Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hilang di Pencarian YouTube, Akun Dirty Vote Masih Bisa Diakses

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Cuplikan film Dirty Vote. YouTube
Cuplikan film Dirty Vote. YouTube
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Film dokumenter Dirty Vote yang baru dirilis di platform YouTube pada Ahad, 11 Februari 2024, mendadak ‘menghilang’ dari hasil pencarian YouTube. Video ini menjadi sorotan publik karena mengungkapkan analisis dugaan praktek kecurangan dalam pemilihan umum atau Pemilu 2024. Bahkan, topik mengenai film ini menjadi trending topik nomor satu di media sosial X sejak penayangan perdananya.

Berdasarkan pantauan Tempo pada Selasa, 13 Februari 2024 pukul 09.18 WIB, hingga saat ini, film Dirty Vote masih tersedia di YouTube melalui kanal resminya, Dirty Vote. Namun, Anda tidak akan bisa menemukan film tersebut apabila mencari menggunakan mesin pencarian YouTube. 

Hasil pencarian dengan kata kunci ‘Dirty Vote’ hanya akan menunjukkan video-video lain terkait berita tersebut, di antaranya adalah unggahan ulang film Dirty Vote dari sejumlah influencer, seperti pada kanal Tutorial Mas Ari dengan video berjudul ‘[LIVE] Nobar “DIRTY VOTE” Full Movie Official Release Uncut’. 

Selain itu, pakar hukum tata negara Refly Harun juga turut mengunggah ulang video berdurasi 1 jam 57 menit tersebut. Videonya sendiri diberi nama ”FILM ‘DIRTY VOTE’, TIGA AHLI HUKUM TAMPIL, UNGKAP DESAIN KECURANGAN JKW!!”. Video-video tersebut hanya unggahan ulang dan bukan berasal dari kanal resminya.

Selain itu, hasil pencarian YouTube juga didominasi oleh video berita berisi tanggapan sejumlah pihak mengenai film tersebut. Mulai dari tanggapan Gibran Rakabuming Raka, Jusuf Kalla, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Ketua Bawaslu, hingga PJ Gubernur Jawa Barat.


Link Film Asli Dirty Vote

Meskipun film asli ‘Dirty Vote’ tidak muncul di mesin pencarian, namun dokumenter tersebut masih ada di kanal resmi YouTube-nya dengan nama pengguna @DirtyVote. Akun tersebut telah memiliki lebih dari 124 ribu pelanggan dengan total dua video yang diunggah. Dua video tersebut adalah trailer resmi film yang berjudul ‘Dirty Vote | Trailer’ dan film penuh dengan judul video ‘DIRTY VOTE – Full Movie (OFFICIAL)’.

Film dokumenter itu telah ditonton lebih dari 6.8 juta kali dengan 395 ribu suka dan lebih dari 58 ribu komentar. Adapun untuk link asli film Dirty Vote, Anda bisa mengakses melalui tautan youtube.com/@DirtyVote atau klik link ini.


Reaksi Netizen

Hilangnya film Dirty Vote dari hasil pencarian YouTube menimbulkan berbagai reaksi dari netizen dan warganet di media sosial X. Beberapa menjelaskan bahwa sebenarnya film tersebut terkena shadow banned dan disembunyikan agar tidak di-takedown pihak lain. Ada juga sejumlah warganet yang membagikan ulang tautan film ‘Dirty Vote’ untuk memudahkan netizen yang tidak berhasil menemukan film aslinya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Gak hilang emang di sembunyikan, jadi kalau mau nonton harus lewat link, mungkin untuk menghindari takedown dari pihak tertentu, tapi udah banyak kok share di Refly Harun, dan lain-lain tapi masternya dicari emang gak ada,” tulis netizen dengan akun @kkhoiru******.

“Dirty Vote hilang di mesin pencari karena shadowbanned. Tetapi masih ada link nya tetap tidak muncul di search result. Sudah sampai 5,4 juta views yg telah nonton film ini. Saya sertakan linknya jika rekan yg belum nonton,” ucap @sharpan******.

“Moment ketika ayah, ibu, adek terpaksa nonton Dirty Vote via channel Bang Windah karena media aslinya HILANG,” kata @yourbaby****** sambil memperlihatkan foto dari televisi yang tengah memutar film Dirty Vote.

“Mencari film ini (Dirty Vote) di Youtube walau sudah 6 juta viewers, agak susah. Entah apa yg mereka lakukan hingga bisa-bisanya link videonya aslinya tenggelam dengan video-video lain. Orang yang paham IT yang ngerti tentang apa yang mereka lakukan. Saya posting lagi untuk memudahkan yang belum liat,” ujar @GeiszCha*****.

