Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: ASUS ZenFone Max Pro M2

image-gnews
Smartphone ASUS ZenFone Max Pro M2. Kredit: PCMag India
Smartphone ASUS ZenFone Max Pro M2. Kredit: PCMag India
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno berita hari ini dimulai dari topik tentang ASUS ZenFone Max Pro M2 yang akan rilis besok. ASUS ZenFone Max Pro M2 akan diluncurkan di Indonesia besok, 11 Desember 2018. Penerus ZenFone Max Pro M1 ini dipastikan akan tampil lebih powerful, karena bakal dipersenjatai chipset Snapdragon 660.

Baca juga: Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Angin Puting Beliung hingga Twitter

Selain itu, ada juga kabar seputar fakta di balik dokumen NASA tentang alien. Fox News menerbitkan artikel yang mengejutkan pekan lalu dengan tajuk "ilmuwan NASA mengatakan Bumi mungkin telah dikunjungi oleh alien”. Tidak lama, berita itu pun menjadi viral, dengan artikel serupa muncul di berbagai situs, seperti New York Post, Russia Today dan The Daily Wire.

Juga, ada kabar dari Qualcomm yang mendorong pembuata smartphone 5G. Pembuat chip mobile terbesar di dunia, Qualcomm, menggunakan smartphone 5G untuk menyingkirkan Intel dan Apple. Hal itu terlihat dalam pertemuan teknologi Qualcomm di Hawaii pekan lalu, sebagaimana dilaporkan CNET, 9 Desember 2018.

Baca juga: Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Tabut Musa di Ethiopia

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno:

1. ASUS ZenFone Max Pro M2 Rilis Besok, Simak Bocoran Spesifikasinya

Smartphone ASUS ZenFone Max Pro M2. Kredit: PCMag India

ASUS ZenFone Max Pro M2 akan diluncurkan di Indonesia besok, 11 Desember 2018. Penerus ZenFone Max Pro M1 ini dipastikan akan tampil lebih powerful, karena bakal dipersenjatai chipset Snapdragon 660.

"Saat merancang ZenFone Max Pro M2, kami tahu bahwa pengguna pasti ingin performa yang lebih kencang. Itulah mengapa kami memutuskan untuk menggunakan chipset powerful, Snapdragon 660," ujar Country Manager ASUS Indonesia Jimmy Lin, Ahad, 9 Desember 2018. "Tidak hanya powerful, chipset ini juga hemat daya sehingga ZenFone Max Pro M2 bisa menemani Anda lebih lama."

Chipset besutan Qualcomm itu memiliki kecepatan pemrosesan sebesar 1,95 GHz atau 100 MHz lebih tinggi dari Snapdragon 636 yang digunakan di ZenFone Max Pro M1. Chipset juga menggunakan CPU Kyro 260 yang dibangun dengan arsitektur ARM 14 nm FinFET. Dibandingkan generasi sebelumnya, Snapdragon 660 mampu menghadirkan performa hingga 20 persen lebih baik.

Baca selengkapnya: ASUS ZenFone Max Pro M2 Rilis Besok, Simak Bocoran Spesifikasinya

2. Fakta di Balik Dokumen NASA tentang Alien Kunjungi Bumi

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ilmuwan ingin menggunakan laser untuk memandu alien ke Bumi. Kredit: MIT News/Live Science

Fox News menerbitkan artikel yang mengejutkan pekan lalu dengan tajuk "ilmuwan NASA mengatakan Bumi mungkin telah dikunjungi oleh alien”. Tidak lama, berita itu pun menjadi viral, dengan artikel serupa muncul di berbagai situs, seperti New York Post, Russia Today dan The Daily Wire.

Artikel-artikel soal alien ini didasarkan pada dokumen di situs web NASA oleh Silvano Colombano, seorang peneliti di NASA Ames Research Center di Mountain View, California, sebagaimana dilaporkan Live Science, pekan lalu.

Artikel ini berpendapat bahwa para ilmuwan setidaknya harus menganggap serius gagasan bahwa alien mungkin telah mengunjungi planet Bumi. Tapi Colombano mengatakan kepada Live Science bahwa liputan tentang Fox News dan di tempat lain salah mengartikan apa yang dia katakan ketika dia menulisnya.

Baca selengkapnya: Fakta di Balik Dokumen NASA tentang Alien Kunjungi Bumi

3. Dorong Smartphone 5G, Langkah Qualcomm Singkirkan Apple dan Intel

Qualcomm Snapdragon 855. Kredit: The Verge

Pembuat chip mobile terbesar di dunia, Qualcomm, menggunakan smartphone 5G untuk menyingkirkan Intel dan Apple. Hal itu terlihat dalam pertemuan teknologi Qualcomm di Hawaii pekan lalu, sebagaimana dilaporkan CNET, 9 Desember 2018.

Satu demi satu, para eksekutif membandingkan perolehan kecepatan dan baterai prosesor Qualcomm yang akan menggerakkan ponsel dan laptop 5G dan 4G ke model-model milik pesaingnya, Intel dan Apple. Qualcomm memang baru saja mengumumkan prosesor andalan terbarunya untuk ponsel 5G, Snapdragon 855, pada Snapdragon Technology Summit di Hawaii, 4 Desember 2018.

