Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

UPN Veteran Jakarta Jadi Tuan Rumah HEMS, Pelatihan Kedaruratan Medis di Helikopter

image-gnews
Perwakilan dari UPN
Perwakilan dari UPN "Veteran" Jakarta, Fondation de l'Acadmie de Mdecine (FAM), dan Airbus Foundation Prancis saat konferensi pers Helicopter Emergency Medical Services (HEMS) pada Senin, 4 September 2023 di Gedung Rektorat UPNVJ, Jakarta. Tempo/Nabiila Azzahra A.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Universitas Pembangunan Nasional (UPN) “Veteran” Jakarta kembali menjadi tuan rumah Helicopter Emergency Medical Services (HEMS), pelatihan kedaruratan medis di udara. Program yang sebelumnya pernah diselenggarakan pada 2019 ini merupakan satu-satunya di Indonesia.

UPNVJ bekerja sama dengan Fondation de l'Académie de Médecine (FAM) dan Airbus Foundation Prancis untuk menyelenggarakannya.

Program pelatihan HEMS akan berlangsung selama tiga hari pada 5-7 September 2023, yang terdiri dari sesi teoretis dan praktik. Pada dua hari pertama, sesi teoretis akan digelar di Auditorium Merce di Kampus Limo UPNVJ.

Sementara, praktik di hari terakhir dijadwalkan berlangsung di Lapangan Terbang Polairud, Pondok Cabe, Tangerang Selatan. Tiga helikopter akan disediakan pada sesi praktik, yaitu dua Airbus Bölkow 105 dan satu AS365 M3.

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan serta membangun kesadaran mengenai pentingnya pelatihan kedaruratan medis berbasis helikopter. Hal ini dinilai bermanfaat untuk mengurangi rasio kematian pasien di saat darurat, terutama dalam kondisi perjalanan menuju klinik atau rumah sakit.

Pelatihan HEMS kali ini lebih masif dari sebelumnya, melibatkan 168 peserta terpilih dari berbagai pemangku kepentingan di Indonesia. Peserta antara lain berasal dari Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas), Kepolisian dan rumah sakit. Sebelumnya pada 2019, sebanyak 100 peserta mengikuti pelatihan ini.

“Bagaimana dengan orang yang sudah dilatih? Di garda terdepan ada SAR, Basarnas, Kepolisian dan sebagainya. Mereka semuanya menggunakan helikopter untuk evakuasi. Dan selama ini terkoordinasi semua. Jadi, dimanfaatkan tenaga-tenaga yang sudah ada di berbagai lembaga,” kata Rektor UPNVJ Anter Venus pada konferensi pers di kampusnya, Senin, 4 September 2023.

Selang empat tahun, pelatihan HEMS kini dilengkapi peralatan dan teknologi kedaruratan medis di udara terbaru serta instruktur kelas dunia yang ditunjuk langsung oleh FAM dan Airbus Foundation Prancis. “Tujuan dari pelatihan ini adalah untuk membekali dokter, warga sipil, dan personel militer dengan keterampilan untuk memberikan perawatan medis di helikopter penyelamat saat bencana alam, konflik, atau kecelakaan,” kata Anne Sophie, pembicara utama dari FAM.

Belum Ada di Indonesia

Saat ini, HEMS belum ada di Indonesia. “HEMS tidak ada saat ini di Indonesia, namun ada di mana-mana di Eropa,” kata salah satu ahli, Ralph Setz dari FAM pada kesempatan yang sama.

Sebagai gambaran, Ralph menyebut bahwa Eropa memiliki sekitar 2.800 helikopter di seluruh dunia dan 100 persen didedikasikan untuk melakukan misi HEMS. “Jadi, misi ini ada di banyak negara di Eropa dan juga Amerika, tetapi masih jarang di Asia,” kata dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kenyataan ini berbanding terbalik dengan kebutuhan Indonesia. Di Indonesia, misi pelatihan kedaruratan medis ini bukan hanya penting karena kedaruratan konvensial. Namun, pentingnya misi ini juga didasarkan pada fakta bahwa Indonesia merupakan negara rawan bencana.

Letak Indonesia yang berada di pertemuan tiga lempeng besar Eurasia, Indo-Australia, dan Lempeng Pasifik menjadikannya sangat rentan terkena bencana alam, khususnya gempa bumi tektonik, gelombang tsunami, hingga erupsi gunung berapi. Dengan kondisi ini, muncul kebutuhan penguasaan pengetahuan dan keterampilan kedaruratan medis berbasis helikopter.

