Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sederet Intimidasi yang Dialami BEM UI dan UGM Menjelang Pilpres 2024

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Ketua BEM UI Melki Sedek Huang menyampaikan orasi saat menggelar konferensi pers di depan Gedung DPR RI, Jakarta, Minggu, 26 Maret 2023. Dalam kegiatan tersebut sejumlah organisasi pelajar pemuda mahasiswa, aliansi buruh, dan gerakan Rakyat menuntut Presiden dan DPR Batalkan UU Cipta Kerja Inkonstitusional. Hal tersebut menurut mereka telah menghina konstitusi dan merendahkan suara rakyat dengan tetap melakukan pengesahan Perppu Cipta Kerja menjadi Undang Undang, padahal diketahui bahwa Perppu tersebut diterbitkan secara melawan konstitusi oleh Presiden dan DPR karena telah melewati masa sidang berikutnya sebagaimana ketentuan Pasal 22 ayat (3) UUD 1945. TEMPO/M Taufan Rengganis
Ketua BEM UI Melki Sedek Huang menyampaikan orasi saat menggelar konferensi pers di depan Gedung DPR RI, Jakarta, Minggu, 26 Maret 2023. Dalam kegiatan tersebut sejumlah organisasi pelajar pemuda mahasiswa, aliansi buruh, dan gerakan Rakyat menuntut Presiden dan DPR Batalkan UU Cipta Kerja Inkonstitusional. Hal tersebut menurut mereka telah menghina konstitusi dan merendahkan suara rakyat dengan tetap melakukan pengesahan Perppu Cipta Kerja menjadi Undang Undang, padahal diketahui bahwa Perppu tersebut diterbitkan secara melawan konstitusi oleh Presiden dan DPR karena telah melewati masa sidang berikutnya sebagaimana ketentuan Pasal 22 ayat (3) UUD 1945. TEMPO/M Taufan Rengganis
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah intimidasi dialami Badan Eksekutif Mahasiswa atau BEM di beberapa perguruan tinggi Indonesia. Berbagai intimidasi didapatkan usai sejumlah mahasiswa aktif menyuarakan kritik kepada pemerintah menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Intimidasi tersebut bahkan menjadi salah satu topik yang disinggung calon presiden (capres) dalam debat perdana di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Jakarta, Selasa malam, 12 Desember 2023.

“Semoga semua kasus intimidasi yang terjadi pada saya dan semua orang akibat mengkritisi pemerintah akhir-akhir ini tidak hanya menjadi bahan kampanye,” kata Ketua BEM Universitas Indonesia (UI) Melki Sedek Huang saat dihubungi, Selasa, 12 Desember 2023. 

Intimidasi Terhadap BEM UI

Melki mengatakan, kerap memperoleh ancaman dari aparat. Setiap kali menyelenggarakan agenda diskusi, dia mengaku ditelepon aparat dan diminta untuk membatalkan diskusi atau diadakan secara daring (online). 

“Bisa enggak dialihkan menjadi ini, jadi itu. Saya bilang boleh dialihkan, diubah ke online, dan sebagainya. Tapi artinya, jadi acara dan perlawanan baru, acara ini tetap berjalan. Pokoknya intimidasi selalu ada,” ucap dia usai acara Kultum Kebangsaan di Lapangan Rotunda, Kampus UI, Depok, Jawa Barat, Selasa, 7 November 2023. 

Dia juga menyebut, intimidasi juga dialami ibunya. Ibunya yang berdomisili di Pontianak, Kalimantan Barat didatangi aparat untuk menanyakan kapan kepulangan Melki. Oknum tersebut juga menanyakan kebiasaan Melki sehari-hari. 

Tak hanya itu, orang yang mengaku sebagai aparat juga mencari tahu kebiasaan Melki dari guru di sekolahnya. “Guru saya di SMA 1 Pontianak juga ada yang menelepon, katanya menjelang putusan MK (Mahkamah Konstitusi), Melki pas sekolah gimana, kebiasaannya apa, dan lain sebagainya,” ujar dia. 

Dia menuturkan, ancaman sudah hampir setahun sejak awal menjadi Ketua BEM, tetapi semakin sering terjadi menjelang aksi putusan MK. Menurut Melki, upaya intimidasi itu pun dialami rekan-rekannya di BEM dan gerakan mahasiswa serta gerakan rakyat lainnya. 

Kendati demikian, Melki menyatakan tidak gentar dengan ancaman yang terjadi. Dia beranggapan, jika banyak yang mengancam, maka dirinya berada di jalur yang benar. 