Dengan prosesor baru itu Qualcomm menginginkan pangsa PC Intel, dan ingin menghukum Apple karena meninggalkan chip Qualcomm dari iPhone saat ini dan masa depan.

Baca selengkapnya: Dorong Smartphone 5G, Langkah Qualcomm Singkirkan Apple dan Intel

Selain tiga berita terpopuler di atas, Anda bisa membaca berita hari ini seputar sains dan teknologi hanya di kanal Tekno Tempo.co.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Survei Klaim Ponsel Oppo Paling Diminati di Indonesia Awal Tahun Ini, Berkat Oppo Reno 11 5G

1 hari lalu

Oppo Reno 11 5G (Oppo)
Survei Klaim Ponsel Oppo Paling Diminati di Indonesia Awal Tahun Ini, Berkat Oppo Reno 11 5G

Ponsel Oppo meraih 17,99 persen dan menyabet posisi pertama sebagai merek paling diminati masyarakat Indonesia.


Realme C65 Masuk Indonesia, Ponsel 2 Jutaan dengan Sertifikat Anti Lemot

3 hari lalu

Realme C65.
Realme C65 Masuk Indonesia, Ponsel 2 Jutaan dengan Sertifikat Anti Lemot

Realme C65 yang debut di Indonesia sejak 2 Mei 2024. Dengan jaminan lag-free 2 tahun, bagaimana harga dan spesifikasinya?


Ponsel Asing Bakal Disortir Balai Pengujian Perangkat, Dilarang Jual Bila Gagal Uji

5 hari lalu

Menteri Kominfo Budi Arie Setiadi ketika meninjau Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi (BBPPT) di Tapos Depok. Kamis, 2 Mei 2024 (Dok. Kominfo)
Ponsel Asing Bakal Disortir Balai Pengujian Perangkat, Dilarang Jual Bila Gagal Uji

Balai Pengujian Perangkat Telekomunikasi di Tapos, Depok, akan menjadi gerbang bagi produk gawai asing yang akan masuk ke pasar Indonesia.


Tuntutan dari Mahasiswa UGM, IPK 4,00 di Universitas Jember, serta Penyakit Akibat Polusi Mengisi Top 3 Tekno

6 hari lalu

Mahasiswa UGM menggelar aksi dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional di Balairung UGM Kamis, 2 Mei 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Tuntutan dari Mahasiswa UGM, IPK 4,00 di Universitas Jember, serta Penyakit Akibat Polusi Mengisi Top 3 Tekno

Topik tentang mahasiswa UGM menggelar aksi menuntut tranparansi biaya pendidikan menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Penyebab Aplikasi UTBK Mati, Panitia UTBK Sediakan Kemeja, Janji Microsoft

7 hari lalu

Para peserta UTBK SNBT di UNS mengikuti ujian di Gedung TIK UNS Solo, Jawa Tengah, Selasa, 30 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Penyebab Aplikasi UTBK Mati, Panitia UTBK Sediakan Kemeja, Janji Microsoft

Topik tentang kendala teknis mewarnai hari pertama pelaksanaan UTBK SNBT 2024 menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

8 hari lalu

Seorang influencer berpose dengan ponsel terbaru Samsung Galaxy S24 Ultra yang menawarkan fungsi AI di acara Galaxy Unpacked di San Jose, California, AS 17 Januari 2024. Samsung Galaxy S24, S24 Plus, S24 Ultra resmi diluncurkan melalui gelaran 'Galaxy Unpacked' di San Jose. REUTERS/Loren Elliott
Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.


Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

11 hari lalu

Konosuke Matsushita. Wikipedia.org
Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

Pada 35 tahun lalu, pengusaha Jepang Konosuke Matsushita pendiri Panasonic Corporation meninggal. Ini kisahnya membangun perusahaan elektronik itu.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

12 hari lalu

Foto udara kendaraan bermotor terjebak kemacetan karena banjir  menggenangi jalur utama pantura Semarang-Surabaya di Jalan Kaligawe Raya, Kota Semarang, Jawa Tengah, Sabtu, 6 April 2024. ANTARA/Aji Styawan
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Huawei Kembali ke Posisi Atas Penguasa Pasar Ponsel di Cina

14 hari lalu

Huawei Nova 12. gsmarena.com
Huawei Kembali ke Posisi Atas Penguasa Pasar Ponsel di Cina

Honor dan Huawei menempati posisi pertama pangsa pasar ponsel pintar di negara asalnya, Cina., menurut IDC


Google Luncurkan Patch Keamanan Terbaru, Sembuhkan Bug dan Error Kamera Pixel 8

15 hari lalu

Bocoran dari sumber internal di Google menyebutkan bahwa Pixel 8 dan Pixel 8 Pro akan mendapatkan sensor kamera utama 50 MP yang diperbarui dengan Samsung ISOCELL GN2. (GSM Arena)
Google Luncurkan Patch Keamanan Terbaru, Sembuhkan Bug dan Error Kamera Pixel 8

Google perbaiki patch keamanan Pixel 8. Perbaiki errorr kamera.