Telkom Targetkan 60 Ribu Hotspot di Bali  

Reporter

Editor

Grace gandhi

Selasa, 4 Desember 2012 17:56 WIB

telkom

TEMPO.CO, Nusa Dua, Bali - PT Telekomunikasi Indonesia Tbk menargetkan akan membangun jaringan nirkabel di seluruh Bali sebanyak 60 ribu titik. Sejak Oktober tahun ini, Telkom telah membangun 3.600 hotspot di lokasi umum di Bali.

IBK Suryadiningrat, Officer 2 Dialer Telkom Bali, mengatakan fasilitas internet gratis bisa diakses melalui komputer serta telepon seluler pintar dengan identitas Free@wifiID. Menurut dia, setiap hotspot itu akan berkapasitas minimal 10 megabita per detik. Telkom bekerja sama dengan Cisco untuk pengadaan perangkat keras dan instalasinya.

Indonesia WiFi merupakan jaringan akses yang digagas Telkom untuk berinternet dengan kecepatan tinggi dan menikmati layanan multimedia. Telkom menargetkan 1 juta hotspot di seluruh Indonesia yang bisa diakses gratis dan sebagian berbayar. Di Bali, menurut Suryadiningrat, terdapat 3.600 hotspot dan sebagian besar gratis. "Hampir di semua sekolah. SMA sudah terpasang," katanya.

Di pusat belanja Galeri Bali misalnya, terdapat 35 hotspot yang bisa memanjakan pengunjung. Hotspot di area publik bisa diakses langsung. Sedangkan di beberapa gerai, pengunjung cukup meminta kata sandi ke penjaga gerai. "Cepat sekali," ujar Aloy, pengunjung di Galeri Bali.

Program Indonesia WiFi di Bali diuji dalam ajang internasional Global Youth Forum di Nusa Dua Convention Center, Bali, 4-6 Desember 2012. Global Youth Forum merupakan konferensi internasional yang dihadiri 900 perwakilan pemuda di seluruh dunia. Ribuan pemuda juga akan turut serta di negara lain melalui konferensi jarak jauh, sehingga ketersediaan internet menjadi sangat penting. "Kami ingin memperlihatkan ke dunia bahwa Indonesia siap dengan acara berskala internasional," kata Suryadiningrat.

Ketua Panitia Global Youth Forum, Rishita Nandagiri, mengatakan peserta dijaring melalui internet dan media sosial. Menurut dia, teknologi sangat membantu terselenggaranya forum berskala internasional ini. Setiap peserta bisa mengakses aplikasi mPowering melalui telepon seluler pintar mengenai pengembangan kepemudaan. "Ke depan, mudah-mudahan semua pemuda bisa berpartisipasi," kata Rishita.

YANDI

Terpopuler:

Rhoceng, Rhoma-Aceng untuk 2014 Ramai di Twitter

Nokia Lumia 920: Ponsel Canggih Paling Tebal

Facebook Mau Akuisisi WhatsApp?

Zynga dan Facebook Akhiri Kerja Sama

Paus Benedict Aktif di Twitter Mulai 12 Desember

Indonesia, Pengguna Internet Nomor 3 Dunia

SMS Ultah Ke-20

Berita terkait

Strategi Lintasarta Dukung Dunia Bisnis

22 Februari 2021

Strategi Lintasarta Dukung Dunia Bisnis

Di 2021, Lintasarta tetap berkomitmen memberikan layanan terbaik untuk berbagai sektor industri.

Baca Selengkapnya

Sempat Diretas, Ditjen Pajak Targetkan Situsnya Pulih Hari Ini

11 Juni 2018

Sempat Diretas, Ditjen Pajak Targetkan Situsnya Pulih Hari Ini

Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan menargetkan pemulihan situsnya yang sempat diretas rampung pada hari ini.

Baca Selengkapnya

Kominfo Blokir 34 Situs Berunsur Radikalisme Selama April 2018

31 Mei 2018

Kominfo Blokir 34 Situs Berunsur Radikalisme Selama April 2018

Kominfo berupaya meminimalkan aksi teror dengan memblokir konten radikalisme.

Baca Selengkapnya

Pangsa Pasar Besar, Situs Perbandingan Harga Priceprice.com Diluncurkan

24 Januari 2018

Pangsa Pasar Besar, Situs Perbandingan Harga Priceprice.com Diluncurkan

Situs perbandingan harga Priceprice.com diluncurkan di Indonesia. Priceprice.com untuk memudahkan pengguna membandingkan harga barang.

Baca Selengkapnya

Situs Om Senang Mirip Nikahsirri.com Hebohkan Belgia

27 September 2017

Situs Om Senang Mirip Nikahsirri.com Hebohkan Belgia

Pihak berwenang Belgia akan mengambil sikap tegas terhadap peredaran situs yang diduga menawarkan pelacuran terselubung.

Baca Selengkapnya

Google Chrome Bakal Memungkinkan Pengguna Membisukan Situs Web

27 Agustus 2017

Google Chrome Bakal Memungkinkan Pengguna Membisukan Situs Web

Google menguji opsi baru yang memungkinkan pengguna membisukan situs web secara permanen di dalam browser Chrome.

Baca Selengkapnya

Ingin Sukses Cari Uang Lewat YouTube? Ada Kiatnya...

10 Agustus 2017

Ingin Sukses Cari Uang Lewat YouTube? Ada Kiatnya...

Salah satu cara yang dipilih generasi Millennial untuk mengekspresikan diri adalah mengunggah materi ke YouTube, tapi kenapa tak semua sukses?

Baca Selengkapnya

Bagaimana Menyusun Kata Sandi yang Anti Pembobolan?

10 Agustus 2017

Bagaimana Menyusun Kata Sandi yang Anti Pembobolan?

Bill Burr, pernah merilis sebuah buku (pedoman) di tahun 2003 lalu berisi kata sandi yang tidak dapat diretas, masih manjurkah?

Baca Selengkapnya

Google, Facebook, Spotify Akan Ikut Aksi Dukung Net Neutrality

12 Juli 2017

Google, Facebook, Spotify Akan Ikut Aksi Dukung Net Neutrality

Perusahaan-perusahaan, seperti Google, Facebook, Spotify, Jumat lalu mengumumkan akan berpartisipasi dalam aksi 12 Juli untuk mendukung net neutrality

Baca Selengkapnya

Ingin Vlog Anda Sekondang Kaesang? Hindari Lima Hal Berikut Ini

7 Juli 2017

Ingin Vlog Anda Sekondang Kaesang? Hindari Lima Hal Berikut Ini

Vlogging menjadi fenomena tersendiri saat ini. Banyak netizen, dari yang belum tekrenal sampai yang kondang macam Kaesang, meramaikan dunia vlog.

Baca Selengkapnya