Eksekutif Google Hengkang ke Yahoo!

Reporter

Editor

Selasa, 17 Juli 2012 08:37 WIB

Marissa Mayer

TEMPO.CO , San Fransisco - Eksekutif senior Google, Marissa Mayer, salah seorang tokoh terkenal di Silicon Valley, hengkang ke Yahoo!. Ia mencatatkan namanya dalam daftar sedikit wanita yang menjadi CEO perusahaan Internet papan atas dunia.

Mayer, 37 tahun, menjadi CEO kelima Yahoo! dalam lima tahun ke depan. Tugas berat membenahi Yahoo! yang mulai turun performanya menjadi taruhannya.

Mayer menggantikan CEO sementara, Ross Levinsohn, yang naik setelah Scott Thompson dilengserkan menyusul skandal ijazah palsu. Thompson sebelumnya mengambil alih jabatan itu dari Carol Bartz awal tahun ini.

Di Google, Mayer meraih pujian untuk manajemen teknologi. Ia dikenal dengan reputasinya yang menawan dan sedikit perfeksionis. Ia sukses membidani layanan seperti pencarian Google, Gmail, dan Google News.

Penunjukan Mayer, yang dijuluki karyawan nomor 20 di Google, disambut gembira karyawan Yahoo! dan investor. "Saya terkejut dan terkesan," kata Jonathan Yarmis, analis di lembaga riset HfS Research. "Yahoo! telah mampu menarik seseorang dari kaliber tertinggi di sini, seseorang yang mengerti bisnis ini. Dia tipe orang yang Anda tidak berpikir Yahoo! bisa mendapatkannya."

Wall Street bertepuk tangan dengan berita pengangkatan ini. Saham Yahoo! terdongkrak 2 persen menjadi US$ 15,98 di perdagangan tengah hari.

"Saya merasa terhormat dan senang memimpin Yahoo!, salah satu tujuan utama Internet untuk lebih dari 700 juta pengguna," kata Mayer dalam sebuah pernyataan.

Mayer, insinyur perempuan pertama Google, bergabung masuk dalam daftar sedikit perempuan yang menjadi CEO di perusahaan-perusahaan teknologi besar milik publik. Perempuan lain yang menjadi CEO adalah pimpinan Hewlett-Packard, Meg Whitman, dan CEO IBM, Virginia Rometty. Juga Sheryl Sandberg, Chief Operating Officer Facebook, yang sehari-hari memimpin operasi perusahaan yang didirikan oleh Mark Zuckerberg itu.

"Secara pribadi, saya sangat senang melihat wanita lain menjadi CEO sebuah perusahaan teknologi," kata Ketua Eksekutif Google, Eric Schmidt, dalam sebuah pernyataan.

Selama 13 tahun di Google, Mayer bertanggung jawab membentuk produk Google yang paling populer, mulai dari situs pencarian hingga Gmail dan Google Maps.

USA TODAY | TRIP B


Terpopuler:
Ini Hewan Paling Terancam Punah

Pesan Steve Wozniak Buat Anak Muda Indonesia

Ketatnya Aturan Bertemu Steve Wozniak

Kata Wozniak Soal Pertarungan iOS dan Android

Between, Aplikasi Khusus Pacaran

Benarkah Mata Tak Bisa Bohong?

Memilih Pasangan Lewat Kecocokan Gen

Steve Wozniak Bertandang ke Jakarta

Kutu Air Ini Diberi Nama Bob Marley

15 Danau Indonesia Kritis

Berita terkait

Strategi Lintasarta Dukung Dunia Bisnis

22 Februari 2021

Strategi Lintasarta Dukung Dunia Bisnis

Di 2021, Lintasarta tetap berkomitmen memberikan layanan terbaik untuk berbagai sektor industri.

Baca Selengkapnya

Sempat Diretas, Ditjen Pajak Targetkan Situsnya Pulih Hari Ini

11 Juni 2018

Sempat Diretas, Ditjen Pajak Targetkan Situsnya Pulih Hari Ini

Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan menargetkan pemulihan situsnya yang sempat diretas rampung pada hari ini.

Baca Selengkapnya

Kominfo Blokir 34 Situs Berunsur Radikalisme Selama April 2018

31 Mei 2018

Kominfo Blokir 34 Situs Berunsur Radikalisme Selama April 2018

Kominfo berupaya meminimalkan aksi teror dengan memblokir konten radikalisme.

Baca Selengkapnya

Pangsa Pasar Besar, Situs Perbandingan Harga Priceprice.com Diluncurkan

24 Januari 2018

Pangsa Pasar Besar, Situs Perbandingan Harga Priceprice.com Diluncurkan

Situs perbandingan harga Priceprice.com diluncurkan di Indonesia. Priceprice.com untuk memudahkan pengguna membandingkan harga barang.

Baca Selengkapnya

Situs Om Senang Mirip Nikahsirri.com Hebohkan Belgia

27 September 2017

Situs Om Senang Mirip Nikahsirri.com Hebohkan Belgia

Pihak berwenang Belgia akan mengambil sikap tegas terhadap peredaran situs yang diduga menawarkan pelacuran terselubung.

Baca Selengkapnya

Google Chrome Bakal Memungkinkan Pengguna Membisukan Situs Web

27 Agustus 2017

Google Chrome Bakal Memungkinkan Pengguna Membisukan Situs Web

Google menguji opsi baru yang memungkinkan pengguna membisukan situs web secara permanen di dalam browser Chrome.

Baca Selengkapnya

Ingin Sukses Cari Uang Lewat YouTube? Ada Kiatnya...

10 Agustus 2017

Ingin Sukses Cari Uang Lewat YouTube? Ada Kiatnya...

Salah satu cara yang dipilih generasi Millennial untuk mengekspresikan diri adalah mengunggah materi ke YouTube, tapi kenapa tak semua sukses?

Baca Selengkapnya

Bagaimana Menyusun Kata Sandi yang Anti Pembobolan?

10 Agustus 2017

Bagaimana Menyusun Kata Sandi yang Anti Pembobolan?

Bill Burr, pernah merilis sebuah buku (pedoman) di tahun 2003 lalu berisi kata sandi yang tidak dapat diretas, masih manjurkah?

Baca Selengkapnya

Google, Facebook, Spotify Akan Ikut Aksi Dukung Net Neutrality

12 Juli 2017

Google, Facebook, Spotify Akan Ikut Aksi Dukung Net Neutrality

Perusahaan-perusahaan, seperti Google, Facebook, Spotify, Jumat lalu mengumumkan akan berpartisipasi dalam aksi 12 Juli untuk mendukung net neutrality

Baca Selengkapnya

Ingin Vlog Anda Sekondang Kaesang? Hindari Lima Hal Berikut Ini

7 Juli 2017

Ingin Vlog Anda Sekondang Kaesang? Hindari Lima Hal Berikut Ini

Vlogging menjadi fenomena tersendiri saat ini. Banyak netizen, dari yang belum tekrenal sampai yang kondang macam Kaesang, meramaikan dunia vlog.

Baca Selengkapnya