Tantangan Penerapan HEMS di Indonesia

Penerapan sistem HEMS di suatu negara merupakan proses yang panjang. Menurut perwakilan Airbus Indonesia, Regis Antomarchi, negara-negara Eropa dan Amerika juga melewati perjalanan panjang sebelum mencapai tahap sekarang.

“Ini merupakan misi yang kompleks. Butuh beberapa dekade di negara-negara barat untuk mencapai level kedewasaan ini,” kata Regis.

Ketika ditanya kapan Indonesia akan siap untuk menerapkan HEMS, Regis mengatakan pelatihan hanyalah satu bagian dalam proses panjang ini. “Menurut saya, aspek paling penting adalah model bagaimana yang akan diterapkan untuk HEMS,” kata dia.

Sebagai contoh, Regis menyebut bahwa di Prancis, negaralah yang mengorganisir dan menyediakan biaya untuk HEMS. Sedangkan di Jerman, negara mengorganisir namun tidak menyediakan biaya. Di Britania Raya, pendanaan berasal dari amal. Sementara di Amerika Serikat, rumah sakit yang berperan membeli helikopter.

“Setiap negara telah mendefinisikan model masing-masing berdasarkan realitas mereka. Dan menurut saya langkah pertama di Indonesia adalah menentukan siapa yang akan mengoperasikan, siapa yang akan membayar, dan bagaimana kita bisa mengorganisir semua ini dengan seluruh pemangku kepentingan,” kata Regis.

Pilihan Editor: Prabowo hingga Deddy Corbuzier Hadir di UPNVJ, Ini Pesan Menhan ke Mahasiswa Baru

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cerita UTBK Hari Pertama di UPNVJ, Ada Peserta yang Datang Pukul 3 Pagi

1 hari lalu

Petugas memeriksa kelengkapan berkas peserta sebelum mengikuti pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) untuk Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) 2024 di Universitas Pembangunan Nasional
Cerita UTBK Hari Pertama di UPNVJ, Ada Peserta yang Datang Pukul 3 Pagi

Terdapat satu peserta UTBK yang sudah hadir di UPNVJ, Kampus Pondok Labu, Jakarta Selatan, sejak pukul 3 pagi.


Dua Helikopter AL Malaysia Bertabrakan di Udara, 10 Orang Tewas

9 hari lalu

Tim Sarang Aerobatic Angkatan Udara India tampil di helikopter HAL Dhruv mereka selama pertunjukan terbang udara menjelang Singapore Airshow di Changi Exhibition Centre di Singapura, 18 Februari 2024. REUTERS/Edgar Su
Dua Helikopter AL Malaysia Bertabrakan di Udara, 10 Orang Tewas

Dua helikopter Malaysia bertabrakan saat sedang latihan untuk perayaan Hari Angkatan Laut.


Dua Helikopter AL Jepang Bertabrakan, Satu Tewas dan 7 Lainnya Hilang

11 hari lalu

Kapal Pasukan Bela Diri Maritim Jepang (JMSDF) melakukan operasi pencarian dan penyelamatan di lokasi di mana dua helikopter JMSDF jatuh ke laut selama latihan di dekat Torishima di kelompok pulau terpencil Izu, di lepas pantai selatan Jepang tengah, April  21 Agustus 2024, dalam foto ini dirilis oleh Kyodo.  Kredit wajib Kyodo/melalui REUTERS
Dua Helikopter AL Jepang Bertabrakan, Satu Tewas dan 7 Lainnya Hilang

Satu orang tewas dan tujuh orang hilang setelah dua helikopter Angkatan Laut Jepang bertabrakan sebelum jatuh ke Samudera Pasifik


Mudik Lebaran 2024, Polri Siapkan 2 Helikopter Ambulans Udara

28 hari lalu

Tim SAR gabungan TNI, Polri, dan Basarnas menyiapkan kelengkapan logistik di samping helikopter Bell 429 milik Korpolairud Baharkam Polri sebelum diberangkatkan menuju Kabupaten Kerinci dari Bandara Sultan Thaha lama, Jambi, Senin, 20 Februari 2023. Selain menggunakan jalur darat, upaya evakuasi kecelakaan helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi di Bukit Tamiai, Muara Emat, Kabupaten Kerinci pada hari kedua pascakecelakaan juga diusahakan menggunakan jalur udara. ANTARA/Wahdi Septiawan
Mudik Lebaran 2024, Polri Siapkan 2 Helikopter Ambulans Udara

Polri menyiapkan 2 helikopter yang akan beroperasi sebagai ambulans udara guna menghadapi arus mudik dan balik Lebaran 2024.


