Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Solusi Unpad Jika UTBK SBMPTN Gagal Akibat Covid-19

image-gnews
Universitas Padjadjaran. TEMPO/Nita Dian
Universitas Padjadjaran. TEMPO/Nita Dian
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah pengunduran jadwal, Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) untuk jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2020 masih berpotensi gagal akibat kondisi pandemi Covid-19.

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Padjadjaran (Unpad) Arief S. Kartasasmita mengatakan ada beberapa alternatif solusi jika pemerintah membatalkan UTBK. “Bisa lewat seleksi jalur mandiri atau kalau masih gagal juga dari nilai rapor,” katanya.

Selain Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dan SBMPTN, ada jalur ketiga, yaitu seleksi mandiri yang soal dan penyelenggaraannya dikelola oleh masing-masing perguruan tinggi negeri.

Jadwal seleksi mandiri itu beragam, di Unpad sendiri pendaftarannya direncanakan pada 5-12 Juli 2020. “UTBK akan jadi jalur seleksi mandiri semua,” kata Arief, Rabu 10 Juni 2020.

Soal seleksi mandiri akan dibuat sendiri mengacu pada soal UTBK. Skenario terburuk jika pun seleksi mandiri gagal karena kondisi Covid-19, seleksi mahasiswa baru bisa menggunakan buku rapor.

“Seperti SNMPTN kita lihat rapornya dan ujian online, banyak model yang bisa dipakai,” ujarnya. Arief membantah mahasiswa baru bisa sangat sedikit gara-gara sistem seleksi masuk ke perguruan tinggi negeri terganggu kasus Covid-19.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tahun ini Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) rencananya akan menggelar UTBK untuk Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) pada 5-12 Juli 2020. Lokasi tesnya tersebar di seluruh perguruan tinggi negeri di Indonesia. Pendaftarannya sedang berlangsung sejak 2-20 Juni, sementara pengumuman kelulusan dijadwalkan 25 Juli.

Tahun ini LTMPT membuat beberapa kebaruan UTBK seperti ujian hanya satu dari biasanya dua jenis, yaitu Tes Potensi Skolastik. Materinya berupa penalaran umum, pengetahuan kuantitatif, pengetahuan dan pemahaman umum, serta kemampuan memahami bacaan dan menulis.

Pendaftaran UTBK pun sekaligus memilih jurusan pilihan di perguruan tinggi negeri tertentu. Sebelumnya pada 2019 peserta bisa mendaftar ke perguruan tinggi negeri setelah nilai UTBK keluar.

Pada pelaksanaan tes UTBK itu, menurut Ketua Panitia Eksekutif LTMPT Budi Prasetyo Widyobroto, pelaksanaan ujian menggunakan protokol teknis kesehatan. Peserta ujian diwajibkan menggunakan masker dan sebelum masuk ruang ujian, menjalani pemeriksaan suhu tubuh. “Apabila peserta tidak memenuhi protokol kesehatan Covid-19, maka peserta tidak diperkenankan mengikuti ujian,” katanya.

ANWAR SISWADI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

1 jam lalu

Mahasiswa ITB menggelar aksi menolak skema pembayaran uang kuliah melalui platform pinjaman online di depan gedung Rektorat ITB, Bandung, Senin, 29 Januari 2024. Keluarga Mahasiswa ITB mencatat ada 120 orang mahasiswa yang menunggak Uang Kuliah Tunggal atau UKT dan terancam tidak bisa mengikuti kuliah atau dipaksa cuti kuliah. TEMPO/Prima Mulia
Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

Berita tentang kenaikan UKT di ITB masih mengisi Top 3 Tekno Berita Terkini.


Asam Lambung Naik dan Pingsan, Peserta UTBK SNBT Gagal Tuntaskan Ujian

4 jam lalu

Ilustrasi UTBK (ujian tulis berbasis komputer). TEMPO/Tony hartawan
Asam Lambung Naik dan Pingsan, Peserta UTBK SNBT Gagal Tuntaskan Ujian

Seorang peserta UTBK SNBT harus dilarikan ke rumah sakit karena jatuh pingsan, Jumat, 4 April. Persiapan jangan hanya dengan belajar giat.


