Daya Tahan Asus Zenfone 4 Max Pro Diklaim Ungguli iPhone 7

Reporter

Jumat, 8 September 2017 06:10 WIB

Asus Zenfone 4 Max Pro. (youtube/asus)

TEMPO.CO, Jakarta - Hadir dengan baterai berkapasitas 5.000mAh, daya tahan Zenfone 4 Max Pro diklaim Asus bisa mengungguli iPhone 7 Plus dan Oppo F3 Plus.

Dalam pluncuran Zenfone 4 Max Pro, di Jakarta, Kamis, Asus Indonesia Head of Public Relation, Muhammad Firman, mengungkapkan hasil tes yang dilakukan pada tiga ponsel tersebut.

Hasilnya, Zenfone 4 Max Pro mampu bertahan selama 12 jam 45 menit untuk menonton video online. Sedangkan iPhone 7 Plus dan Oppo F3 Plus masing-masing 5 jam 52 menit dan 7 jam 20 menit. Sebagai informasi, iPhone 7 Plus memiliki kapasitas baterai 2.900mAh, sementara Oppo F3 Plus 4.000mAh.

Zenfone 4 Max Pro dilengkapi fitur ASUS PowerMaster, teknologi power-management yang disebut dapat mengoptimalkan penggunaan daya baterai sekaligus memastikan keamanan dan performa baterai.

"Ada battery modes, battery-saving options dan juga auto-start manager," kata Firman.

Battery modes menyajikan beberapa pilihan pengguna bisa memilih setting performance kalau mereka ingin menjalankan game 3D misalnya, tetapi kalau lebih banyak di luar ruangan bisa menggunakan power saving agar lebih hemat.

"Battery-saving option pengguna dapat menghentikan aplikasi-aplikasi di belakang background yang menguras baterai," kata Firman. "Sedangkan auto-start managerset aplikasi mana saja yang otomatis dinyalakan saat pengguna menggunakan ponselnya."

Seperti halnya varian Zenfone Max terdahulu, varian baru tersebut juga dapat berfungsi sebagai powerbank. Tidak hanya itu, mengunggulkan segi baterai, Asus juga membekali Zenfone 4 Max Pro dengan kemampuan reverse charging yang diklaim dua kali lebih cepat. "Cukup dengan charging 15 menit dia (Zenfone 4 Max Pro) bisa menyediakan waktu bicara hingga 3 jam," kata Firman.

ANTARA

Berita terkait

Asus Zenfone 11 Ultra Peroleh Sertifikasi SDPPI, Tanda Segera Meluncur di Tanah Air?

17 Januari 2024

Asus Zenfone 11 Ultra Peroleh Sertifikasi SDPPI, Tanda Segera Meluncur di Tanah Air?

Kata "Ultra" pada model Asus ini bisa merujuk pada varian layar yang lebih besar.

Baca Selengkapnya

ASUS Akan Rilis Zenfone 10 yang Mungil, Ada 5 Varian Warna Sporty

20 September 2023

ASUS Akan Rilis Zenfone 10 yang Mungil, Ada 5 Varian Warna Sporty

ASUS Indonesia mengumumkan akan meluncurkan ponsel baru, Zenfone 10 pada 29 September 2023.

Baca Selengkapnya

Asus akan Matikan Lini Ponsel ASUS Zenfone, Alasannya?

30 Agustus 2023

Asus akan Matikan Lini Ponsel ASUS Zenfone, Alasannya?

Sebagai bagian dari rencana restrukturisasi, Asus akan menutup divisi ASUS Zenfone sepenuhnya.

Baca Selengkapnya

Asus Zenfone 6 Resmi Dirilis, Ini Spesifikasi dan Harganya

17 Mei 2019

Asus Zenfone 6 Resmi Dirilis, Ini Spesifikasi dan Harganya

Asus Zenfone 6 hadir dengan performa powerful dilengkapi dengan fitur Flip Camera

Baca Selengkapnya

ASUS ZenFone Max Pro M2 Mulai Dijual Offline di 12 Toko Ini

15 Desember 2018

ASUS ZenFone Max Pro M2 Mulai Dijual Offline di 12 Toko Ini

Penjualan perdana ASUS ZenFone Max Pro M2 secara offline sudah dimulai sejak Jumat, 14 Desember 2018.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik ASUS ZenFone Max Pro M2

11 Desember 2018

5 Fakta Menarik ASUS ZenFone Max Pro M2

ASUS resmi merilis ponsel pintar gaming, ASUS ZenFone Max Pro M2.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: ASUS ZenFone Max Pro M2

10 Desember 2018

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: ASUS ZenFone Max Pro M2

Top 3 Tekno berita hari ini dimulai dari topik tentang ASUS ZenFone Max Pro M2 yang akan rilis besok.

Baca Selengkapnya

Bocoran ASUS ZenFone Max Pro M2: Layar Gorilla Glass 6

7 Desember 2018

Bocoran ASUS ZenFone Max Pro M2: Layar Gorilla Glass 6

ASUS ZenFone Max Pro M2 akan dirilis di Indonesia pada Selasa, 11 Desember 2018.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Update Android Pie di ASUS ZenFone 5 Series

23 November 2018

Begini Cara Update Android Pie di ASUS ZenFone 5 Series

ASUS akan melakukan pembaruan untuk smartphone ZenFone 5 Series agar dapat menggunakan sistem operasi Android Pie.

Baca Selengkapnya

ASUS ZenFone 5 Series Kebagian Android Pie pada Januari 2019

23 November 2018

ASUS ZenFone 5 Series Kebagian Android Pie pada Januari 2019

Pengguna ZenFone 5, ZenFone 5Z, dan ZenFone 5Q dipastikan akan dapat menikmati sistem operasi Android Pie.

Baca Selengkapnya