Seekor Penyu Tempayan Terdampar di Empang

Reporter

Editor

Senin, 2 Juli 2012 16:42 WIB

Penyu Tempayan (Carreta carreta). californiaherps.com

TEMPO.CO , Cilacap - Seekor Penyu Tempayan atau Carreta carreta ditemukan sedang terdampar di sebuah empang milik warga Desa Ujungmanik Kawunganten, Cilacap. Penyu jenis ini terakhir kali terlihat pada 2010 di pesisir pantai sebelah timur Pulau Nusakambangan.

“Penyu tempayan sudah lama tidak terlihat di Cilacap, cukup aneh,” kata Pengendali Ekosistem Hutan BKSDA Jawa Tengah Seksi Konservasi Wilayah II Pemalang-Cilacap, Teguh Arifianto, Senin, 2 Juli 2012.

Menurut dia, biasanya penyu tempayan hanya terlihat di wilayah Nusakambangan yang berbatasan langsung dengan Samudera Indonesia. Di pulau penjara itu penyu biasa bertelur karena tempatnya yang tersembunyi dari kegiatan manusia.

Teguh menuturkan pihaknya pernah melakukan survei populasi penyu di Nusakambangan. Saat itu tim survei tidak berhasil menemukan keberadaan penyu. Hanya, mereka berhasil menemukan jejak penyu di pulau itu.

Terdamparnya penyu di empang milik warga cukup mengejutkan. Pasalnya, kata dia, jarak antara Nusakambangan dan desa tempat penemuan penyu ini cukup jauh, yakni sekitar tiga kilometer.

“Bisa jadi terdampar karena terbawa arus sungai dan masuk ke empang,\" kata dia. Teguh menduga penyu itu sedang mencari tempat untuk bertelur.

Agar tak menjadi sasaran pembantain masyarakat, ia berencana melepas penyu itu ke Samudera Indonesia. “Penyu ini harus dilepaskan karena salah satu hewan dilindungi dan cukup langka,” katanya.

Penyu yang terdampar itu ditemukan oleh Sukiman, 46 tahun, di empangnya. “Panjangnya sekitar 1 meter, lebar 80 sentimeter, dan berat sekitar 100 kilogram,” katanya.

Menurut Sukiman, setelah menemukan penyu tersebut kemudian ia letakkan di dalam bak kamar mandi. Setelah diangkat, banyak warga yang ingin membeli penyu tersebut dan menawarnya hingga Rp 250 ribu, tapi ia menolaknya. “Saya tahunya penyu termasuk dilindungi dan tidak boleh disembelih,” kata dia.

ARIS ANDRIANTO

Berita lainnya:
Nenek Moyang Manusia Pemakan Daun

Galaxy Nexus Dilarang di AS, Saham Samsung Jatuh

Ini Robot Jawara Nasional 2012

Bill Gates: Anak Sekolah Tak Cocok Pakai Tablet

Apple Bayar Rp 563 Miliar untuk Nama iPad di Cina

Pesawat Nirawak AS Rawan Sabotase

Microsoft Indonesia Luncurkan Public Cloud

Apple Tuntut Nama Domain iPad3.com

Kontes Robot Nasional Baru untuk Pembelajaran

Berita terkait

Lima Bulan, KKP Proses 33 Kasus Penangkapan Ikan Destruktif

28 Mei 2019

Lima Bulan, KKP Proses 33 Kasus Penangkapan Ikan Destruktif

KKP telah memproses 33 kasus penangkapan ikan dengan cara merusak atau destructive fishing selama Januari hingga Mei 2019.

Baca Selengkapnya

Menjadikan Penangkaran Tukik sebagai Daya Tarik di Seruyan

21 Agustus 2017

Menjadikan Penangkaran Tukik sebagai Daya Tarik di Seruyan

Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah akan menjadikan penangkaran anak penyu atau tukik sebagai salah satu daya tarik wisata

Baca Selengkapnya

Polisi Berau Gagalkan Penyelundupan 4.600 Telur Penyu  

27 Agustus 2016

Polisi Berau Gagalkan Penyelundupan 4.600 Telur Penyu  

Kabupaten Berau memiliki kawasan konservasi penyu di gugus Kepulauan Derawan, khususnya di Pulau Sangalaki.

Baca Selengkapnya

Pariaman Bayar Penemu Telur Penyu Rp 3.000 per Butir

26 Januari 2016

Pariaman Bayar Penemu Telur Penyu Rp 3.000 per Butir

Kota Pariaman menganggarkan Rp 100 juta untuk melindungi penyu.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Menyelamatkan Penyu Sisik di Pulau Bangka  

15 September 2015

Begini Cara Menyelamatkan Penyu Sisik di Pulau Bangka  

Penyu jenis sisik dan hijau mulai punah di Pulau Bangka, Provinsi Bangka Belitung karena habitatnya terganggu oleh aktivitas manusia di laut.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Larang Tradisi Makan Daging Penyu di Mentawai

25 Mei 2015

Pemerintah Larang Tradisi Makan Daging Penyu di Mentawai

Kasus keracunan penyu sudah sering terjadi di Mentawai.

Baca Selengkapnya

Kabar Gembira, Populasi Penyu Sisik Mulai Pulih

23 Mei 2015

Kabar Gembira, Populasi Penyu Sisik Mulai Pulih

Populasi penyu sisik (Eretmochelys imbricata) di Pasifik Selatan diketahui mulai pulih.

Baca Selengkapnya

Di Sangalaki, Pencurian Telur Penyu Hijau Melonjak Drastis

13 Maret 2015

Di Sangalaki, Pencurian Telur Penyu Hijau Melonjak Drastis

Pada 2014, ada 99 sarang penyu yang hilang dicuri.

Baca Selengkapnya

Gunungkidul Tetapkan 10 Titik Konservasi Penyu

24 Oktober 2014

Gunungkidul Tetapkan 10 Titik Konservasi Penyu

Sepuluh titik pantai itu direkomendasikan agar tidak dibuka sebagai lokasi wisata pantai umum, tapi wisata minat khusus.

Baca Selengkapnya

Penyu Tetasan Semi Alami Dilepaskan ke Selat Bali  

26 Juni 2014

Penyu Tetasan Semi Alami Dilepaskan ke Selat Bali  

Untuk menyelamatkan telur-telur penyu itu dari pencurian, yayasan membangun tempat penetasan semi alami di pantai tersebut.

Baca Selengkapnya