Peserta UTBK SNBT 2024 di Unej Dilarikan ke RS, Pingsan Akibat Asam Lambung

4 jam lalu

Kampus Universitas Jember. Sumber foto : unej.co.id KOMUNIKA ONLINE
Peserta UTBK SNBT 2024 di Unej Dilarikan ke RS, Pingsan Akibat Asam Lambung

Seorang peserta tak bisa melanjutkan tes UTBK SNBT lantaran pingsan akibat asam lambung.


UTBK SNBT 2024 Hari Kelima, Dirjen Dikti Pantau Kesiapan dan Pengawasan di ITS

4 jam lalu

Arsip foto gerbang pintu masuk kampus Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya. ANTARA/HO-Humas ITS.
UTBK SNBT 2024 Hari Kelima, Dirjen Dikti Pantau Kesiapan dan Pengawasan di ITS

Dirjen Dikti memantau pelaksanaan UTBK SNBT di ITS.


Mengenal Sistem Pembobotan Nilai UTBK 2024

4 jam lalu

Para peserta UTBK SNBT di UNS mengikuti ujian di Gedung TIK UNS Solo, Jawa Tengah, Selasa, 30 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Mengenal Sistem Pembobotan Nilai UTBK 2024

Salah satu hal yang perlu diketahui peserta adalah sistem pembobotan nilai UTBK 2024.


Ragam Cerita Orang Tua Temani Anak Ikut UTBK di UNJ

19 jam lalu

Rumondang (40), orang tua dari peserta UTBK, Keisya, siswa SMK 1 Bekasi. Ia sedang menunggu Keisya melaksanakan ujian di Pusat UTBK Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Jakarta Timur, Sabtu 4 Mei 2024. Tempo/Hendrik Yaputra
Ragam Cerita Orang Tua Temani Anak Ikut UTBK di UNJ

Tak sedikit peserta UTBK di UNJ yang ditemani oleh orang tuanya.


Pelaksanaan UTBK SNBT di UNJ Sempat Alami Putus Koneksi

22 jam lalu

Situasi lokasi Pusat UTBK di Universitas Negeri Jakarta (UNJ) dalam pelaksanaan UTBK SNBT hari kedua, Kamis, 2 Mei 2024. TEMPO/Intan Setiawanty
Pelaksanaan UTBK SNBT di UNJ Sempat Alami Putus Koneksi

Sampai hari ini, ada sekitar 95 persen peserta yang mengikuti UTBK.


Peserta Sakit DBD Sebelum UTBK, Ini Kata Panitia di UNJ

23 jam lalu

Tempat pengecekan dokumen peserta UTBK sesi kedua yang sudah memasuki ruang ujian masing-masing di UNJ, Kamis, 2 Mei 2024. TEMPO/Intan Setiawanty.
Peserta Sakit DBD Sebelum UTBK, Ini Kata Panitia di UNJ

Ada berbagai cerita di tengah pelaksanaan UTBK SNBT di UNJ, diantaranya ada peserta yang sakit DBD.


UTBK di UNJ: Dua Peserta Pingsan, Diduga karena Stres

1 hari lalu

Situasi lokasi Pusat UTBK di Universitas Negeri Jakarta (UNJ) dalam pelaksanaan UTBK SNBT hari kedua, Kamis, 2 Mei 2024. TEMPO/Intan Setiawanty
UTBK di UNJ: Dua Peserta Pingsan, Diduga karena Stres

Seluruh peserta UTBK UNJ sebanyak 30.364 orang yang terbagi atas 132 sesi dimana setiap hari dilakukan ujian sebanyak 2 sesi.


Kenaikan UKT di ITB dan Temuan Senyawa Penghambat Kanker Mengisi Top 3 Tekno Hari Ini

1 hari lalu

Kampus Institut Teknologi Bandung (ITB) Cirebon terdiri dari dua lokasi, yaitu di Kampus Arjawinangun dan Kampus Watubelah dan untuk Kampus Arjawinangun diproyeksikan akan menampung sekitar 10 ribu mahasiswa. (ANTARA/HO-Humas ITB)
Kenaikan UKT di ITB dan Temuan Senyawa Penghambat Kanker Mengisi Top 3 Tekno Hari Ini

Kenaikan UKT bagi mahasiswa angkatan 2024 di ITB memuncaki Top 3 Tekno Tempo hari ini, Sabtu, 4 Mei 2024.