Angkatan Udara AS Pilih SpaceX untuk Luncurkan Pesawat Mata-mata

Reporter

Editor

Erwin prima

Rabu, 7 Juni 2017 10:10 WIB

Pesawat X-37B mendarat di fasilitas pendaratan NASA Kennedy Space Center di Florida, Minggu 7 Mei 2017. Kredit: USAF/Space

TEMPO.CO, Washington DC - Sekretaris Angkatan Udara AS Heather Wilson mengungkapkan bahwa misi kelima yang akan datang dari pesawat antariksa Angkatan Udara AS, X-37B, akan diluncurkan ke luar angkasa oleh sebuah roket Falcon 9. Peluncuran SpaceX itu dijadwalkan untuk bulan Agustus.

Baca: Pesawat Antariksa AS X-37B Kembali ke Bumi Setelah Misi 718 Hari

Wilson mengatakan bahwa kemunculan industri ruang angkasa telah terbukti memberi keuntungan bagi militer AS. "Manfaat yang kami lihat sekarang adalah kompetisi," katanya pada hari Selasa 6 Juni 2017, dalam sebuah pertemuan Komite Angkatan Bersenjata Senat AS.

"Ada beberapa hal yang sangat menarik terjadi di ruang komersial yang membuka kesempatan untuk akses ke antariksa dengan harga yang sangat kompetitif," tambahnya.

Pengakuan tersebut muncul sebagai jawaban atas pertanyaan dari Senator Martin Heinrich, yang menanyakan kemampuan militer untuk menanggapi secara cepat kebutuhan antariksa militer.

Setelah mengambil model X-37B dan menunjukkannya kepada anggota komite, Wilson mengatakan bahwa hadirnya perusahaan seperti SpaceX, dan juga perusahaan peluncuran lainnya, memperluas kapasitas militer dan menurunkan biaya secara signifikan.

Militer AS belum mengatakan apa yang telah dilakukan X-37B di antariksa selama bertahun-tahun, selain melanjutkan pengembangan operasi untuk teknologi kendaraan luar angkasa yang dapat digunakan kembali.

Angkatan Udara AS sendiri memiliki dua pesawat antariksa X-37B, dan sejak 2010 masing-masing telah menerbangkan dua misi ke luar angkasa. Penerbangan tersebut berkisar antara 224 sampai 717 hari.

X-37B, yang otonom dan terlihat seperti versi miniatur pesawat ulang-alik antariksa NASA, diluncurkan di atas sebuah roket dan mengorbit Bumi sebelum kembali dan mendarat di landasan pacu.

Baca: Boeing Akan Bangun Pesawat Antariksa Militer AS XS-1 - Tempo.co

Untuk empat misi pertama pertama, pesawat antariksa X-37B yang dikembangkan Boeing itu telah diluncurkan di atas roket Atlas V, kendaraan tempur militer yang diproduksi oleh United Launch Alliance.

ARSTECHNICA | ERWIN Z

Berita terkait

3 Polemik TikTok di Amerika Serikat

18 menit lalu

3 Polemik TikTok di Amerika Serikat

DPR Amerika Serikat mengesahkan rancangan undang-undang yang akan melarang penggunaan TikTok

Baca Selengkapnya

Pasukan Inggris Mungkin Ditugaskan Mengirimkan Bantuan dari Dermaga ke Gaza

9 jam lalu

Pasukan Inggris Mungkin Ditugaskan Mengirimkan Bantuan dari Dermaga ke Gaza

Pasukan Inggris mungkin ditugaskan untuk mengirimkan bantuan ke Gaza dari dermaga lepas pantai yang sedang dibangun oleh militer Amerika Serikat

Baca Selengkapnya

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

10 jam lalu

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

Percepatan bantuan militer senilai US$6 miliar ke Ukraina mencerminkan kepanikan yang dirasakan oleh pemerintahan Joe Biden dan Kongres AS

Baca Selengkapnya

WSJ: Putin Mungkin Tak Perintahkan Pembunuhan Navalny

11 jam lalu

WSJ: Putin Mungkin Tak Perintahkan Pembunuhan Navalny

Badan-badan intelijen AS sepakat bahwa presiden Rusia mungkin tidak memerintahkan pembunuhan Navalny "pada saat itu," menurut laporan.

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

13 jam lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Ditipu Elon Musk Palsu Hingga Judi Online Kejahatan Transnasional

1 hari lalu

Top 3 Dunia: Ditipu Elon Musk Palsu Hingga Judi Online Kejahatan Transnasional

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 26 April 2024 diawali oleh kabar seorang wanita di Korea Selatan ditipu oleh orang yang mengaku sebagai Elon Musk

Baca Selengkapnya

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

1 hari lalu

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

Polisi Amerika Serikat secara brutal menangkap para mahasiswa dan dosen di sejumlah universitas yang menentang genosida Israel di Gaza

Baca Selengkapnya

Prabowo Terima Telepon Menteri Pertahanan AS, Berikut Profil Lloyd Austin

1 hari lalu

Prabowo Terima Telepon Menteri Pertahanan AS, Berikut Profil Lloyd Austin

Presiden terpilih Prabowo Subianto menerima telepon dari Menhan AS. Berikut jenjang karier dan profil Lloyd Austin.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

1 hari lalu

Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

Mahasiswa Universitas Columbia mengajukan pengaduan terhadap universitas di New York itu atas tuduhan diskriminasi dalam protes pro-Palestina

Baca Selengkapnya

Konflik TikTok dengan AS Makin Panas: ByteDance Mau Jual?

1 hari lalu

Konflik TikTok dengan AS Makin Panas: ByteDance Mau Jual?

Bagaimana nasib TikTok di AS pasca-konflik panas dan pengesahan RUU pemblokiran aplikasi muncul di sana?

Baca Selengkapnya