Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Klaster Covid-19 Al-Azhar Sleman, Media Sosial UGM

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Ilustrasi virus corona atau Covid-19. REUTERS
Ilustrasi virus corona atau Covid-19. REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Hari Ini dimulai dari topik tentang sebanyak 43 orang terdiri dari 30 siswa SMP, 7 siswa SMA, dan 6 guru telah terkonfirmasi positif Covid-19 di sekolah Al-Azhar di Sleman, DI Yogyakarta. Hasil penelusuran sementara, klaster di sekolah ini bermula dari satu siswa SMP.

Berita terpopuler selanjutnya tentang media sosial Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali mendapat pengakuan dunia. Kali ini emplifi.io, lembaga yang fokus dalam big data, digital marketing, branding, dan media sosial merilis hasil riset yang dilakukan terhadap interaksi di akun media sosial berbagai perguruan tinggi dunia.

Selain itu, gempa kuat dengan magnitudo 6,2 mengguncang Maluku barat daya pada Rabu dini hari, 2 Februari 2022, pukul 02:25:10 WIB. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa bumi itu terjadi di laut sejauh 86 kilometer timur laut Maluku Barat Daya.

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno.

1. Klaster Covid-19 Sekolah Al-Azhar Sleman: 6 Guru, 37 Siswa SMP dan SMA

Sebanyak 43 orang terdiri dari 30 siswa SMP, 7 siswa SMA, dan 6 guru telah terkonfirmasi positif Covid-19 di sekolah Al-Azhar di Sleman, DI Yogyakarta. Hasil penelusuran sementara, klaster di sekolah ini bermula dari satu siswa SMP.

Siswa tersebut merasa tidak enak badan pada akhir Januari lalu dan pasca-tes PCR diketahui positif Covid-19. Diduga siswa ini terpapar dari luar sekolah karena, meski tinggal di asrama, dia masih sering bolak-balik pulang ke rumahnya. Penularan pun menjadi masif karena sekolah itu ber-asrama di mana siswa lebih intens bertemu.

"Saat itu, tracing pertama dari kontak erat siswa SMP yang positif itu, diketahui 13 anak juga positif. Lalu tracing dilanjutkan akhirnya ketemu yang positif semua 43 orang," kata Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman Ery Widaryana.

Menurut Ery, seluruh siswa dan guru itu telah seluruhnya menjalani isolasi di Gedung Asrama Haji per Senin, 31 Januari 2022. Sedangkan pada hari ini, Selasa 1 Februari 2022, Sleman mencatat tambahan 64 kasus baru Covid-19. Belum diketahui apakah dari jumlah itu masih berasal dari klaster yang sama.

2. UGM Masuk 10 Besar Dunia Kampus Paling Top di Instagram

Media sosial Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali mendapat pengakuan dunia. Kali ini emplifi.io, lembaga yang fokus dalam big data, digital marketing, branding, dan media sosial merilis hasil riset yang dilakukan terhadap interaksi di akun media sosial berbagai perguruan tinggi dunia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dari hasil riset terhadap interaksi di akun resmi Instagram, UGM masuk 10 besar bersama perguruan tinggi top dunia seperti Harvard University, Stanford University, dan The Universuty of Oxford. “UGM adalah kampus satu-satunya yang masuk 10 besar dari Indonesia,” kata Sekretaris Rektor UGM, Gugup Kismono seperti dikutip di laman resmi UGM pada Selasa, 1 Februari 2022.

Hasil riset ini dirilis di media sosial Emplifi pada akhir Januari lalu. Dari 10 perguruan tinggi tertatas, tujuh di antaranya merupakan perguruan tinggi yang berlokasi di Amerika Serikat, sementara dua lainnya merupakan perguruan tinggi yang berlokasi di Inggris. “Tentunya ini menjadi kebanggaan tersendiri, bahwa UGM bisa bersanding dengan universitas papan atas yang namanya telah mendunia,” ucap Gugup.

Dia menerangkan, pengelolaan laman dan media sosial semakin penting bagi institusi untuk pengembangan citra sekaligus sebagai bentuk adaptasi dalam melakukan komunikasi publik. Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi memberikan potensi yang besar bagi perguruan tinggi untuk memperluas jangkauan komunikasi publik dengan memanfaatkan beragam platform yang tersedia.

3. Gempa Kuat Magnitudo 6,2 Guncang Maluku

Gempa kuat dengan magnitudo 6,2 mengguncang Maluku barat daya pada Rabu dini hari, 2 Februari 2022, pukul 02:25:10 WIB.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa bumi itu terjadi di laut sejauh 86 kilometer timur laut Maluku Barat Daya.

"Koordinat (gempa) 7.75 Lintang Selatan-128.46 Bujur Timur," tulis BMKG dalam halaman Twitter miliknya.