“Dokumenter dirty vote hilang dari pencarian di youtube (disembunyikan). Videonya masih ada cuman gabisa dicari. Lmao ain’t surprised at all,” tulis @bright*******.

RADEN PUTRI

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

1 hari lalu

Tersangka perampasan ponsel Yusuf Arifin dibawa ke Satreskrim Polres Metro Depok, Selasa, 1 Mei 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
Begal Ponsel Siswi di Depok Berdalih Butuh HP untuk Anak Nonton YouTube

Bapak satu anak itu nekat merampas ponsel siswi SMP di Depok itu hingga korban jatuh dan terseret, setelah gagal transaksi HP secara COD.


Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

2 hari lalu

Manga Hunter x Hunter. Amazon.uk
Hunter x Hunter Diadaptasi Menjadi Game Bergenre Pertarungan

Hunter x Hunter Nen Impacgame pertarungan yang diadaptasi dari manga dan anime karya Yoshihiro Togashi


Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

6 hari lalu

Barang bukti berbagai jenis narkoba diperlihatkan saat rilis pengungkapan kasus narkotika di Mapolda Metro Jaya, Selasa, 12 Juli 2022. Selama tiga bulan kebelakang, Polda Metro Jaya menyita barang bukti berupa 86,27 kilogram sabu, 241 gram heroin, 135 butir eksrasi, empat kilogram ganja, dan 202 gram tembakau sintetis. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Belajar Buat Narkoba Sintetis dan Diedarkan, Pria di Tangerang Ditangkap Polsek Ciputat Timur

Pengungkapan kasus narkoba jenis sintetis ini berawal saat kecurigaan seorang warga akan adanya penyalahgunaan narkoba di wilayah Larangan, Tangerang.


Polda Metro Jaya Tangkap 4 Tersangka Judi Online, Pengelola Akun YouTube BOS ZAKI

6 hari lalu

Polisi menangkap empat tersangka yang mempromosikan judi online lewat channel YouTube Bos Zaki atau @dzakki594. Kamis, 25 April 2024
Polda Metro Jaya Tangkap 4 Tersangka Judi Online, Pengelola Akun YouTube BOS ZAKI

Tim Penyidik Subdit Cyber Ditreskrimsus Polda Metro Jaya menangkap paksa empat tersangka dugaan tindak pidana judi online


Ketakutan Raisa Sebelum Bikin Film Dokumenter Harta Tahta Raisa

9 hari lalu

Produser Dipa Andika, Raisa, dan Soleh Solihun setelah menghadiri konferensi pers peluncuran poster dan trailer film dokumenter Harta Tahta Raisa, di Jakarta, Selasa, 23 April 2024. Tempo/Marvela
Ketakutan Raisa Sebelum Bikin Film Dokumenter Harta Tahta Raisa

Raisa mengungkapkan ketakutannya sebelum memutuskan untuk membuat film dokumenter berjudul Harta Tahta Raisa.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

11 hari lalu

Logo YouTube. (youtube.com)
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

Topik tentang YouTube mengembangkan fitur belanja baru yang bersaing dengan TikTok Shop menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Beradu dengan TikTok Shop, YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja

11 hari lalu

Ilustrasi Youtube (Reuters)
Beradu dengan TikTok Shop, YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja

YouTube Mengembangkan sejumlah fitur untuk membantu promosi belanja para kreator konten. Upaya membesarkan YouTube Shopping.


Perjalanan Bermusik Band Bon Jovi yang Rilis Film Dokumenter

12 hari lalu

Anggota grupband Bon Jovi (dari kiri) David Bryan, Jon Bon Jovi, Richie Sambora and Tico Torres menghadiri pemutaran film dokumenter
Perjalanan Bermusik Band Bon Jovi yang Rilis Film Dokumenter

Film serial dokumenter Thank You, Goodnight: The Bon Jovi Story akan tayang perdana di layanan streaming Disney+ dan Hulu pada Jum'at, 26 April 2024.


Film Dokumenter Celine Dion akan Tayang di Prime Video

13 hari lalu

Celine Dion menghadiri Grammy Awards 2024 di Los Angeles, California, 4 Februari 2024. Foto: Instagram/@recordingacademy
Film Dokumenter Celine Dion akan Tayang di Prime Video

Film dokumenter I Am: Celine Dion akan tayang di Prime Video pada 25 Juni 2024


Sinopsis Film Dokumenter Bon Jovi yang Akan Tayang 26 April 2024

13 hari lalu

Sinopsis Film Dokumenter Bon Jovi yang Akan Tayang 26 April 2024

Sinopsis film dokumenter Bon Jovi mengikuti sejarah Bon Jovi, menampilkan video pribadi, foto, dan musik yang terkait gambaran kehidupan Jon Bon Jovi