Terpopuler Hukrim: Warga Kampung Tua Dipaksa Robohkan Rumah karena Dianggap Langgar RTRW IKN hingga Hasbi Hasan Belikan Tas Mewah untuk Windy Idol

50 hari lalu

Presiden Joko Widodo meninjau langsung progres pembangunan Kantor Presiden di Kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Provinsi Kalimantan Timur, Jumat, 1 Maret 2024. Presiden Jokowi mengecek pembangunan infrastruktur yang kini telah mencapai 74 persen tersebut. Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden
Terpopuler Hukrim: Warga Kampung Tua Dipaksa Robohkan Rumah karena Dianggap Langgar RTRW IKN hingga Hasbi Hasan Belikan Tas Mewah untuk Windy Idol

Berita populer hukum kriminal soal konflik warga dengan otorita IKN hingga kisah Hasbi Hasan dengan Windy Idol berujung TPPU.


Pentagon: Tiga Tewas dalam Kecelakaan Helikopter Garda Nasional AS

54 hari lalu

Ilustrasi Helikopter Jatuh. shutterstock.com
Pentagon: Tiga Tewas dalam Kecelakaan Helikopter Garda Nasional AS

Pentagon mengKonfirmasi tiga orang tewas dalam kecelakaan helikopter Garda Nasional AS di dekat perbatasan Texas-Meksiko.


Lokasi Helikopter Whitesky Aviation yang Hilang Kontak Ditemukan, 3 Orang Meninggal

21 Februari 2024

Helikopter jenis Bell 505 milik PT. WhiteSky Aviation bersiap membawa satu keluarga untuk mudik ke Bandung di Cengkareng Heliport Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Jumat, 29 April 2022. Tarif mudik dengan heli ini untuk sekali terbangnya mencapai Rp 8 juta ke Bandung dan Rp 12 juta untuk rute Cirebon dengan durasi penerbangan 40 menit. ANTARA/Muhammad Iqbal
Lokasi Helikopter Whitesky Aviation yang Hilang Kontak Ditemukan, 3 Orang Meninggal

Tim pencarian darat menemukan jenazah kedua pilot Helikopter Whitesky Aviation dan satu petugas lapangan yang ikut dalam penerbangan.


Helikopter Whitesky Aviation Hilang Kontak di Halmahera Tengah, Operasi Pencarian Dilanjutkan

21 Februari 2024

Penumpang bersiap menaiki Helikopter jenis Bell 505 milik PT. WhiteSky Aviation untuk mudik Lebaran ke Bandung di Cengkareng Heliport Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Jumat, 29 April 2022. Tarif mudik dengan heli ini untuk sekali terbangnya mencapai Rp 8 juta ke Bandung dan Rp 12 juta untuk rute Cirebon dengan durasi penerbangan 40 menit. ANTARA/Muhammad Iqbal
Helikopter Whitesky Aviation Hilang Kontak di Halmahera Tengah, Operasi Pencarian Dilanjutkan

Helikopter Whitesky Aviaton yang hilang kontak sejak Selasa siang dipastikan dalam kondisi layak terbang.


Helikopter Hilang di Hutan Halmahera, Basarnas Sebut Pencarian Juga Ditentukan Faktor Cuaca

21 Februari 2024

Kantor Basarnas. Google
Helikopter Hilang di Hutan Halmahera, Basarnas Sebut Pencarian Juga Ditentukan Faktor Cuaca

Basarnas akan berkoordinasi dengan BMKG dalam pencarian helikopter perusahaan tambang nikel Weda Bay yang dilaporkan hilang di hutan Halmahera Tengah.


Helikopter Sewaan Weda Bay Nikel Hilang Kontak

20 Februari 2024

Kantor Basarnas. Google
Helikopter Sewaan Weda Bay Nikel Hilang Kontak

Helikopter dengan nomor penerbangan Bell 429 PK-WSW sewaan perusahaan tambang PT Weda Bay Nikel dilaporkan hilang kontak pada hari ini.