Pusat gempa berada di kedalaman 131 kilometer dapat dirasakan di Maumere dengan skala MMI II-III di Saumlaki. Menurut BMKG, gempa tidak berpotensi tsunami. Simak Top 3 Tekno Berita Hari Ini lainnya di Tempo.co.

Baca:
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Virus Corona Baru NeoCov, Cina-Rusia Saingi NASA

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Di Daratan Asia Gelombang Panas, BMKG: Indonesia Suhu Panas Biasa

1 jam lalu

Arsip - Seorang penarik becak membasuh wajahnya dengan air di antara cengkeraman suhu panas di Dhaka, Bangladesh, 20 April 2024. (Xinhua)
Di Daratan Asia Gelombang Panas, BMKG: Indonesia Suhu Panas Biasa

Suhu panas muncul belakangan ini di Indonesia, setelah sejumlah besar wilayah daratan benua Asia dilanda gelombang panas (heat wave) ekstrem.


Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

5 jam lalu

Seorang petugas kesehatan memegang botol berisi vaksin Oxford/AstraZeneca coronavirus disease (COVID-19) di Rumah Sakit Nasional di Abuja, Nigeria, 5 Maret 2021. [REUTERS/Afolabi Sotunde]
Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?


70 Persen Mahasiswa UGM Keberatan dengan Besaran UKT, Ada yang Cari Pinjaman hingga Jual Barang Berharga

5 jam lalu

Mahasiswa UGM menggelar aksi dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional di Balairung UGM Kamis, 2 Mei 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
70 Persen Mahasiswa UGM Keberatan dengan Besaran UKT, Ada yang Cari Pinjaman hingga Jual Barang Berharga

Peringatan Hari Pendidikan Nasional atau Hardiknas di Yogyakarta turut diwarnai aksi kalangan mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) di Balairung UGM Kamis 2 Mei 2024.


Peringati Hari Pendidikan Nasional, Mahasiswa UGM Gelar Aksi Tuntut Tranparansi Biaya Pendidikan

8 jam lalu

Mahasiswa UGM menggelar aksi dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional di Balairung UGM Kamis, 2 Mei 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Peringati Hari Pendidikan Nasional, Mahasiswa UGM Gelar Aksi Tuntut Tranparansi Biaya Pendidikan

Mahasiswa UGM menggelar aksi menuntut transparansi biaya pendidikan dan penetapan uang kuliah tunggal (UKT).


Hardiknas 2024, UGM Ingin Wujudkan Kampus Inklusif

8 jam lalu

Ilustrasi Universitas Gadjah Mada (UGM). Shutterstock
Hardiknas 2024, UGM Ingin Wujudkan Kampus Inklusif

Rektor UGM Ova Emilia mengatakan, UGM telah membangun ekosistem pendidikan yang inklusif, inovatif, strategis, berdaya saing, dan sinergis.


Hardiknas, Mahasiswa UGM Demo Tolak UKT yang Memberatkan

9 jam lalu

Mahasiswa UGM menggelar aksi dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional di Balairung UGM Kamis, 2 Mei 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Hardiknas, Mahasiswa UGM Demo Tolak UKT yang Memberatkan

Peringatan Hari Pendidikan Nasional atau Hardiknas di Yogyakarta turut diwarnai aksi kalangan mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) di Balairung UGM Kamis 2 Mei 2024.


BMKG: Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Laut Jawa dan Samudra Hindia

14 jam lalu

Ilustrasi gelombang tinggi. ANTARA
BMKG: Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Laut Jawa dan Samudra Hindia

Potensi gelombang tinggi di beberapa wilayah Indonesia dapat berisiko terhadap keselamatan pelayaran.


Lulus Spesialis Dokter UGM di Usia 27 Tahun, Aulia Ayub Ungkap Kiatnya

14 jam lalu

Aulia Ayub, lulusan termuda dan tercepat Program Spesialis UGM. ugm.ac.id
Lulus Spesialis Dokter UGM di Usia 27 Tahun, Aulia Ayub Ungkap Kiatnya

Aulia Ayub mengungkapkan kiatnya sebagai lulusan termuda dan tercepat dari Program Spesialis UGM dengan IPK 4,00.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Penyebab Aplikasi UTBK Mati, Panitia UTBK Sediakan Kemeja, Janji Microsoft

18 jam lalu

Para peserta UTBK SNBT di UNS mengikuti ujian di Gedung TIK UNS Solo, Jawa Tengah, Selasa, 30 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Penyebab Aplikasi UTBK Mati, Panitia UTBK Sediakan Kemeja, Janji Microsoft

Topik tentang kendala teknis mewarnai hari pertama pelaksanaan UTBK SNBT 2024 menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

19 jam lalu

Ilustrasi hujan disertai angin kencang. Shutterstock
Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

Stasiun Klimatologi BMKG Jawa Barat memprakirakan 52,1 persen wilayah berkategori hujan rendah.