti langkah berikut.

Baca Selengkapnya

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

4 hari lalu

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

Apple telah secara aktif membangun reputasi untuk pengembangan AI yang bertanggung jawab, bahkan sampai melisensikan data pelatihan secara etis.

Baca Selengkapnya

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

4 hari lalu

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

Menurut keterangan Apple, tiga aplikasi AI itu melabeli dirinya sebagai generator seni. Sudah ada di App Store dua tahun.

Baca Selengkapnya

Alasan Militer Korea Selatan Bakal Larang Penggunaan iPhone dan Apple Watch

6 hari lalu

Alasan Militer Korea Selatan Bakal Larang Penggunaan iPhone dan Apple Watch

Militer Korea Selatan melarang anggotanya menggunakan iPhone bahkan Apple Watch. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

6 hari lalu

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

Apple dikabarkan sedang mengembangkan sistem AI dengan model bahasa besar (LLM) untuk mengaktifkan fitur Device Generative AI di perangkatnya.

Baca Selengkapnya