Akhir Tahun, Pengguna Data Telkomsel Melonjak  

Reporter

Selasa, 16 Desember 2014 05:00 WIB

Telkomsel

TEMPO.CO, Jakarta - Operator seluler PT Telkomsel memprediksi kenaikan trafik data Internet pada Natal dan tahun baru 2015 sebesar 25,99 persen atau 1.100 terabita dibandingkan hari biasa. Kenaikan tersebut merupakan yang tertinggi dibandingkan layanan lain, seperti suara dan pesan singkat (SMS).

"Saat ini semakin banyak pelanggan yang berbagi momen lewat media sosial dan chatting," ujar Direktur Utama Telkomsel Alex J. Sinaga, melalui siaran tertulis, Senin, 15 Desember 2014.

Terlebih, kata Alex, saat ini pelanggan sudah bisa menikmati jaringan 4G long term evolution (LTE) dengan kualitas yang lebih stabil. Adapun layanan 4G Telkomsel sudah resmi meluncur di Jakarta dan Bali.

Selain data, layanan suara juga diperkirakan meningkat sebesar 9,61 persen dibandingkan hari biasa, atau menjadi 1,5 miliar menit. Sedangkan trafik SMS diprediksi naik 14,14 persen atau menjadi 1,105 miliar SMS.

Untuk mengantisipasi lonjakan trafik, Telkomsel menyiapkan penanganan pelanggan atau visitor location register (VLR) sebesar 1,2 persen atau 214 juta pelanggan. Adapun kapasitas home location register (HLR) sebesar 303 juta pelanggan masih dianggap mencukupi.

Selanjutnya, base station controller (BSC) yang mengkoordikasikan beberapa base transceiver station (BTS) ditambah menjadi 831 buah. Penambahan tersebut naik 8,34 persen dibandingkan tahun lalu. Kapasitas online charging system (OCS) juga ditingkatkan sebesar 20 persen, atau menjadi 156 juta.

Telkomsel juga mengidentifikasi 643 titik keramaian yang akan dipadati pelanggan di seluruh Indonesia. Titik tersebut diberi nama Premium, yang merupakan kepedekan dari public services, religious events, entertainment events, mall and shopping center, indoor events, uniqueness, dan massive crowd.

Perusahaan menghadirkan 67 compact mobile BTS. Dari segi layanan, terdapat 268 mobile gerai layanan Telkomsel atau GraPARI. "Kami berharap dengan antisipasi tersebut, dapat meningkatkan komunikasi dan juga layanan data," kata Alex.

SATWIKA MOVEMENTI

Berita Terpopuler
Susi: Jangankan Cina, Amerika pun Kita Lawan
Sebab Rupiah Jadi Mata Uang 'Sampah'

Jokowi Catat Sejarah Jika Datang ke Raker BPK

Pengguna Instagram Ungguli Twitter

Rupiah Diprediksi Menguat Pekan Ini

Berita terkait

Telkomsel Jaga Bumi Peringati Hari Bumi Sedunia

2 hari lalu

Telkomsel Jaga Bumi Peringati Hari Bumi Sedunia

Lebih dari 15 ribu pohon telah ditanam di 8 lokasi sepanjang tahun 2023 sebagai bagian dari program Telkomsel Jaga Bumi Carbon Offset. Selain itu, lebih dari 75 ribu pavement block dan 20 ribu phone holder diproduksi dari limbah plastik dan bekas cangkang kartu SIM melalui program Waste Management.

Baca Selengkapnya

Telkomsel Sukses Kawal Aktivitas Digital Pelanggan saat Ramadan dan Idul Fitri

8 hari lalu

Telkomsel Sukses Kawal Aktivitas Digital Pelanggan saat Ramadan dan Idul Fitri

Melalui optimalisasi jaringan broadband terdepan serta ketersediaan produk dan layanan bernilai tambah, Telkomsel sukses mengawal momen Ramadan dan Idul Fitri.

Baca Selengkapnya

Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

8 hari lalu

Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

Cara mendapatkan SIM Card bagi turis di Indonesia bisa dilakukan dengan menyesuaikan operator seluler yang dipilih. Berikut langkahnya.

Baca Selengkapnya

eSIM Telkomsel Kini Bisa Dinikmati Pengguna Lokal, Begini Cara Membeli dan Aktivasinya

22 hari lalu

eSIM Telkomsel Kini Bisa Dinikmati Pengguna Lokal, Begini Cara Membeli dan Aktivasinya

Paket termurah eSIM Telkomsel dipatok Rp 25.000 untuk kuota internet 1 GB dan internet lokal 5 GB.

Baca Selengkapnya

Telkomsel Enterprise Rilis Riset Ramadan Insight 2024

26 hari lalu

Telkomsel Enterprise Rilis Riset Ramadan Insight 2024

Ramadan Insight 2024 dapat dijadikan panduan bagi para pelaku bisnis untuk menjangkau pasar yang lebih luas.

Baca Selengkapnya

Hiburan di Rumah kian Seru dengan IndiHome Paket Movie Terbaru

26 hari lalu

Hiburan di Rumah kian Seru dengan IndiHome Paket Movie Terbaru

Khusus pelanggan baru dapat paket Netflix Basic, IndiHomeTV, dan video streaming lainnya yang bekerja sama dengan Telkomsel.

Baca Selengkapnya

LinkAja Dapat Pendanaan Investasi Strategis dari Mitsui

29 hari lalu

LinkAja Dapat Pendanaan Investasi Strategis dari Mitsui

Aksi korporasi BUMN dan LinkAja untuk memperkuat ekosistem dan strategi bisnis, termasuk potensi kolaborasi di dalam ekosistem BUMN.

Baca Selengkapnya

Bantu Renovasi Sekolah Rusak melalui Paket Super Seru Telkomsel

31 hari lalu

Bantu Renovasi Sekolah Rusak melalui Paket Super Seru Telkomsel

Donasi Super Seru merupakan peran aktif Telkomsel menyikapi data BPS yang menunjukkan tingginya jumlah ruang kelas yang rusak di tingkat SD.

Baca Selengkapnya

Telkomsel Jaga Data jadi Solusi Hadapi Modus Penipuan Online

33 hari lalu

Telkomsel Jaga Data jadi Solusi Hadapi Modus Penipuan Online

Telkomsel menghadirkan Telkomsel Jaga Data sebagai upaya berkelanjutan meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pencegahan kejahatan online.

Baca Selengkapnya

Kabel Menjuntai Celakai Luthfi, LBH Medan Somasi Tiga Perusahaan: Telkom, Telkomsel dan Indihome

33 hari lalu

Kabel Menjuntai Celakai Luthfi, LBH Medan Somasi Tiga Perusahaan: Telkom, Telkomsel dan Indihome

YLBHI-LBH Medan akan melakukan somasi hingga melaporkan Telkom, Telkomsel, dan IndiHome ke polisi karena diduga pemilik kabel yang menjerat Luthfi.

Baca Selengkapnya