Intimidasi Terhadap BEM UGM

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Terbaru, intimidasi juga didapatkan BEM Universitas Gadjah Mada (UGM) usai memasang baliho bergambar Presiden Joko Widodo alias Jokowi di depan Bundaran UGM, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Jumat, 8 Desember 2023. 

Baliho yang menampilkan gambar dengan tulisan “Penyerahan Nominasi Alumnus UGM Paling Memalukan” dan keterangan Mr. Joko Widodo di bawahnya itu viral di media sosial. 

Menteri Aksi dan Propaganda BEM UGM, Mochamad Zidan Darmawan mengungkapkan, pihaknya mendapat intimidasi usai aksi pemasangan baliho tersebut. “Kurang lebih bentuknya sama, intimidasi secara siber,” ucap dia, Selasa, 12 Desember 2023. 

Zidan menjelaskan, akun instagram miliknya dan Ketua BEM UGM Gielbran Muhammad Noor dipenuhi komentar bersifat intimidatif yang terus memuncak hingga Senin, 11 Desember 2023. “Secara personal, ngata-ngatain fisik, terus ada yang bilang, 'masih mahasiswa buat apa kritik-kritik, BEM enggak berguna',” ujar dia. 

Zidan menambahkan, narahubung BEM UGM juga diintimidasi secara siber. Dia mengisahkan, nomor WhatsApp narahubung dicecar dengan beberapa pesan intimidatif. Padahal, menurutnya, kontak tersebut tidak ada kaitannya dengan aksi baliho bergambar Presiden Jokowi. 

“Intimidasi berdampak besar buat teman-teman narahubung BEM UGM yang tidak tahu konteksnya. Misalnya buat kegiatan yang lain, tetapi diserang ke nomor WA yang itu,” kata Zidan. 

MELYNDA DWI PUSPITA 

Pilihan Editor: 8 Universitas Muhammadiyah yang Dijuluki 'Kampus Kristen Muhammadiyah'

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Keterbatasan Tak Jadi Penghalang, 120 Peserta Difabel Ikuti UTBK SNBT 2024 di UI

7 jam lalu

Panitia membantu peserta difabel selama pelaksanaan UTBK SNBT hari kedua di Universitas Indonesia (UI). Pelaksanaan tes bagi peserta penyandang tunanetra dilaksanakan pada sesi ke-3 di Lab 1105 Fasilkom, Gedung Lama, Kampus UI Depok. Dok. Istimewa
Keterbatasan Tak Jadi Penghalang, 120 Peserta Difabel Ikuti UTBK SNBT 2024 di UI

UI menyiapkan berbagai fasilitas khusus bagi para peserta difabel, terutama untuk peserta tunanetra dalam UTBK SNBT 2024.


Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

8 jam lalu

Tambang Freeport. Istimewa
Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

Pemerintah memperpanjang kontrak PT Freeport Indonesia hingga 2061 setelah kontrak mereka berakhir pada 2041 dengan kompensasi penambahan saham 61%


Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

8 jam lalu

Wakil presiden terpilih GIbran Rakabuming Raka saat wawancara dengan wartawan seusai menghadiri Rapat Pleno Penetapan Kursi dan Calon Terpilih Anggota DPRD Kota Solo di Kantor KPU Solo, Jawa Tengah, Kamis, 2 Mei 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

Gibran mengaku telah memiliki roadmap untuk partai politik yang dipilihnya setelah tak bergabung lagi dengan PDIP.


Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

10 jam lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.


Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

11 jam lalu

Bahlil Sebut Izin Freeport Diperpanjang sampai 2061.
Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.


Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

11 jam lalu

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak


Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

12 jam lalu

Prabowo Subianto menyalami Menteri Investasi Bahlil Lahadalia (kanan). TEMPO/M Taufan Rengganis
Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?


Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

12 jam lalu

Presiden RI Joko Widodo (kedua kanan) didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kedua kiri) dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (kiri) menyampaikan pidato sambutannya saat meresmikan Inpres Jalan Daerah (IJD) di Desa Lembar,  Kecamatan Lembar, Lombok Barat, NTB, Kamis 2 Amei 2024.ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi
Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?


Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

12 jam lalu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau panen raya jagung di Kabupaten Boalemo, Provinsi Gorontalo pada Senin, 22 April 2024. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.


Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

13 jam lalu

Presiden Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Kamis, 2 Mei 2024. Jokowi mengatakan pembangunan bendungan berkapasitas 60,8 juta meter kubik ini menghabiskan anggaran Rp 1.4 triliun. Foto: Tangakapan Layar Youtube Sekretariat Presiden.
Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).